Tak pakai kopi dan madu, ini cara mencerahkan ketiak hitam dan berdaki dengan 1 jenis umbi-umbian

3 September 2023 06:00 WIB

Brilio.net - Ketiak merupakan bagian lipatan tubuh yang rentan mengalami hiperpigmentasi. Bukan tanpa alasan, ketiak hitam dapat disebabkan karena kurangnya kebersihan hingga daki yang menumpuk. Aktivitas sehari-hari memungkinkan bercampurnya kotoran dengan keringat juga sel kulit mati yang menempel pada kulit. Kotoran yang bercampur itu kemudian berubah menjadi daki.

Apabila dibiarkan tanpa penanganan secara terus menerus, dalam jangka waktu tertentu kotoran tersebut akan membuat kulit terlihat hitam dan kusam. Daki biasanya bersarang pada kulit yang memiliki lipatan seperti leher, ketiak, selangkangan. Namun, ada beberapa kasus daki juga muncul pada bagian tubuh tertentu seperti perut, kaki, paha, dan punggung.

Tak hanya itu saja, ketiak hitam juga bisa disebabkan karena pemakaian deodoran yang salah, teknik mencukur yang salah, dan sebagainya. Oleh karenanya, banyak orang yang mencari cara untuk mengembalikan warna kulit ketiak dengan memutihkan kulit yang hitam dan berdaki. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami.

Banyak orang memanfaatkan kopi dan madu untuk mencerahkan dan mengangkat daki penyebab ketiak hitam. Padahal ada bahan alami lainnya yang tak kalah ampuh lho. Seperti unggahan dari akun TikTok @skinbrushblush_official pada 2 April 2023.

Dalam unggahannya, ia memberikan cara mencerahkan ketiak hitam dan berdaki dengan 1 jenis umbi-umbian. Umbi-umbian yang dimaksud adalah kentang. Selain kentang, pemilik akun menambahkan bahan lain yaitu aloe vera gel dan bubuk kunyit.

"Dark Underarms treatment at home (Perawatan Ketiak Gelap di rumah)," katanya dalam keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @skinbrushblush_official, Sabtu (2/9).

foto: freepik.com

Kentang merupakan salah satu jenis umbi-umbian yang kerap kali digunakan sebagai bahan masakan. Namun ternyata kentang juga bisa dimanfaatkan untuk mencerahkan ketiak hitam lho. Melansir Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology, kandungan enzim katekolase dalam kentang dapat mengurangi masalah hiperpigmentasi pada kulit, termasuk area ketiak. Selain itu, kentang juga punya kandungan bleaching alami yang memudahkan kamu untuk menjadikan kulit ketiak nggak lagi menghitam.

Sementara aloe vera gel dikenal manfaatnya dapat memperbaiki kulit tubuh yang sedang iritasi. Selain itu, di dalam gel aloe vera mengandung zat yang dapat mencerahkan bagian tubuh. Lidah buaya yang kaya akan beta karoten, vitamin C, dan E ini dapat membantu mengencangkan kulit dan menjaganya tetap terhidrasi.

Tak terkecuali dengan kunyit yang memiliki sifat antibakteri yang dapat menghilangkan bau tidak sedap pada ketiak. Selain itu, kunyit juga memiliki kandungan kurkumin untuk menghambat aktivitas dari enzim yang mendorong produksi melanin yang merupakan pewarna kulit alami. Sehingga jika digunakan secara rutin, kunyit dapat membantu memutihkan ketiak yang hitam.

foto: TikTok/@skinbrushblush_official

Ketiga bahan yang sudah disebutkan tersebut bisa kamu manfaatkan sebagai bahan yang dapat memutihkan ketiak hitam dan berdaki. Dengan pemakaian rutin, kamu akan mendapatkan ketiak yang cerah dan warna kulitnya lebih merata. Yuk, simak cara pembuatannya.

Bahan:

1. 1 Buah kentang
2. 1 Sendok teh aloe vera gel
3. Sejumput bubuk kunyit

foto: TikTok/@skinbrushblush_official

Cara membuat:

1. Kupas kentang lalu cuci sampai bersih
2. Parut kentang hingga halus kemudian peras dan ambil sarinya
3. Ambil 2 sendok teh sari kentang dan tuangkan pada wadah
4. Tambahkan aloe vera gel dan bubuk kunyit
5. Aduk ketiga bahan tersebut sampai tercampur merata
6. Aplikasikan pada ketiak yang sudah bersih secara menyeluruh
7. Diamkan selama 15 menit
8. Bilas menggunakan air hangat sembari digosok perlahan
9. Gunakan masker pemutih ketiak ini secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.

(brl/far)