Tak perlu gunakan tomat, ini cara mudah menghaluskan kulit bertekstur hanya pakai 1 jenis buah

4 September 2023 09:01 WIB

Brilio.net - Kulit bertekstur merupakan kondisi di mana permukaan kulit terasa tidak rata dan kasar. Biasanya kondisi kulit seperti ini timbul dengan masalah bintik-bintik atau pori-pori kulit yang membesar. Penyebabnya bisa datang dari berbagai sumber, namun yang paling sering adalah paparan sinar matahari dan adanya bekas jerawat.

Paparan sinar matahari yang berlebihan dapat merusak kolagen dan elastin. Hal tersebut bisa mengakibatkan hiperpigmentasi dan timbulnya kulit bertekstur. Begitu pula dengan jerawat meradang yang dapat merusak jaringan kulit dan menyebabkan perubahan tekstur, seperti berlubang atau benjolan.

Tentunya kondisi tersebut membuat sejumlah orang terganggu. Tak heran, jika banyak yang melakukan berbagai cara untuk mendapatkan kulit halusnya kembali. Nah, salah satu cara yang banyak digunakan oleh orang adalah menggunakan toner eksfoliasi. Tak perlu beli, kamu bisa membuat toner ini sendiri di rumah dengan memanfaatkan bahan alami.

Pengguna YouTube ahnoorlife membagikan video yang berisi cara memanfaatkan lidah buaya dan lemon sebagai toner alami. Lidah buaya atau aloe vera ini membantu mengurangi peradangan dan meredakan kulit yang meradang. Sementara itu, sifat pelembap di dalam bahan ini dapat melembapkan, menghaluskan, dan menghidrasi.

Lalu, bahan tambahan seperti lemon mampu mengangkat sel-sel kulit mati, mencerahkan, merangsang regenerasi sel kulit, dan membantu memudarkan noda hitam. Hal ini lantaran adanya asam sitrat dan sifat pemutih. Cukup menggunakan kedua bahan tersebut, kulit bertekstur dapat kembali halus.

Nah, lantas bagaimana cara membuat toner dari bahan-bahan di atas? Yuk, simak langkah-langkah di bawah ini, dilansir briliobeauty.net dari kanal YouTube/@ahnoorlife pada Senin (4/9).

Bahan-bahan:

foto: YouTube/@ahnoorlife

1. Lidah buaya
2. 1/2 perasan jeruk lemon

Cara membuat:

foto: YouTube/@ahnoorlife

1. Masukkan kurang lebih satu sendok makan gel lidah buaya
2. Tambahkan perasan jeruk lemon
3. Aduk semua bahan hingga tercampur rata.

Cara mengaplikasikan:

foto: YouTube/@ahnoorlife

1. Bersihkan wajah dan leher terlebih dahulu
2. Oleskan toner dari bahan alami tersebut
3. Biarkan hingga toner meresap dan tak perlu dibilas
4. Agar kulit menjadi halus dan tak bertekstur, gunakan trik ini tiga kali dalam seminggu.

Saat ini tersedia berbagai produk exfoliating toner untuk berbabagi macam tipe kulit seperti berminyak, kering dan senditif. Kamu bisa menemukan produk exfoliating toner sesuai dengan kulit kamu. Berikut rekomendasi terbaik yang ada di e-commerce.

 


(brl/mal)