Tanpa kopi dan tomat, begini trik mencerahkan pinggiran bibir menghitam pakai 1 jenis minyak
Brilio.net - Bibir yang merona memang mudah didapatkan hanya dengan memakai produk perona bibir seperti lip tint. Hanya saja, terkadang produk bibir seperti lip tint atau lipstik tidak bisa menutupi bibir gelap atau area hitam di pinggir bibir. Warna hitam di pinggir bibir ini bisa terjadi pada banyak orang, baik wanita maupun pria.
Secara umum, perubahan warna bibir terjadi karena berbagai penyebab. Mulai dari paparan sinar matahari yang berlebihan, kebiasaan merokok, kurangnya hidrasi, kekurangan vitamin hingga anemia. Faktor penyebab ini kemudian akan mengakibatkan hiperpigmentasi. Ini akan membuat tampilan kulit lebih gelap di beberapa sisi.
-
Nggak perlu tambahan madu, ini trik bikin bibir merah alami dan antikering pakai 1 jenis minyak Bibir yang kering dan tidak mendapatkan kelembapan yang cukup kerap kali mengelupas hingga luka dan menyebabkan bibir menghitam
-
Tanpa lip balm, cara cerahkan bibir hitam ini prosesnya nyeleneh tapi hasilnya langsung terlihat Untuk mendapatkan bibir yang cerah alami, kamu harus rutin melakukan eksfoliasi.
-
Trik cerahkan pinggiran gelap pada bibir pakai lip scrub dari 5 bahan dapur, bikin pink merona Pinggiran bibir yang gelap bisa jadi pink merona dengan beauty hack ini.
Untuk memudarkan ataupun mencegah warna hitam di pinggir bibir, kamu bisa melakukan perawatan eksfoliasi dengan lip scrub alami. Lip scrub membantu menghilangkan sel-sel kulit mati. Saat mengelupas kulit bibir dengan scrub yang lembut, secara tidak langsung cara ini juga akan membantu dan merawat bibir tetap lembut dan lembap.
Kamu bisa membuat lip scrub sendiri dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Banyak orang memanfaatkan tomat dan kopi untuk mencerahkan sekaligus melembapkan bibir. Padahal ada bahan lain yang juga efektif untuk mencerahkan area pinggiran bibir lho. Seperti unggahan dari akun TikTok @yenge7th5 pada 22 Juni 2023 ini.
Dalam video unggahannya, pemilik akun membagikan trik mencerahkan pinggiran bibir menghitam pakai 1 jenis minyak. Minyak yang digunakan adalah minyak zaitun. Selain itu, ia juga menambahkan bahan lain yaitu gula pasir, madu, dan cuka apel.
"do this regularly for your lips to stay light permanent (lakukan hal ini secara rutin agar bibir kamu tetap cerah permanen)," ungkapnya dalam keterangan video, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @yenge7th5, Selasa (10/10).
foto: freepik.com
Manfaat minyak zaitun untuk pinggiran bibir hitam cukup ampuh digunakan. Hal ini karena dalam minyak zaitun terdapat kandungan vitamin E dan vitamin K yang bisa memberikan warna alami pada bibir. Selain membuat bibir menjadi cerah, minyak zaitun juga merupakan salah satu bahan pelembap alami berkat kandungan antioksidan di dalamnya.
Gula pasir juga dapat dimanfaatkan untuk mencerahkan pinggiran bibir yang hitam karena berperan sebagai eksfoliator alami. Mengaplikasikan gula pasir sebagai scrub pada bibir sangat baik untuk mengangkat sel kulit mati.
Kamu bisa memijat area bibir dengan gula pasir menggunakan gerakan melingkar. Cara ini bisa membuat tampilan bibir bisa terlihat lebih lembut, halus, dan lebih merah alami.
Dikutip dari Healthline, madu juga biasa digunakan sebagai eksfoliator ringan untuk bibir. Madu bisa mengatasi kulit bibir yang pecah-pecah hingga mengelupas, dan menghilangkan sel kulit mati pada bibir. Bahkan jika digunakan secara rutin, kamu akan mendapatkan bibir yang cerah alami. Sementara cuka apel memiliki kandungan alpha hydroxy acids (AHA) di dalamnya yang bekerja sebagai pencerah alami dan membantu menghilangkan pigmentasi bibir.
foto: TikTok/@yenge7th5
Bahan-bahan yang sudah disebutkan tersebut dapat kamu manfaatkan untuk membuat scrub bibir. Scrub ini akan membantu mencerahkan bibir secara keseluruhan, tak terkecuali pada pinggiran bibir. Ini cara membuatnya.
Bahan:
1. 2 sendok makan gula pasir
2. 2 sendok makan minyak zaitun
3. 1 sendok makan madu
4. Cuka apel secukupnya
foto: TikTok/@yenge7th5
Cara membuat:
1. Campurkan gula pasir, minyak zaitun, dan madu pada sebuah wadah.
2. Aduk ketiganya sampai tercampur merata.
3. Aplikasikan pada bibir secara menyeluruh.
4. Gosok-gosok dengan lembut selama 1-2 menit.
5. Bilas menggunakan air sampai bersih.
6. Lanjutkan dengan pengaplikasian cuka apel ke seluruh bibir.
7. Diamkan selama 5 menit kemudian bilas kembali.
8. Terakhir, aplikasikan lip gloss atau petroleum jelly untuk menjaga kelembapan bibir.
9. Lakukan cara ini secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan bibir yang merona alami.
Recommended Article
- 17 Rekomendasi lip serum atasi bibir hitam mulai harga Rp 27 ribu, kembali cerah dan antikering
- Bukan hanya bubuk kopi, ini cara atasi bibir kering dan retak pakai 1 bahan dapur
- Tanpa gunakan madu, ini cara membuat lip gloss agar bibir tetap lembap hanya pakai 1 bahan alami
- Abaikan lip filler, trik bikin bibir jadi lebih besar dan plump dalam hitungan detik cuma pakai 1 alat
- Tanpa lip balm, ini 9 cara mengatasi bibir pecah-pecah jadi lembut kembali dengan bahan alami