Sempat viral di TikTok, ini review Pure Paw Paw yang diklaim bisa bikin bibir lembap dan merah alami
Brilio.net - Bibir kering dan tampak kusam menjadi masalah yang dialami oleh kebanyakan orang. Terkadang tampilan bibir kering membuat penampilan terasa tak sempurna. Apalagi saat menggunakan lipstik yang formulanya bikin kering, sehingga kondisi bibir yang kering bisa semakin parah. Tak heran jika sejumlah orang mengaplikasikan lip balm, sebelum mengoleskan lipstik.
Ada berbagai macam lip balm yang kini beredar di pasaran, salah satunya adalah Pure Paw Paw. Produk lip care ini sempat viral di TikTok lantaran kemampuannya melembapkan bibir dan diklaim bisa bikin merah alami.
-
Harga cuma Rp 20 ribuan bikin bibir kering pecah-pecah jadi plumpy, review lip balm viral Madame Gie Dengan harga Rp 20 ribuan, kira-kira worth it nggak ya?
-
11 Rekomendasi lip balm aloe vera di bawah Rp 150 ribu, sehatkan bibir Tekstur aloe vera yang menyerupai gel dan berair bersifat menyegarkan, menyembuhkan, dan antiinflamasi.
-
8 Rekomendasi lip balm di bawah Rp 50.000, cegah bibir kering Bibir lembap dan harganya murah meriah lagi...
Selain itu, Pure Paw Paw juga diproduksi dengan lima varian yaitu strawberry, passion fruit, watermelon, grape, dan natural. Semua varian tersebut diklaim bisa melembapkan bibir. Punya banyak varian membuat beauty vlogger Amelia tertarik untuk review produk Pure Paw Paw ini. Lewat unggahan video di akun TikTok @ameliasr_ awalnya dia ingin mencoba varian watermelon, lantaran tak ada di pasaran.
Akhirnya Amelia pun mencoba varian Pure Paw Paw yang strawberry. Pure Paw Paw yang didesain dengan packaging tube itu punya aroma wangi yang bikin penggunanya nyaman menggunakannya.
"Ini udah gua habis lip tintnya, the moment of truth. Wangi banget," ujar Amel.
Mencium aroma yang enak, membuatnya langsung mencoba lip treatment tersebut. Saat olesan pertama dia merasakan sensasi berbeda dari lip balm yang biasa digunakan. Menurut Amel Pure Paw Paw punya tekstur ringan dan tak berubah saat diaplikasikan pada bibir.
"Gitukan kalau langsung melt, kalau ini (lip balm yang biasanya digunakan) teksturnya juga melt dan nggak berubah," jelas Amel.
Punya tekstur melt dan aroma Pure Paw Paw yang harum, membuat Amel menyukai produk tersebut. Jika dibandingkan dengan lip balm yang dia miliki sebelumnya, Amel lebih suka produk Pure Paw Paw.
"Gua tujuannya beli in bukan buat lip balm. Katanya kalau pakai Pure Paw Paw dia bisa ngurangi crak-crak di makeup di daerah smile gue," ujarnya.
Sementara itu, unggahan video review Pure Paw Paw ini mendapatkan berbagai komentar dari netizen. Sebagian netizen membandingkan Pure Paw Paw dengan produk lip balm lainnya.
"agak mirip yang Vaseline Rosy lips, tapi yg Vaseline rosy itu wangi nya enak bgt " tulis akun @pindah akun.
"oh iyaa? next mau coba akh," komentar akun @ig: @amelisar.
"pake pure paw paw rutin bikin bibir cerah. ga boong inimah gw beli sendiri ga di endorse dan gaada pake lip serum dll. pake ini doang rutin bnrn cerah," tulis akun @kimchimassisseoyo.
"menurutku gak sebanding si sama harganya wkwkwk. hasilnya sama kyk lipbalm merk lain," akun @new_adela berkomentar.
Recommended Article
- Dikira bisa atasi bibir kering, kisah wanita coba produk lip balm baru ini berujung alergi
- Cara atasi lip balm patah ini efektif cuma pakai alat pemanas, hemat dan tak perlu beli produk baru
- Review hydrating balm Sea Makeup yang diklaim pigmented, harga Rp 50 ribuan worth it nggak ya?
- Harga cuma Rp 20 ribuan bikin bibir kering pecah-pecah jadi plumpy, review lip balm viral Madame Gie
- Lindungi bibir dari sinar UV, ini review Facetology Triple Care Lip Protector Sunscreen SPF PA ++++
- 10 Rekomendasi glossy balm untuk anak sekolah harga mulai Rp 20 ribuan, bibir tampak sehat
- 10 Rekomendasi lip balm untuk anak SD harga di bawah Rp 50 ribu, lembap dan natural