Tanpa salep khusus, cara atasi panu ala wanita paruh baya ini efektif cuma pakai 1 bahan dapur
Brilio.net - Ada berbagai permasalahan kulit yang cukup mengganggu kenyamanan dan penampilan. Beberapa masalah kulit yang terjadi, umumnya disebabkan oleh bakteri, jamur, virus, hingga serangga atau hewan lainnya. Berbagai faktor tersebut dapat menyebabkan peradangan kulit, sehingga akan menimbulkan rasa perih, nyeri, hingga gatal yang sangat mengganggu.
Salah satu permasalahan kulit yang banyak dialami oleh masyarakat Indonesia adalah panu. Masalah kulit ini ditandai dengan munculnya bercak putih di permukaan kulit. Biasanya panu juga akan menimbulkan rasa gatal. Panu biasanya muncul karena infeksi jamur Malassezia secara cepat dan tidak terkendali pada permukaan kulit. Meskipun umumnya muncul di badan dan bahu, kamu juga bisa mengalaminya di bagian tubuh lain seperti wajah, punggung, hingga perut.
-
Tak perlu beli salep, ini cara menghilangkan gatal akibat panu pakai 1 bumbu dapur Penyebab panu adalah adanya pertumbuhan atau perkembangbiakan jamur Malassezia secara cepat dan tidak terkendali pada permukaan kulit.
-
Trik hilangkan panu di tangan hanya pakai 1 bumbu dapur ini bikin kulit sehat dan bebas noda putih Ramuan dari bahan dapur ini bisa membantu mengatasi kutu air dan menghilangkan jamur kulit secara permanen.
-
5 Penyebab munculnya panu di wajah serta cara menghilangkannya Panu atau yang memiliki nama istilah tinea versicolor merupakan salah satu jenis jamur Malassezia.
Sebetulnya, belum diketahui secara pasti apa yang memicu terjadinya pertumbuhan jamur secara tidak terkendali tersebut. Namun banyak yang menduga jika pertumbuhan jamur Malassezia tersebut disebabkan oleh beberapa faktor seperti kulit berminyak, mengeluarkan banyak keringat, kurang menjaga kebersihan tubuh, sistem kekebalan tubuh yang melemah, dan efek cuaca panas.
Karena cukup mengganggu, tak heran banyak orang mencari cara untuk menghilangkan panu dari tubuhnya. Salah satunya adalah memanfaatkan salep khusus panu yang dijual di pasaran. Mungkin bagi sebagian orang cara ini efektif, namun bagi sebagian lainnya, menggunakan salep berbahan kimia justru dapat mengiritasi kulit. Solusi lainnya, kamu bisa mengikuti cara yang dibagikan oleh seorang wanita paruh baya melalui akun TikTok pribadinya @nur.indahsaleh pada 14 Agustus 2023.
Dalam video yang berdurasi 40 detik tersebut, sang wanita paruh baya membagikan tentang cara atasi panu secara efektif cuma pakai 1 bahan dapur. Bahan dapur yang dimaksud adalah bawang putih.
"Solusi Tepat Atasi Panu," tulisnya dalam keterangan video unggahan, yang telah briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @nur.indahsaleh, Senin (12/2).
foto: freepik.com
Sebagai informasi, bawang putih yang biasanya bisa menambah gurih masakan, ternyata sering digunakan sebagai pengobatan alami untuk berbagai penyakit kulit. Salah satunya adalah panu. Bahkan kandungan allicin di dalam bawang putih dapat menjadi zat biologis yang berguna sebagai antibakteri. Menurut Healthline, allicin di dalam bawang putih akan membantu mengatasi peradangan di kulit dan mencegah pertumbuhan jamur. Selain itu, kandungan antioksidan dalam bawang putih juga dapat menghambat pertumbuhan jamur yang menyebabkan panu di kulit.
foto: TikTok/@nur.indahsaleh
Hanya dengan bawang putih saja kamu bisa membuat ramuan penghilang panu secara alami dan efektif jika digunakan secara rutin. Berikut cara membuat dan menggunakannya.
Bahan:
- 2-3 siung bawang putih
foto: TikTok/@nur.indahsaleh
Cara membuat dan menggunakan:
1. Kupas bawang putih kemudian cuci sampai bersih
2. Tumbuk bawang putih sampai benar-benar halus
3. Aplikasikan bawang putih yang sudah halus pada bagian panu secara menyeluruh
4. Diamkan minimal 30 menit atau semalaman
5. Bilas menggunakan air sampai bersih
6. Lakukan cara ini setiap hari sebelum tidur untuk mendapatkan hasil yang optimal. Jangan lupa lakukan patch test terlebih dahulu sebelum menggunakan ramuan ini, untuk mencegah iritasi kulit.