Tanpa garam dan lemon, begini trik memutihkan gigi penuh plak pakai 2 jenis buah-buahan
Brilio.net - Masalah gigi yang paling umum adalah gigi yang berwarna kuning hingga kecokelatan. Beberapa faktor yang dapat menjadi penyebab gigi kuning adalah kebiasaan minum teh atau kopi, merokok, jarang menyikat gigi, serta penyakit dan efek samping obat tertentu.
Selain sering minum kopi dan merokok, gigi kuning dapat terjadi jika kamu tidak membersihkan sisa-sisa makanan atau minuman tertentu, seperti apel, kentang, teh, soda, hingga minuman red wine. Sisa makanan itu dapat meninggalkan bekas noda berwarna kecokelatan atau kuning pada lapisan enamel gigi.
-
Cuma pakai 3 jenis buah, begini cara memutihkan gigi kuning secara alami Buah mentimun yang berserat ini mampu membantu menghilangkan sisa makanan yang menempel pada permukaan gigi
-
Tak pakai kulit pisang, ini cara memutihkan gigi penuh noda kuning dengan 1 bahan dapur Noda kuning pada gigi bisa memudar dengan bahan alami.
-
Bersih bak habis scaling, ini trik rontokkan plak dan noda kuning di gigi pakai 1 jenis minuman Salah satu penyebab utama munculnya plak dan kuning pada gigi adalah kebiasaan menggosok gigi yang kurang bersih.
Sisa makanan tersebut jika dibiarkan lama-kelamaan akan menjadi plak gigi. Plak gigi merupakan lapisan lengket dan bening atau kekuningan pada permukaan gigi yang terbentuk dari sisa makanan. Bahaya plak gigi tidak hanya memengaruhi kesehatan gigi dan mulut, tetapi juga kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Selain merusak estetika senyum, gigi kuning akibat plak gigi juga akan menyebabkan bau mulut yang tidak sedap. Oleh karena itu, menjaga kebersihan gigi adalah hal yang paling utama. Selain menyikat gigi, kamu harus mencari cara untuk memutihkan gigi kuning sekaligus menghilangkan plak yang menempel. Salah satunya dengan bahan-bahan alami.
Bahkan tanpa garam dan lemon, kamu bisa memutihkan gigi kuning akibat plak gigi dengan buah-buahan. Seperti unggahan dari akun TikTok @___cakeland___5 pada 10 Juni 2021. Video tersebut berisi tentang trik memutihkan gigi penuh plak pakai 2 jenis buah-buahan. Buah yang digunakan adalah mentimun dan kiwi. Selain itu, ia juga menambahkan bahan lain yaitu baking soda.
"Natural teeth whitening (Pemutihan gigi alami)," tulisnya dalam keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @___cakeland___5, Sabtu (2/9).
foto: freepik.com
Meskipun kerap kali digunakan sebagai bahan lalapan, mentimun ternyata ternyata bisa membantu meningkatkan kesehatan mulut. Tak hanya itu, manfaat timun juga dapat menyehatkan gusi dan meningkatkan produksi saliva.
Mentimun mampu menghilangkan partikel makanan yang ada, gula, dan bakteri yang dapat menyebabkan plak gigi dan perubahan warna gigi. Kandungan yang ada di mentimun pun bisa membantu mengurangi karang gigi.
Kiwi juga merupakan salah satu buah yang juga memiliki kemampuan untuk memutihkan gigi. Bukan rahasia lagi jika kiwi kaya akan kandungan vitamin C yang dapat mencegah peradangan pada mulut.
Di samping itu, kiwi juga kaya kalsium yang penting untuk menjaga kekuatan gigi. Kandungan serat yang terdapat dalam kiwi ampuh mencegah kerusakan gigi dan meminimalkan risiko kemunculan plak dan warna kuning pada gigi.
Tak terkecuali dengan baking soda dengan kemampuan antibakteri dan pembersih alaminya mampu mengatasi berbagai permasalahan gigi. Baking soda dinilai memiliki kandungan pemutih alami di dalamnya yang dapat menghilangkan noda pada gigi.
Kandungan ini membuat gigi akan terlihat lebih putih. Bahkan bahan kue yang satu ini juga mampu menyeimbangkan pH mulut. Hal ini bertujuan untuk menghambat pertumbuhan bakteri penyebab bau mulut.
foto: TikTok/@___cakeland___5
Cukup dengan ketiga bahan yang sudah disebutkan tersebut kamu dapat membuat pasta yang diklaim mampu mengatasi gigi kuning. Bahkan plak gigi dan karang gigi juga akan rontok jika digunakan secara rutin. Begini cara membuatnya.
Bahan:
1. 2 potong kiwi
2. 2 potong mentimun
3. Sejumput baking soda
foto: TikTok/@___cakeland___5
Cara membuat:
1. Haluskan kiwi dan mentimun hingga lembut
2. Tuangkan pada wadah lalu tambahkan baking soda
3. Aduk ketiga bahan tersebut sampai tercampur merata
4. Gunakan pasta buatanmu ini untuk menyikat gigi secara menyeluruh
5. Sikat secara mendalam hingga pada sela-sela gigi selama 2-3 menit
6. Bilas menggunakan air sampai bersih
7. Lanjutkan dengan menyikat gigi menggunakan pasta gigi
8. Gunakan pasta pemutih gigi ini secara rutin 1-2 kali dalam seminggu untuk mendapatkan gigi putih dan nafas yang segar.
Recommended Article
- Tak perlu lemon, ini cara agar gigi kuning dan penuh plak kembali putih pakai 2 jenis buah
- Bukan dengan cengkeh dan baking soda, begini trik putihkan gigi yang menguning pakai 1 jenis rempah
- Nggak pakai garam atau lemon, ini trik bikin gigi putih berkilau pakai 2 bahan dapur
- Bukan pakai kulit pisang, ini trik cegah warna gigi kuning dan berlubang pakai 1 jenis rempah
- Tak pakai garam atau soda kue, ini trik atasi plak dan bau mulut dengan obat kumur dari 2 jenis rempah