Tanpa minuman kolagen, ini trik bikin krim antiaging agar wajah bebas garis halus pakai 1 kacang
Brilio.net - Munculnya tanda-tanda penuaan di wajah merupakan salah satu hal yang umum terjadi ketika usia memasuki 30 tahun ke atas. Tanda-tanda yang kerap dijumpai adalah garis halus. Bukan tanpa sebab, garis halus yang timbul di area mata, mulut, dan dahi ini terlihat dengan jelas. Maka dari itu bisa mengganggu penampilan dan aktivitas harian kamu.
Adanya garis halus ini bisa terjadi karena produksi kolagen dan elastin di dalam kulit ini mulai berkurang. Kolagen merupakan protein penting yang memberikan kekenyalan pada kulit, sementara elastin bertugas untuk memberikan elastisitas. Nah, penurunan produksi ini membuat kulit kehilangan kemampuan untuk menjaga kekencangan dan kelembapan, ini menyebabkan timbulnya garis halus.
-
Tak perlu kacang almond, ini trik samarkan garis halus dan kerutan hanya pakai krim dari 1 jenis buah Tanda penuaan akan semakin terlihat jika kulit sering terpapar sinar matahari.
-
Tanpa asam jawa & kunyit, ini cara bikin minuman kolagen agar wajah bebas garis halus pakai 1 sayuran Minuman buatan sendiri ini bisa meningkatkan kadar kolagen dalam tubuh secara alami.
-
Usia 60 tampak lebih muda 10 tahun, ini trik samarkan garis halus pakai krim dari 1 buah Seiring bertambahnya usia kolagen dan elastin di dalam kulit mulai berkurang. Kulit pun kehilangan kekencangan dan muncul garis galus.
Kondisi di atas, bisa terlihat lebih cepat karena adanya paparan sinar UV. Sinar matahari yang berlebihan ini memicu pembentukan radikal bebas dalam kulit, yang bisa merusak kolagen dan elastin. Dampaknya dari hal tersebut, kulit menjadi lebih kering, kusam, dan garis halus mulai bermunculan.
Untuk mengatasi kondisi tersebut, ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan. Mulai dari rutin memakai sunscreen, perawatan di klinik kecantikan, dan mengandalkan minuman kolagen. Selain cara di atas, kamu bisa lho merawat wajah dengan memakai krim antiaging. Banyak orang yang mengandalkan krim antiaging agar wajah tampak awet muda. Krim tersebut diketahui mengandung peptida, vitamin C, asam hialuronat, dan retinol yang bisa mencerahkan dan menghempaskan tanda-tanda penuaan.
Untuk mendapatkan krim antiaging tersebut kamu tak perlu membelinya di toko kecantikan. Krim antiaging ini bisa kamu dapatkan dengan cara membuatnya sendiri di rumah. Trik inilah yang juga dilakukan oleh pengguna YouTube meintiammayihome, Selasa (28/11). Dalam video yang berdurasi beberapa menit itu ia memakai tiga bahan utama yaitu kacang almond, saffron, dan gel lidah buaya.
Kacang almond mengandung vitamin E, asam lemak sehat, dan antioksidan yang dapat membantu melembapkan kulit, mengurangi peradangan, dan memperbaiki kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Kandungan vitamin E nya dapat membantu memperbaiki dan meremajakan kulit.
Sementara itu, saffron memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan yang bisa bermanfaat untuk kulit. Antioksidan dalam saffron dapat membantu melawan radikal bebas yang dapat merusak kolagen dan elastin kulit. Kemudian, bahan tambahan yaitu gel lidah buaya dikenal memiliki sifat melembapkan, menenangkan, dan mengandung senyawa-senyawa yang bisa membantu meremajakan kulit. Gel ini mengandung polisakarida, antioksidan, dan vitamin yang dapat membantu memperbaiki tekstur kulit serta memberikan kelembapan yang diperlukan.
Untuk membuat krim antiaging dari ketiga bahan tersebut cukup mudah. Namun bagi kamu yang belum mengerti cara-caranya, yuk simak informasi di bawah ini.
foto: YouTube/meintiammayihome
Bahan-bahan:
1. 6 buah biji kacang almond
2. Air saffron
3. 1 sendok makan gel lidah buaya.
foto: YouTube/meintiammayihome
Cara membuat:
1. Rendam kacang almond di dalam mangkuk selama satu hari hingga kulit mengelupas
2. Masukkan kacang pada blender dan tambahkan sedikit air
3. Haluskan dan peras
4. Tuangkan pada mangkuk
5. Tambahkan air saffron pada bahan sebelumnya
6. Campurkan dengan gel lidah buaya
7. Aduk-aduk semua bahan hingga memiliki tekstur, seperti cream.
foto: YouTube/meintiammayihome
Cara menggunakan:
1. Aplikasikan pada wajah dan leher yang sudah dibersihkan
2. Diamkan kurang lebih 20 menit
3. Pijat-pijat kurang lebih dua menit
4. Diamkan kurang lebih selama satu hari
5. Bilas krim tersebut menggunakan air biasa di pagi hari
6. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, gunakan krim ini secara rutin.
Recommended Article
- Usia 60-an tampak 20 tahun lebih muda, ini cara membuat minuman kolagen pakai 2 jenis buah-buahan
- Hemat tanpa beli produknya, ini cara bikin minuman kolagen untuk kencangkan kulit pakai 2 jenis buah
- Hemat tanpa beli produknya, ini cara bikin minuman kolagen agar kulit awet muda pakai 2 jenis buah
- Tak dicampur wortel, ini trik bikin minuman kolagen di rumah agar wajah selalu awet muda pakai 1 buah
- Kulit cerah dan antikendur tanpa produk mahal, ini cara bikin minuman kolagen alami pakai 2 jenis buah