Tanpa beli hand cream, ini cara haluskan kerutan dan hempaskan noda hitam di tangan pakai 1 buah

24 Desember 2023 14:00 WIB

Brilio.net - Timbulnya kerutan dan noda hitam di tangan biasanya berkaitan dengan adanya proses penuaan. Meski begitu, ada beberapa faktor lain yang juga punya peran penting dalam menyebabkan kondisi kulit tersebut, yaitu hilangnya kelembapan dan elastisitas kulit yang disebabkan oleh berkurangnya kolagen dan elastin di dalam kulit. Dampaknya, kulit lebih tipis dan rentan terkena kerutan.

Kemudian papara sinar matahari berlebihan juga menjadi faktor lain. Perlu kamu ketahui, paparan sinar matahari mengakibatkan kerusakan kolagen dan elastin. Faktor berikutnya adalah gaya hidup yang buruk, seperti kebiasan merokok yang bisa mempercepat proses penuaan kulit. Tahukah kamu? zat-zat kimia yang terdapat dalam rokok ini bisa mengurangi aliran darah ke kulit dan merusak kolagen, sehingga menyebabkan kulit menjadi tampak kusam.

Namun kondisi ini paling umum disebabkan paparan sinar matahari berlebih. Paparan sinar UV mampu menghasilkan melanin yang lebih banyak, sebagai mekanisme pertahanan kulit secara alami. Kondisi ini yang membuat noda hitam atau hiperpigmentasi menumpuk pada area kulit tersebut.

Untuk mengatasi kedua masalah kulit di atas, langkah awal yang perlu kamu lakukan adalah menggunakan produk yang bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Setelah itu, lakukan perawatan kulit tangan dengan menggunakan scrub yang terbuat dari bahan alami.

Cara ini seperti yang dilakukan pengguna YouTube superprincessjo, dia diketahui memakai buah lemon dan bubuk yeast. Tentu, kedua bahan tersebut memiliki kegunaan dan manfaatnya untuk kecantikan kulit.

Yeast merupakan bahan alami yang berasal dari ragi dengan senyawa-senyawa yang bisa merangsang produksi kolagen dalam kulit. Ini membantu mengurangi tampilan kerutan pada tangan, dan menghidrasi kulit agar tetap segar, serta kenyal.

Sedangkan lemon, merupakan buah yang memiliki kandungan berupa vitamin C. Kandungan tersebut mampu mencerahkan dan mengurangi noda hitam pada kulit. Kandungan asam sitrat dalam lemon, mampu menjadi eksfoliator alami yang membantu mengangkat sel-sel kulit mati. Maka dari itu, bisa merangsang sel-sel kulit baru.

Nah, dengan menggunakan kedua bahan tersebut kulit tangan terbebas dari kerutan dan noda hitam. Lantas bagaimana cara membuat dan menggunakan scrub tersebut? Bagi kamu yang ingin mencoba, yuk simak tutorial di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net himpun dari kanal YouTube superprincessjo, Minggu (24/12).

Bahan-bahan:

hempaskan kerutan dan noda hitam di tangan
YouTube/superprincessjo

1. 1/2 buah lemon
2. 2 sendok makan yeast
3. 1 gelas air hangat.

Cara membuat:

hempaskan kerutan dan noda hitam di tangan
YouTube/superprincessjo

1. Peras buah lemon terlebih dahulu
2. Tambahkan perasan bubuk yeast
3. Aduk semua bahan hingga tercampur rata
4. Panaskan semua bahan dengan menggunakan teknik double boiler, kurang lebih dua menit
5. Aduk-aduk semua memiliki tekstur cair.

Cara menggunakan:

hempaskan kerutan dan noda hitam di tangan
YouTube/superprincessjo

1. Bersihkan area kulit tangan terlebih dahulu
2. Oleskan masker tersebut menggunakan brush
3. Diamkan kurang lebih 15 menit
4. Cuci tangan dengan menggunakan air dingin, sembari digosok menggunakan buah lemon
5. Barulah keringkan tangan dengan menggunakan handuk dan lanjutkan memakai pelembap, agar tak kering
6. Ulangi cara tersebut untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

(brl/ola)