Tak perlu beli produk mahal, kombinasi krim jadul dan day cream viral ini bikin wajah cerah merata
Brilio.net - Wajah adalah bagian tubuh yang rentan mengalami kusam. Wajah kusam ditandai dengan kondisi kulit yang tampak lebih gelap dari biasanya, kehilangan cahaya alaminya, kurang fresh, dan terlihat lebih tua dari usia yang sebenarnya.
Banyak faktor yang menjadi penyebab wajah kusam, seperti seringnya beraktivitas di luar ruangan tanpa memakai tabir surya, sel kulit mati yang menumpuk, polusi, merokok. Selain itu gaya hidup yang tidak sehat, stres, dan kurangnya melakukan perawatan pada wajah juga menjadi pemicu wajah kusam.
-
7 Kelebihan krim wajah jadul Kelly pearl cream, bikin wajah flawless Krim wajah jadul yang masih jadi favorit sebagian orang ini punya segudang manfaat untuk wajah.
-
Cara mencerahkan kulit pakai day cream ini cuma butuh 1 jenis bunga, wajah auto bebas kusam Day cream berfungsi untuk melembapkan kulit, mengatasi kulit kusam dan warna kulit yang tidak merata.
-
Cuma pakai krim Kelly dicampur tamanu oil bikin wajah glowing alami, kulit jadi kenyal dan antikusam Paparan sinar matahari terlalu sering, polusi, penumpukan sel kulit mati, perubahan cuaca, hingga efek penuaan, membuat kulit jadi tampak kusam.
Paparan sinar matahari yang berlebihan adalah penyebab wajah kusam yang paling umum. Pasalnya kulit wajah akan secara otomatis memproduksi melanin sebagai perlindungan alami dari dampak buruk sinar matahari. Nah, melanin yang berlebih inilah yang akan membuat kulit jadi menggelap.
Masalah kulit yang satu ini cukup mengganggu penampilan, sehingga tak heran jika banyak yang mencari cara untuk mengatasinya. Salah satunya dengan meniru trik viral yang dibagikan oleh salah satu pengguna TikTok dengan nama akun @rythaa14.
Melalui video unggahannya tersebut, ia membagikan tentang trik bikin wajah cerah merata hanya dengan mengombinasikan krim jadul dan day cream pencerah. Krim jadul yang dimaksud adalah Kelly Pearl Cream. Sementara day cream yang dimaksud adalah Fair & Lovely atau Glow & Lovely Day Cream.
foto: TikTok/@rythaa14
Kombinasi keduanya akan menjadi day cream pencerah yang bikin kulit wajah jadi tampak cerah merata lho. Jadi, kamu tak perlu beli produk pencerah mahal lainnya. Pasalnya, hanya dengan kedua produk ini, kamu cukup merogoh kocek Rp 10 ribu saja. Begini cara membuatnya, seperti yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @rythaa14, Rabu (5/6).
Bahan:
- 1 sachet Fair & Lovely atau Glow & Lovely Day Cream
- Kelly Pearl Cream secukupnya
foto: TikTok/@rythaa14
Cara membuat dan menggunakan:
1. Tuangkan Fair & Lovely atau Glow & Lovely Day Cream pada wadah kaca yang bersih
2. Tambahkan Kelly Pearl Cream lalu aduk keduanya sampai benar-benar tercampur merata (pastikan produk tidak ada yang menggumpal, ya)
3. Aplikasikan pada wajah yang sudah dalam kondisi bersih
4. Ratakan secara menyeluruh (jangan terlalu tebal agar tidak dempul)
5. Gunakan setiap hari untuk mendapatkan hasil yang optimal
6. Pindahkan sisa day cream buatan kamu pada jar penyimpanan, agar bisa digunakan untuk hari berikutnya.
Manfaat Kelly Pearl Cream untuk mencerahkan wajah kusam.
foto: Instagram/@kellycosmetics.id
Kelly Pearl Cream adalah krim jadul legend yang memang diformulasikan dengan kandungan mutiara, ekstrak lidah buaya, dan vitamin E, yang bermanfaat untuk mencerahkan kulit wajah. Tak hanya itu saja, berkat kandungannya tersebut, krim ini juga efektif untuk menyamarkan noda hitam dan melembapkan kulit. Tak heran jika produk ini masih banyak diburu sampai saat ini.
Kandungan dan manfaat Fair & Lovely atau Glow & Lovely Day Cream untuk bikin wajah cerah merata.
foto: Shopee/Glow & Lovely Official Store
Fair & Lovely Multivitamin Cream atau yang kini berubah nama menjadi Glow & Lovely Multivitamin Cream ini adalah day cream yang diperkaya dengan Vitamin B3, C, E, B6, dan Niacinamide. Berbagai kandungan aktif di dalamnya tersebut dapat membantu mencerahkan kulit wajah secara merata dan membantu mengatasi masalah hiperpigmentasi.
Selain itu, Fair & Lovely Multivitamin Cream juga memiliki kandungan Triple Sunscreen yang dapat secara efektif menjaga wajah dari risiko kusam akibat efek negatif sinar matahari.
foto: TikTok/@rythaa14
Recommended Article
- Solusi saat produk habis, dokter ini bagikan cara membuat pasta gigi dari 1 jenis minyak
- Sama-sama dibanderol Rp 100 ribuan, ini battle review 2 peeling serum yang diklaim ampuh cerahkan waja
- Timbulkan risiko masalah wajah, ini 3 alasan jangan pakai sabun mandi untuk cuci muka menurut dokter
- Tanpa acne cream, cara atasi jerawat membandel ini hanya pakai jus wortel dicampur 2 jenis rempah
- Jangan buru-buru dibuang, cewek ini manfaatkan 4 skincare tak cocok di wajah untuk cerahkan siku hitam