Tanpa madu, ini cara kurangi keriput dan garis halus wajah dalam seminggu pakai 1 jenis minyak

21 September 2023 10:10 WIB

Brilio.net - Pada usia muda, tubuh manusia masih terus mengalami pertumbuhan dan perkembangan, termasuk pada bagian kulit. Namun pada tahap tertentu, proses tumbuh kembang ini akan berhenti dan mulai masuk ke proses penurunan fungsi keseluruhan organ tubuh secara bertahap, termasuk diantaranya adalah perubahan pada struktur kulit. Nah, siklus inilah yang sering disebut banyak orang sebagai fase penuaan.

Salah satu tanda-tanda yang tampak pada kulit yang mengalami proses penuaan adalah munculnya keriput serta garis-garis halus pada area wajah. Kondisi ini disebabkan kulit akan kehilangan kekuatannya untuk menjaga kelembapannya akibat penurunan produksi minyak alami kulit serta sel kolagen dan elastin dalam kulit seiring bertambahnya usia. Seiring waktu, kulit pun akan mengering dan lama-lama mengkerut sehingga memunculkan tanda-tanda penuaan tadi.

Salah satu faktor paling berpengaruh dalam proses mempercepat terjadinya penuaan adalah paparan sinar matahari. Tidak hanya mengacaukan struktur kolagen dan elastin, panas dari sinar matahari juga memicu terjadinya penguapan kelembapan dan merusak skin barrier kulit. Alhasil, penampilan kulit tampak lebih tua.

Akan tetapi, kamu nggak perlu panik kok. Soalnya, kamu bisa memperlambat munculnya tanda-tanda penuaan itu dimulai dari memanfaatkan bahan-bahan alami berkhasiat tinggi sebagai solusi alternatif. Salah satunya seperti memanfaatkan campuran minyak almond, aloe vera, dan mentimun sebagaimana dilansir briliobeauty.net dari @lifewithrose0 di Instagram pada Rabu (20/9).

garis halus wajah dalam seminggu
freepik.com

Minyak almond dikenal karena kandungan alami yang kaya akan asam lemak esensial, seperti asam oleat dan linoleat. Asam lemak ini memiliki kemampuan melembapkan kulit secara mendalam dan meningkatkan elastisitasnya.

Selain itu, minyak almond juga mengandung vitamin E, yang berperan sebagai antioksidan untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas. Komposisi ini membuat minyak almond menjadi bahan yang efektif memudarkan tanda-tanda penuaan di wajah.

garis halus wajah dalam seminggu
freepik.com

Sementara itu, gel lidah buaya atau aloe vera terkenal dengan sifat penyembuh dan menenangkan. Gel segar yang diambil dari daun lidah buaya mengandung banyak zat aktif, termasuk enzim, asam amino, dan vitamin.

Kombinasi ini bekerja sama untuk memberikan kelembapan dan nutrisi yang diperlukan kulit untuk menjaga lapisan pelindung dan strukturnya. Selain itu, gel lidah buaya juga memiliki efek pendinginan yang dapat membantu mengurangi iritasi dan peradangan.

garis halus wajah dalam seminggu
freepik.com

Mentimun adalah sayuran yang banyak mengandung air dan nutrisi penting seperti vitamin C dan K, asam folat, dan mineral. Seluruh komponen tersebut membuat mentimun kaya akan manfaat beragam bagi kulit seperti menyegarkan, menghidrasi, hingga memberikan efek mencerahkan. Kemampuan melembapkan inilah yang menjadi bagian penting untuk membuat kulit dapat memperlambat terjadinya tanda-tanda penuaan.

Nah, ketiga bahan di atas ini bisa kamu gunakan dengan cara sebagai berikut.

Alat dan bahan:

1. 1 buah mentimun
2. 2 sendok makan gel aloe vera
3. 1 sendok makan minyak almond
4. Wadah/jar kecil
5. Alat parut

Langkah pengerjaan:

garis halus wajah dalam seminggu
Instagram/@lifewithrose0

1. Kupaslah 1 buah mentimun dan parutlah hingga halus
2. Peras hasil parutan timun tersebut dan pisahkan airnya dalam sebuah wadah kecil
3. Tambahan 2 sendok makan gel aloe vera setelahnya
4. Tuangkan pula sekitar 1 sendok minyak almond bersama kedua bahan tadi
5. Aduk seluruh bahan hingga tercampur rata
6. Aplikasikan gel hasil campuran ini ke wajah yang telah dibersihkan setiap hari, utamanya pada malam hari
7. Ambil secukupnya, lalu oleskan pada wajah secara merata hingga menyerap
8. Gunakan secara rutin untuk mendapatkan hasil maksimal.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Rose | Skin & Haircare (@lifewithrose0)

(brl/ola)