Pudar dalam 3 bulan, beauty vlogger ini hilangkan bekas jerawat dan flek hitam pakai 1 bahan makanan
Brilio.net - Tampaknya flek hitam dan bekas jerawat menjadi permasalahan umum yang memang cukup mengganggu penampilan. Kedua masalah ini bisa muncul bersamaan karena diawali dari munculnya jerawat terlebih dahulu. Saat jerawat pecah, kulit mengalami peradangan. Pada saat itulah, proses penyembuhan tersebut meninggalkan bekas jerawat menghitam. Bekas jerawat ini dapat menyebabkan produksi melanin berlebih di area tertentu. Inilah yang menyebabkan flek hitam terjadi.
Selain faktor diatas, flek hitam bisa timbul karena dipengaruhi oleh sejumlah faktor, seperti paparan sinar matahari yang berlebih. Sudah menjadi pengetahuan umum, paparan sinar matahari yang mengenai kulit secara terus menerus bisa meningkatkan produksi melanin. Kondisi tersebut dapat memperparah flek hitam di wajah. Faktor kedua yaitu genetik, yang secara langsung bisa memengaruhi munculnya flek hitam dan jerawat.
-
Tanpa krim pencerah, beauty vlogger ini tunjukkan cara atasi flek hitam pakai 1 ampas buah Ulangi penggunaan cara ini secara rutin, setidaknya dua kali dalam seminggu.
-
Tanpa tambahan air lemon, ini trik pudarkan flek hitam dan jerawat di wajah pakai 1 jenis olahan susu Masalah utama penyebab adanya flek hitam adalah paparan sinar matahari.
-
Cerah dalam 2 minggu, ini trik pudarkan noda hitam di wajah pakai 2 jenis rempah Bekas jerawat dan flek hitam menjadi permasalah yang cukup sulit untuk dihilangkan. Butuh kesabaran dan perawatan rutin.
Agar wajah kembali mulus, kamu bisa menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam menggunakan cara alami. Sama seperti yang dilakukan oleh beauty vlogger asal Korea Selatan ini. Lewat kanal YouTubenya That Sotee, dia menunjukkan cara menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam pakai air beras.
Dalam video berdurasi empat menit tersebut dijelaskan bahwa air beras bisa mengembalikan kondisi wajahnya dalam waktu tiga bulan. Memang menggunakan bahan alami ini membutuhkan waktu tidak sebentar. Namun hasil penggunaan perawatan wajah dari bahan alami, tidak kalah dengan produk kecantikan. Ini dibuktikan oleh That Sotee di akhir video, yang wajahnya kembali halus dan bebas flek hitam.
Air beras mengandung vitamin dan zat yang baik bagi kulit. Seperti halnya kandungan vitamin B dan asam amino yang dapat mencerahkan kulit. Sehingga secara langsung mampu mengurangi flek hitam dan meratakan warna kulit secara keseluruhan.
Selain itu, adanya kandungan antioksidan di dalam air beras dapat melawan kerusakan radikal bebas pada kulit. Kemampuan tersebut bisa mengurangi peradangan dan mempercepat proses penyembuhan jerawat. Adanya sifat menenangkan dan antiinflamasi bisa membantu mengurangi kemerahan dan peradangan yang berkaitan dengan jerawat.
Itulah manfaat dari air beras yang bisa kamu dapatkan. Lantas bagaimana cara menggunakan air beras untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam? Bagi kamu yang penasaran, yuk simak langkah-langkah di bawah, sebagaimana briliobeauty.net himpun dari kanal YouTube/That Sotee, Minggu (17/3).
Bahan:
1. 1 cup beras
2. Air bersih.
Cara membuat:
1. Masukkan beras ke dalam mangkuk
2. Cuci beras cukup sekali saja
3. Siapkan panci dan masukkan beras ke dalam wadah tersebut
4. Tuangkan 1/4 air beras
5. Rebus kurang lebih 15 menit
6. Angkat dan dinginkan
7. Tuangkan ke wadah baru sembari disaring
8. Tuangkan satu gelas air bersih
9. Aduk semua bahan hingga teracmpur rata
10. Tuangkan pada botol spray dan tutup rapat.
Cara menggunakannya:
1. Bersihkan wajah terlebih dahulu
2. Semprotkan air beras pada seluruh wajah
3. Tunggu hingga beberapa menit tanpa dibilas, hingga kering
4. Gunakan secara rutin selama tujuh hari, agar mendapatkan hasil yang kamu inginkan.
Apakah air beras bisa mengecilkan pori-pori wajah?
Air beras yang selama ini selalu dibuang, ternyata mempunyai sejumlah manfaat bagi kecantikan kulit. Tidak hanya digunakan untuk hilangkan flek hitam dan bekas jerawat saja. Dilansir dari quenchbotanics.com, Minggu (17/3) nyatanya air beras juga bisa mengecilkan pori-pori pada wajah. Diketahui air beras mengandung sifat astringent alami yang membantu menyempitkan pori-pori kulit. Sementara itu, kandungan asam pada air beras bisa membersihkan kulit secara mendalam dan menyeimbangkan kadar minyak. Dengan membersihkan kotoran dan minyak yang menyumbat pori-pori, penggunaan air beras ini dipercaya bisa mencegah terjadinya penyumbatan pada pori-pori.
Recommended Article
- Bukan pakai kunyit, trik atasi flek hitam agar wajah cerah merata ini cuma dengan 1 jenis umbi-umbian
- Tak cuma pakai kunyit, ini cara pudarkan flek hitam di pipi dengan tambahan 2 bahan dapur
- Tanpa krim antiaging, beauty vlogger ini tunjukkan cara mencerahkan flek hitam pakai 1 jenis tanaman
- Trik hilangkan flek hitam hanya pakai 1 jenis lalapan ini bikin wajah auto glowing
- Tak perlu pakai kunyit, ini trik menghilangkan flek hitam membandel hanya pakai 1 jenis bahan pemanis
- Tak cuma yoghurt, ini trik atasi flek hitam dan pori-pori besar pakai tambahan 1 jenis umbi-umbian