Nggak pakai lemon, ini cara pudarkan pigmentasi di dahi dan garis senyum pakai 1 jenis kulit buah
Brilio.net - Wajah setiap orang pada dasarnya terus bergerak setiap hari menyesuaikan dengan reaksi dan emosi yang terjadi pada diri masing-masing. Gerakan wajah tersebut sejatinya membuat kulit wajah bergesekan satu sama lain. Nah, banyak orang tidak menyadari bahwa gesekan berulang tersebut dapat memicu kerutan dan penumpukan melanin di beberapa area kulit sehingga menjadi gelap.
Beberapa area wajah yang rentan mengalami hal tersebut adalah dahi dan garis senyum. Selain disebabkan gerakan berulang, area dahi dan garis senyum merupakan salah satu titik fokus yang seringkali terpapar sinar matahari secara langsung. Paparan sinar matahari ini sejatinya mengandung sinar UVA dan UVB yang membawa dampak negatif pada penuaan dan penggelapan kulit.
-
Tanpa air beras, ini cara hapus noda hitam akibat sering panas-panasan pakai 1 kulit buah Penumpukan dari melanin akan memicu terjadinya penggelapan atau hiperpigmentasi.
-
Jangan asal buang, begini trik simpel manfaatkan 1 jenis kulit buah agar kulit cerah merata Kamu bisa mencoba racikan dari bahan alami sebagai solusi alternatif mengatasi masalah hiperpigmentasi
-
Tak perlu masker vitamin C, ini trik cerahkan wajah kusam akibat sinar matahari pakai 1 jenis pemanis Produksi melanin berlebih ini dilakukan sebagai upaya perlindungan alami kulit dari efek buruk sinar matahari.
Kedua sinar tersebut tidak hanya merusak struktur protein kulit yang dipertahankan melalui produkesi kolagen dan elastin, namun juga menyebabkan peningkatan produksi melanin. Akibatnya, hiperpigmentasi di area wajah tadi menjadi sulit untuk dihindari. Bagi yang menghadapi masalah tersebut, nggak usah khawatir kok.
Kamu bisa memanfaatkan bahan alami sebagai solusi alternatif untuk membantu memudarkan pigmentasi di dua area tersebut. Caranya bisa kamu lakukan dengan meniru trik sederhana menggunakan kulit pisang, kunyit, dan madu sebagaimana ditunjukkan oleh @fivefeetfiveblog melalui Instagram, dilansir briliobeauty.net pada Senin (7/8).
foto: freepik.com
Kulit pisang mengandung senyawa bioaktif seperti antioxidan dan enzim, termasuk lutein yang dapat membantu mengurangi produksi melanin berlebih pada kulit. Selain itu, kulit pisang juga mengandung senyawa seperti antioksidan yang berfungsi melawan radikal bebas yang dapat merusak kulit dan meningkatkan produksi kolagen untuk meningkatkan elastisitas kulit. Enzim dalam kulit pisang juga dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati sehingga kulit akan terlihat lebih cerah dan segar.
foto: freepik.com
Kunyit sendiri merupakan bumbu dapur yang dikenal memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang kuat. Senyawa aktif dalam kunyit, seperti kurkumin dapat membantu mengurangi peradangan pada kulit dan menghambat produksi melanin berlebih. Dengan demikian, kunyit dapat membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit, termasuk di area dahi dan garis senyum.
foto: freepik.com
Madu memiliki khasiat antimikroba dan anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi peradangan pada kulit. Selain itu, madu juga mengandung enzim dan asam alpha-hydroxy (AHA) alami yang membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan merangsang pertumbuhan sel kulit baru. Hal ini membuat madu menjadi bahan yang efektif dalam memudarkan kerutan sekaligus mencerahkan kulit yang mengalami hiperpigmentasi.
Nah, ketiga bahan di atas ini bisa kamu manfaatkan dengan cara sebagai berikut.
Alat dan bahan:
1. 1 buah pisang
2. 1 sendok teh bubuk kunyit
3. Madu secukupnya
Langkah pengerjaan:
foto: Instagram/@fivefeetfiveblog
1. Ambillah 1 buah pisang dan pisahkan kulitnya sebanyak 2 buah
2. Taburkan sekitar 1 sendok teh kunyit ke atas 2 kulit pisang tersebut
3. Tuangkan pula madu secukupnya ke atas kulit pisang tadi
4. Ratakan seluruh bahan di atas dengan menggosok kedua kulit pisang tadi
5. Aplikasikanlah kulit pisang tersebut ke daerah yang bermasalah dengan gerakan memutar selama 5-7 menit
6. Bilas dengan air bersih bila dirasa cukup.
Recommended Article
- Tak perlu botoks wajah, ini trik atasi hiperpigmentasi dan garis halus pakai 1 jenis bahan makanan
- Jadi cerah merona, ini trik atasi noda pigmentasi untuk semua jenis kulit pakai 1 jenis akar tanaman
- Bukan pakai kunyit, ini trik atasi hiperpigmentasi pada wajah menggunakan 1 bahan minuman
- Auto glowing dan cerah, begini trik atasi spot hitam dan keriput hanya pakai 1 jenis minuman
- Nggak perlu petroleum jelly, ini cara bikin kuku panjang dan antirapuh pakai 1 jenis rempah dapur
- Tak perlu bleaching, begini trik memutihkan gigi kuning dan berkerak pakai pasta dari 1 bahan alami