Tanpa ditambah bubuk kopi, ini trik bersihkan pori-pori wajah pakai masker dari 1 jenis tepung
Brilio.net - Pori-pori merupakan saluran kecil di permukaan kulit yang membantu tubuh untuk mengeluarkan minyak dan keringat. Pori-pori yang bersih dan tidak tersumbat membantu kulit terlihat lebih sehat dan bersinar. Namun, jika pori-pori tersumbat oleh kotoran, minyak, dan sel-sel kulit ini bisa menyebabkan sejumlah masalah, seperti jerawat, komedo, dan peradangan.
Oleh karena itu, menjaga kebersihan pori-pori merupakan langkah penting yang harus kamu lakukan. Selain bisa mencegah munculnya jerawat dan komedo, membersihkan wajah ini mampu menyamarkan tampilan pori-pori yang membesar. Perlu kamu ketahui, pori-pori yang bersih dan tidak tersumbat cenderung terlihat lebih kecil, serta membuat tampilan kulit menjadi lebih halus.
-
Tanpa gunakan masker tepung beras, ini trik bersihkan pori-pori wajah pakai 1 jenis tanah Kemampuan eksfoliasinya mampu mengangkat sel-sel kulit mati, kotoran, dan minyak, sehingga kulit tampak halus dan bersih
-
Wajah mulus bebas komedo, ini cara kecilkan sekaligus bersihkan pori wajah pakai 1 jenis tepung Produksi sebum atau minyak yang berlebihan justru akan menyumbat dan menyebabkan pori-pori membesar.
-
Tanpa lemon dan kopi, ini cara bersihkan pori-pori tersumbat penyebab komedo pakai 1 jenis tepung Ada beberapa hal yang dapat membuat pori-pori menjadi terhalang. Misalnya, produksi minyak berlebihan, faktor keturunan, atau reaksi alergi.
Agar pori-pori wajah selalu dalam kondisi bersih, hal yang perlu kamu lakukan adalah rutin membersihkannya. Ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan, yaitu menggunakan pembersih wajah dengan tekstur lembut. Kemudian, gunakan produk pembersih dengan kandungan asam salilisat atau asam glikolat yang bisa mengangkat sel-sel kulit mati dan membersihkan wajah secara menyeluruh.
Selain cara tersebut, kamu juga bisa menggunakan trik lain, seperti mengaplikasikan masker pada wajah. Tak perlu tambahan bubuk kopi, sebagai jalan alternatifnya kamu bisa menggunakan yogurt, multani mitti, dan jus tomat. Dilansir dari Healhtline, yogurt mengandung asam laktat yang memiliki sifat eksfoliasi ringan, membantu mengangkat sel-sel kulit mati, dan menjaga kelembapan kulit.
Kandungan probiotiknya juga dapat membantu menyeimbangkan bakteri pada kulit. Kemudian, multani mitti adalah tanah liat alami yang terkenal karena kemampuannya menyerap minyak berlebih, kotoran, dan racun dari kulit. Ini membantu membersihkan pori-pori dengan mendalam, mengurangi minyak berlebih, dan memberikan tampilan kulit yang lebih segar.
Sementara itu, adanya tomat dengan kandungan antioksidan, seperti likopen dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas. Jus tomat juga dapat membantu menyamarkan noda hitam, meratakan warna kulit, dan memberikan kilau alami pada wajah.
Setelah mengetahui manfaat dari masing-masing bahan, kamu dapat memanfaatkannya jadi masker wajah. Bagi kamu yang ingin mencoba, yuk simak informasi di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net dilansir dari YouTube/itswenidhmaofficial, Sabtu (16/12).
Bahan-bahan:
foto: YouTube/itswenidhmaofficial
1. 2 sendok makan yoghurt
2. 2 sendok makan multani mitti
3. 1 sendok makan jus tomat
Cara membuat:
foto: YouTube/itswenidhmaofficial
1. Masukkan yogurt ke dalam mangkuk
2. Tuangkan jus tomat
3. Campurkan dengan bubuk multani mitti
4. Aduk-aduk semua bahan hingga tercampur rata
5. Masker siap untuk digunakan
Cara menggunakan:
foto: YouTube/itswenidhmaofficial
1. Sebelum digunakan, bersihkan wajah dan leher terlebih dahulu
2. Oleskan masker pada wajah secara merata
3. Biarkan kurang lebih 15 hingga 20 menit
4. Bilas masker dengan menggunakan air biasa
5. Keringkan menggunakan handuk atau tisu kering
6. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, gunakan masker ini secara rutin.
Recommended Article
- Nggak perlu scrub oatmeal, ini cara bersihkan dan kecilkan ukuran pori wajah pakai 1 penyedap masakan
- Tak cuma tepung beras, ini cara bikin pori-pori rapat dan bersih dari kotoran pakai 1 jenis minuman
- 11 Rekomendasi skincare untuk kulit berminyak dan pori besar di bawah Rp 200 ribu, wajah auto matte
- Beda gaya 8 pedangdut saat wisuda, penampilan Yeni Inka pakai kebaya dan jarik memesona
- Usia setengah abad cantiknya tak luntur, 7 potret lawas Desy Ratnasari saat SMA ini bikin susah kedip
- Penyanyi top 80-an ini pernah jadi kekasih Indro di film Warkop DKI, intip 9 potret lawasnya