Sempat viral di TikTok, ini review Facetology Triple Care Sunscreen yang diklaim tak bikin mata pedih
Brilio.net - Menjaga kulit di tengah cuaca yang sangat panas bisa kamu lakukan dengan mengaplikasikan sunscreen. Penggunaan sunscreen sangat penting lantaran bisa membuat kulit jadi lebih sehat, terhindar dari penuaan dini, dan tak bikin kulit jadi kusam. Walaupun punya manfaat yang penting bagi kulit, tapi tak semua merek sunscreen cocok digunakan banyak orang.
Beda merek, beda pula manfaat dan efek samping yang dirasakan setiap individu. Nggak salah, kalau masih banyak orang yang bingung memilih produk perlindungan kulit ini. Untuk mengatasi kebingungan tersebut, membaca atau mendengarkan ulasan produk dari para beauty vlogger jadi salah satu cara untuk menemukan produk sunscreen yang cocok dengan tipe kulitmu.
-
Battle review sunscreen Elformula & Facetology yang punya packaging mirip, mana lebih cepat menyerap? Keduanya viral karena packagingnya berbentuk oval mirip telur.
-
Review Y.O.U Sunbrella Physical Sunscreen SPF 30 PA++++ diklaim beri efek tone up, whitecast nggak ya? Physical sunscreen bekerja dengan cara memantulkan sinar UV, sedangkan chemical sunscreen menyerap sinar UV.
-
Review sunscreen viral Amaterasun seharga Rp 70 ribuan, diklaim water resistant hingga 80 menit Sunscreen dari Amaterasun ini memiliki tingkat perlindungan yang cukup baik.
Salah satu beauty vlogger dengan akun TikTok @jiglyciouss melakukan review terhadap salah satu produk sunscreen yang viral di media sosial sejak awal kemunculannya. Produk sunscreen tersebut adalah Facetology Triple Care Sunscreen. Lewat video unggahannya tersebut, konten kreator yang akrab disapa Arianti ini mengaku sudah menggunakan sunscreen tersebut selama beberapa hari sebelum di-review.
Arianti mengaplikasikan Facetology Triple Care Sunscreen ini pada wajah setiap melakukan kegiatan, seperti halnya saat berolahraga. Di awal review, ia memberikan tanggapan mengenai tekstur yang dimiliki Facetology Triple Care Sunscreen. Menurutnya, sunscreen tersebut punya tesktur yang mudah di-blend saat diaplikasikan.
foto: TikTok/@jiglyciouss
Di sisi lain, Facetology Triple Care Sunscreen diformulasikan dengan hybrid formulation yang menggabungkan dua macam tipe UV filters, yakni physical maupun chemical yang memberikan perlindungan maksimal terhadap paparan sinar UV Matahari.
Selain itu, adanya hybrid UV filters dan blue oleo acid memberikan perlindungan secara maksimal terhadap UV A dan UV B, serta blue light. Adanya kandungan niacinamide, white ten TM, dan tranexamic acid jufa bisa bikin wajah bercahaya.
foto: TikTok/@jiglyciouss
Setelah itu, saat diaplikasikan pada wajah, Facetology Triple Care Sunscreen nggak bikin kulit jadi abu-abu, namun tampak cerah. Arianti juga mengungkapkan, kalau sunscreen ini digunakan setelah rangkaian skincare yang tidak melembapkan, hasil yang didapat juga tampak berbeda.
"Tapi kalau pakai skincare yang nggak terlalu melembapkan, hasilnya bisa jadi agak lebih matte," ujarnya, dilansir briliobeauty.net dari unggahan TikToknya pada Minggu (9/6).
Meski punya keunggulan dalam hal mencerahkan, Arianti mengungkapkan efek yang dia rasakan setelah menggunakan sunscreen ini selama satu hingga dua jam. Baginya, Facetology Triple Care Sunscreen justru bikin kulit lebih berminyak. Namun efek ini tergantung pada jenis kulit yang kamu miliki, ya.
"Ini bikin gerah dan ada sensasi gatal, jadi kurang nyaman sebenarnya," jelasnya.
foto: TikTok/@jiglyciouss
Keunggulan dari Facetology Triple Care Sunscreen menurut Arianti, sunscreen ini nggak bikin white cast. Bahkan saat digunakan pada aktivitas berat seperti gym, tidak membuat riasan jadi luntur. Walaupun memberikan efek kulit yang lebih berminyak, hal ini tidak bikin kulit jadi kusam.
"Dia juga nggak bikin pedih di mata dan sebarnya ringan. Cuma pas aku pakai buat makeup, sebelum makeupnya nempel beres dia udah berminyak parah di wajah aku," imbuhnya.
Recommended Article
- Cara bikin wajah auto glowing ini cuma pakai moisturizer dan sunscreen viral harga Rp 30 ribuan
- Bukan cuma nggak higienis, ini 3 alasan tak disarankan memindah sunscreen ke wadah lain menurut ahli
- 10 Rekomendasi physical sunscreen untuk anak sekolah di bawah Rp 75 ribu, kulit lebih terlindungi
- Sama-sama dibanderol Rp 100 ribuan, ini battle review 2 peeling serum yang diklaim ampuh cerahkan waja
- Timbulkan risiko masalah wajah, ini 3 alasan jangan pakai sabun mandi untuk cuci muka menurut dokter
- Dikira bikin cotton candy, 10 proses pembuatan brush makeup rumahan ini satisfying banget