Nggak perlu facial, trik hilangkan komedo hidung ala wanita Korea ini hanya pakai 1 bahan alami

3 Mei 2023 23:10 WIB

Brilio.net - Permasalahan pada area wajah yang cukup membuat risau dan kesal tidak hanya jerawat, namun juga komedo. Komedo merupakan permasalahan umum yang sering dialami oleh banyak orang. Biasanya, komedo ini terjadi karena pori-pori kulit yang tersumbat oleh minyak, sel-sel kulit mati, dan berbagai kotoran lainnya. Komedo ini sering muncul di area wajah, mulai dari dahi, dagu, dan hidung.

Meskipun komedo ini tidak begitu membahayakan kesehatan, namun permasalahan yang satu ini bisa membuat rasa percaya diri menurun dan memengaruhi penampilan. Maka dari itu, trik menghilangkan komedo ini banyak dicari bagi mereka yang membutuhkan.

Terdapat beberapa cara untuk mengatasi komedo. Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah rutin membersihkan wajah setelah melakukan kegiatan di luar ruangan ataupun setelah memakai makeup. Kedua, yaitu menghindari menggunakan produk kosmetik yang berat, dan mengurangi konsumsi lemak, serta gula.

Selain trik-trik tersebut, ada lho cara lain yang bisa kamu ikuti. Kamu bisa menghilangkan komedo dengan cara yang biasa digunakan oleh wanita Korea. Caranya cukup simpel dan hanya beberapa langkah saja.

Di sisi lain dalam trik tersebut memanfaatkan satu bahan alami yaitu aloe vera untuk memaksimalkan hasil. Bahan alami yang satu ini memang sudah tidak asing lagi di dunia kecantikan. Pasalnya, diketahui aloe vera ini mempunyai segudang manfaat bagi kulit, seperti melembapkan, mengatasi peradangan, meningkatkan produksi kolagen, mencerahkan, dan menenangkan kulit.

Aloe vera atau lidah buaya juga dapat mengatasi komedo dan jerawat. Hal ini karena adanya sifat antimikroba dan antiinflamasi yang bisa membantu membersihkan pori-pori dan mencegah terbentuknya komedo baru. 

Lantas bagaimana cara menggunakan aloe vera tersebut? Yuk simak tutorial yang dibagikan oleh pengguna TikTok @dignecantik, pada 13 Maret 2023 lalu.

foto: TikTok/@dignecantik

Dalam video yang berdurasi kurang lebih satu menit itu menunjukkan step by step. Pertama-tama yaitu bersihkan area hidung terlebih dahulu dengan oil cleansing. Jika sudah, pijat area hidung tersebut secara perlahan kurang lebih 30 menit.

foto: TikTok/@dignecantik

Langkah berikutnya siapkan kapas dan air hangat terlebih dahulu. Basahi kapas tersebut dan tempelkan pada hidung kurang lebih 30 detik. Lalu, sikat hidung menggunakan alat khusus untuk membersihkan pori-pori. Jika sudah, usap hidung dengan menggunakan kapas bersih dan kering.

foto: TikTok/@dignecantik

Tahapan berikutnya, yaitu oleskan petroleum jelly untuk melembapkan kulit agar tidak iritasi. Selanjutnya, aplikasikan strip komedo untuk mengurangi minyak pada area tersebut kurang lebih 10 menit. Kemudian, oleskan cotton buds untuk membersihkan area hidung.

foto: TikTok/@dignecantik

"Metode penghilangan komedo dari Korea ini harus dipelajari," keterangan dalam video tersebut, dikutip briliobeauty.net dari TikTok @ dignecantik.

Langkah selanjutnya yaitu tempelkan pelembap hidung kurang lebih 10 menit. Pijit-pijit secara perlahan hingga cairan menyerap ke dalam lapisan kulit.  Sementara itu, pada tahapan terakhir aplikasikan aloe vera gel untuk menenangkan dan membuat kulit menjadi lebih segar.

Dengan menggunakan trik tersebut komedo pada hidung pun secara perlahan dapat diatasi dan hilang. Sementara itu, unggahan video trik tersebut pun menarik perhatian netizen hingga mendapatkan 147 like dan 179 komentar dari pengguna TikTok.

"jujurly skincarean sejam dua jam gw ga mager samsek over care for skin cmn gada duitnyeee," komentar akun @I'M GONNA BE A STAR.

"gak bisa, gue orng nya mageran," tulis akun @happy.

"@anjelyokay tidak rekomen untuk kita yg kaum mageran hahahha," akun @Nadila berkomentar.

"itu baru perawatan idungnya belum lagi yg lainnya

pantesan bening banget," imbuh akun @Thvra.

(brl/pep)