Tanpa beli produk mahal, ini cara bikin minuman kolagen untuk cegah kulit kendur pakai 2 jenis buah

4 Desember 2023 20:00 WIB

Brilio.net - Kulit kendur adalah salah satu kondisi yang muncul saat seseorang memasuki usia 30 tahun ke atas. Mengendurnya kulit ini biasanya disertai dengan tanda penuaan lain, seperti kerutan, garis halus, hingga elastisitas kulit yang mulai menurun. Ini terjadi karena produksi kolagen dan elastin pada kulit juga mengalami penurunan, sehingga regenerasi kulit juga akan melambat.

Sejumlah faktor bisa memengaruhi elastisitas kulit, termasuk penuaan, paparan sinar matahari, kehamilan, efek stres, perubahan berat badan yang cepat, dan gaya hidup tidak sehat. Kondisi kulit yang mengendur bisa semakin parah jika pola hidup yang dijalani tidak sehat, seperti jam istirahat yang kurang dan kebiasaan merokok.

Apabila berhubungan dengan efek penuaan, maka hal yang bisa kamu lakukan adalah memperlambat kulit kendur dengan pola hidup yang sehat sekaligus melakukan perawatan yang tepat. Salah satunya dengan mengonsumsi minuman kolagen. Mungkin kamu bisa membeli minuman kolagen yang dijual di pasaran, namun ternyata kamu bisa lho membuat minuman kolagen sendiri.

Kolagen buatan sendiri pastinya lebih aman, bebas bahan kimia, dan lebih ekonomis. Karena kolagen buatan sendiri ini terbuat dari bahan-bahan alami yang tak kalah efektif untuk merawat dan menjaga kulit tetap kencang. Seperti video dari akun TikTok @neng.indy pada 14 Juli 2023, yang membagikan tentang cara bikin minuman kolagen untuk cegah kulit kendur pakai 2 jenis buah. Buah yang digunakan adalah stroberi dan semangka.

"Jus collagen alami," tulisnya dalam keterangan video, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @neng.indy, Senin (4/12).

foto: freepik.com

Stroberi adalah salah satu jenis buah yang memiliki rasa manis asam dan menjadi favorit banyak orang. Mengandung vitamin C yang tinggi, buah mungil yang umumnya berwarna merah ini memiliki beragam manfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Karena stroberi yang tak hanya ampuh mencerahkan kulit, tetapi juga ampuh mengatasi tanda penuaan kulit, seperti kulit kendur.

Selain vitamin C stroberi juga mengandung asam elagik yang baik untuk mencegah penuaan dini. Kedua kandungan tersebut mampu melawan radikal bebas yang bisa merusak jaringan kolagen. Sementara semangka juga banyak dikonsumsi karena manfaatnya yang baik untuk kulit.

Ini karena semangka kaya akan kandungan antioksidan dan beberapa vitamin, seperti likopen, vitamin C, dan vitamin A. Berkat kandungan itulah semangka dipercaya dapat melawan efek radikal bebas yang dapat menyebabkan garis-garis halus, keriput, dan kulit kendur.

foto: TikTok/@neng.indy

Kedua buah tersebut dapat kamu jadikan menjadi minuman kolagen alami yang ampuh mengencangkan kulit, mencegah tanda penuaan, menghaluskan kulit, sekaligus bikin kulit cerah merata. Begini cara membuatnya.

Bahan:

1. 8 buah stroberi
2. Semangka secukupnya
3. Air secukupnya

foto: TikTok/@neng.indy

Cara membuat:

1. Cuci buah-buahan sampai bersih
2. Iris-iris menjadi bagian yang lebih kecil
3. Masukkan ke dalam blender lalu tambahkan air
4. Blender bahan-bahan tersebut sampai benar-benar halus
5. Tuangkan ke dalam gelas dan jus kolagen alami siap dikonsumsi
6. Konsumsi minuman atau jus kolagen ini secara rutin setiap hari untuk mendapatkan kulit yang antikendur.

(brl/tin)