Tanpa pakai tomat, wanita ini bagikan cara bersihkan pori-pori wajah dengan 1 jenis protein

15 Mei 2024 17:10 WIB

Brilio.net - Membersihkan pori-pori wajah merupakan langkah penting yang perlu dilakukan dalam rutinitas perawatan kulit. Pori-pori kulit yang tak bersih dapat memicu berbagai masalah, tidak hanya memengaruhi penampilan tetapi juga kesehatan kulit secara keseluruhan.

Pori-pori yang tersumbat oleh minyak berlebih, sel kulit mati, dan kotoran merupakan penyebab utama terbentuknya jerawat. Ketika pori-pori tersumbat, bakteri propionibacterium acnes yang hidup di kulit dapat berkembang biak dengan cepat, menyebabkan peradangan dan pembentukan jerawat.

Jerawat bisa bervariasi dari komedo putih (whiteheads), komedo hitam (blackheads), hingga jerawat yang meradang seperti papula dan pustula.

Sedangkan komedo terbentuk ketika pori-pori tersumbat oleh campuran minyak dan sel kulit mati. Komedo putih terjadi ketika pori-pori tertutup dan bahan penyumbat tersebut tetap berada di dalam pori-pori. Sedangkan komedo hitam terjadi ketika pori-pori terbuka dan minyak yang teroksidasi menyebabkan warna hitam pada permukaan komedo.

Selain membuat kulit berjerawat dan berkomedo, pori-pori kulit yang tidak dibersihkan secara rutin bikin kulit jadi kusam. Perlu kamu ketahui pori-pori wajah yang tersumbat dapat menghalangi regenerasi sel kulit sehat. Sehingga kulit tampak kusam dan kurang bercahaya.

Untuk membersihkan pori-pori wajah ada banyak cara yang bisa kamu lakukan. Mulai dari membersihkan wajah menggunakan cleanser atau face wash. Kemudian melakukan eksfoliasi dengan masker seperti yang dilakukan wanita dengan akun Instagram @dounsdaily.

Lewat unggahan short videonya memanfaatkan susu murni, kuning telur, dan tepung terigu. Namun dalam masker ini tidak ada tomat lantaran sifat eksfoliasinya digantikan dengan susu murni.

Nah, susu murni mengandung banyak air yang membantu menjaga kelembapan kulit. Asam laktat dalam susu berfungsi sebagai agen pelembap yang menenangkan kulit kering dan membuatnya lebih halus. Asam laktat juga berfungsi sebagai eksfoliator alami yang lembut, membantu mengangkat sel-sel kulit mati yang dapat menyumbat pori-pori.

Sementara susu memiliki sifat yang dapat membantu menyeimbangkan pH kulit, mengurangi kemungkinan iritasi dan peradangan yang bisa menyebabkan pori-pori tersumbat. Susu mengandung vitamin dan mineral seperti vitamin A, D, dan kalsium yang memberikan nutrisi pada kulit, menjadikannya lebih sehat dan bersinar.

Manfaat kuning telur dan tepung terigu untuk bersihkan pori-pori wajah.

Tidak hanya dijadikan sebagai bahan makanan saja, telur terlebih lagi bagian kuningnya punya sejumlah manfaat bagi wajah. Dilansir dari purplle.com, Rabu (15/5) kuning telur mengandung protein dan lemak yang dapat membantu mengencangkan kulit dan mengecilkan pori-pori.

Kandungan lemak dalam kuning telur juga membantu mengatur produksi minyak pada kulit, mencegah pori-pori tersumbat oleh minyak berlebih. Kuning telur kaya akan vitamin A dan lecithin yang membantu meregenerasi sel kulit dan memperbaiki jaringan kulit yang rusak. Lemak alami dalam kuning telur membantu menjaga kelembapan kulit, membuatnya terasa lembut dan kenyal.

Tepung terigu dapat bertindak sebagai eksfoliator fisik yang membantu mengangkat sel kulit mati dan kotoran dari permukaan kulit, sehingga pori-pori menjadi lebih bersih.

Tepung terigu efektif dalam menyerap minyak berlebih dari kulit, mencegah pori-pori tersumbat dan mengurangi kilap pada wajah. Tepung terigu mengandung vitamin B kompleks yang dapat membantu mencerahkan kulit, menghilangkan noda, dan meratakan warna kulit. Penggunaan tepung terigu dalam masker wajah dapat membantu menghaluskan tekstur kulit, membuatnya tampak lebih halus dan lembut.

Dengan eksfoliasi dengan masker dari bahan di atas, pori-pori jadi bersih dan wajah tampak glowing. Untuk cara membuat dan menggunakannya, kamu bisa mengikuti trik di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net himpun dari Instagram @dounsdaily, Rabu (15/5).

Bahan:

wanita ini bagikan cara bersihkan pori-pori wajah
Instagram/@dounsdaily

- 1 sendok makan susu murni
- 1 buah kuning telur
- 1 sendok makan tepung terigu.

Cara membuat:

wanita ini bagikan cara bersihkan pori-pori wajah
Instagram/@dounsdaily

1. Siapkan mangkuk bersih
2. Masukkan kuning telur ke dalam wadah tersebut
3. Campurkan dengan tepung terigu
4. Tuangkan susu murni
5. Aduk semua bahan hingga tercampur rata
6. Masker siap untuk kamu gunakan.

Cara menggunakan:

wanita ini bagikan cara bersihkan pori-pori wajah
Instagram/@dounsdaily

1. Pastikan wajah dan area sekitar leher bersih
2. Aplikasikan masker pada wajah dan area leher
3. Tunggu selama 15 hingga 20 menit
4. Bersihkan masker menggunakan air biasa dan sabun cuci muka
5. Keringkan dengan handuk ataupun tisu bersih
6. Ulangi penggunaan masker dua kali dalam seminggu agar mendapatkan hasil yang kamu inginkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by DOUNS (@douns_daily)

(brl/ola)