Tak perlu telur, ini cara atasi wajah kendur pakai masker dari 1 jenis tanaman herbal

4 Agustus 2023 16:10 WIB

Brilio.net - Kemampuan kulit untuk memperbaiki diri kian menurun seiring bertambahnya usia. Memasuki usia dewasa, tanda-tanda penuaan seperti garis halus, kerutan, kulit kendur akan semakin banyak terjadi. Hal ini karena produksi kolagen dalam tubuh semakin berkurang, sehingga kulit wajah akan tampak semakin kendur disertai dengan munculnya garis-garis halus di sekitar hidung, mulut, dan pipi.

Proses penuaan dapat menyebabkan produksi elastin dan kolagen dalam tubuh berkurang, sehingga mengakibatkan timbulnya kulit kendur dan tampak berkerut. Selain penuaan, kulit kendur juga bisa dialami oleh orang yang obesitas. Seringkali orang yang menjalani diet ketat secara drastis akan mengalami kulit kendur di sejumlah area tubuh terutama leher, lengan, perut, dan paha.

Kulit wajah kendur bisa membuat wajah terlihat lebih tua. Tak ayal bila banyak orang, terutama wanita, melakukan berbagai cara mengencangkan kulit wajah agar tampak lebih awet muda. Telur, biasanya menjadi salah satu bahan alami yang kerap kali digunakan untuk mengencangkan kulit wajah yang kendur.

Padahal ada bahan lain yang ternyata khasiatnya tak kalah efektif untuk mengatasi wajah kendur lho. Salah satunya seperti unggahan yang dibagikan akun TikTok @sonias_outlook pada 5 April 2021. Dalam video tersebut pemilik akun memberikan cara atasi wajah kendur pakai masker dari 1 jenis tanaman herbal. Tanaman herbal yang dimaksud adalah aloe vera gel. Selain itu, ia juga menambahkan bahan lain yaitu madu dan minyak kelapa.

"instantly reduce fine lines & wrinkles (langsung mengurangi garis halus & kerutan)," katanya dalam keterangan video, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @sonias_outlook, Jumat (4/8).

foto: freepik.com

Aloe vera gel merupakan tanaman herbal yang memiliki beragam manfaat untuk kulit. Aloe vera gel disebut-sebut dapat melembapkan dan menutrisi kulit wajah. Hal ini berkat kandungan vitamin, mineral, asam amino, dan antioksidan di dalamnya yang tinggi.

Aloe vera mengandung vitamin C, vitamin E, dan beta karoten yang dapat membantu mengencangkan kulit dan menjaga kulit tetap terhidrasi. Selain itu, bahan alami ini juga dapat membantu meningkatkan produksi kolagen untuk mencegah garis halus dan kerutan. Dengan begitu, kulit akan kencang dan sehat.

Sementara madu, juga bisa dijadikan untuk mengencangkan kulit. Madu mengandung sifat antijamur dan antibakteri yang dapat mengurangi kemerahan karena memiliki sifat antiinflamasi. Kandungan madu tersebut dapat membantu menunda kulit kendur yang membuat kulit halus dan awet muda.

Begitupun dengan minyak kelapa atau virgin coconut oil mengandung asam lemak antiseptik yang mencegah infeksi jamur dan bakteri yang merusak kulit sehingga dapat memperlambat timbulnya keriput. Minyak kelapa juga kaya antioksidan dan vitamin penting lainnya yang dapat membuat kulit lebih kenyal dan sehat.

Tidak lupa dengan kandungan antioksidan yang dapat melindungi tubuh kamu dari kerusakan yang memunculkan tanda-tanda penuaan dini yang disebabkan radikal bebas. Minyak kelapa mengandung emolien penting yang membantu mengurangi kerutan dan membuat kulit lebih lembut.

Cukup dengan ketiga bahan tersebut kamu dapat membuat masker yang bermanfaat untuk mengencangkan wajah kendur. Apabila digunakan secara rutin, kamu akan mendapatkan wajah yang bebas kerutan dan tampak awet muda. Yuk, simak cara membuatnya.

foto: TikTok/@sonias_outlook

Bahan:

1. 1 sendok teh aloe vera gel

2. Madu secukupnya

3. Minyak kelapa secukupnya

foto: TikTok/@sonias_outlook

Cara membuat:

1. Campurkan bahan-bahan yang sudah disebutkan pada sebuah wadah

2. Aduk ketiganya sampai tercampur merata

3. Aplikasikan pada wajah dan leher yang sudah bersih secara menyeluruh

4. Diamkan selama 30-60 menit

5. Bilas menggunakan air sampai bersih

6. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer

7. Gunakan masker ini secara rutin 2-3 kali seminggu untuk hasil yang optimal.

(brl/pep)