Tanpa serum bakuchiol, ini cara pudarkan kerutan di kulit kering & sensitif pakai 1 jenis biji-bijian
Brilio.net - Kulit kering merupakan salah satu tipe kulit yang ditandai dengan hilangnya kelembapan pada lapisannya secara cepat. Dikarenakan minimnya komponen hidrasi alami dalam kulit, hal ini menyebabkan lapisan pelindung pada orang dengan tipe kulit kering pada umumnya cukup lemah. Hal ini mengakibatkan orang dengan kulit kering biasanya sangat sensitif terkena berbagai masalah kulit, sehingga sering merasakan kemerahan dan gatal-gatal akibat iritasi di kulit mereka.
Selain menjadi sensitif, kulit kering juga menjadi tipe kulit yang rentan mengalami gejala penuaan, seperti kulit yang mengendur dan memunculkan banyak kerutan. Hal ini dikarenakan minimnya kelembapan kulit juga berdampak pada penurunan produksi kolagen dan elastin sebagai komponen protein yang berperan dalam mempertahankan kekuatan struktur kulit. Lambat laun, kulit menjadi sulit untuk beregenerasi dengan baik dan akhirnya memicu kemunculan keriput, garis halus, dan kerutan lainnya.
-
Bukan dioles yoghurt, ini trik cegah kulit kering dan penuh kerutan pakai 1 jenis biji-bijian Salah satu faktor kulit kering adalah dehidrasi.
-
Tak hanya susu, ini trik agar kulit kering kusam jadi lembap bersinar pakai 1 jenis biji-bijian Tidak hanya mudah mengalami iritasi, kulit kering umumnya terlihat kusam.
-
Bukan pakai pil kolagen, ini trik kurangi kerutan di wajah kering akibat penuaan pakai 1 kulit buah Penuaan pada kulit ditandai dengan tekstur yang berkerut dan kondisi yang kering.
Walau begitu, kamu nggak perlu khawatir kok. Soalnya, kamu bisa mengandalkan berbagai bahan alami sebagai solusi alternatif produk serum untuk membantu mengatasi masalah tersebut. Salah satu yang bisa kamu lakukan adalah dengan memanfaatkan campuran biji chia dan susu, ebagaimana dilansir briliobeauty.net dari @aanchalnavneetjain di Instagram pada Jumat (20/10).
foto: freepik.com
Biji chia sering digunakan sebagai topping dari minuman-minuman sehat. Hal ini dikarenakan biji ini memiliki kandungan omega-3, protein, antioksidan, dan serat. Omega-3 bermanfaat meredakan peradangan kulit serta mendorong regenerasi sel kulit yang lebih baik. Antioksidan dalam biji chia juga melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas dan sinar UV yang mempercepat proses penuaan kulit. Di samping itu, protein dan serat dalam biji chia membantu memperbaiki jaringan kulit yang rusak dan membersihkan kotoran pada kulit.
foto: freepik.com
Susu merupakan minuman bernutrisi yang memiliki banyak manfaat. Asam laktat dalam susu adalah seperti AHA yang dengan lembut mengangkat sel-sel kulit mati dan merangsang pertumbuhan sel kulit baru. Tidak hanya itu, kandungan protein dan vitamin dalam susu sangat baik untuk memperbaiki dan menguatkan lapisan kulit wajah. Dengan begitu, susu bukan hanya membantu mengurangi kerutan, tetapi juga memberikan kesan muda pada kulit.
Kedua bahan di atas bisa kamu manfaatkan dengan cara sebagai berikut:
Alat dan bahan:
1. 2 Sendok makan biji chia
2. 1 Cangkir kecil susu murni
3. Blender
4. Wadah kecil
Langkah pengerjaan:
foto: Instagram/@aanchalnavneetjain
1. Masukkan 2 sendok makan biji chia dalam sebuah wadah kecil.
2. Tuangkan 1 cangkir kecil susu setelahnya.
3. Rendamlah selama 10-15 menit, lalu masukkan ke dalam blender.
4. Blenderlah seluruh bahan tadi hingga halus dan kental, lalu sisihkan ke wadah baru.
5. Aplikasikan campuran ini ke wajah yang telah dibersihkan secara merata.
6. Diamkan selama 10-15 menit agar kandungannya menyerap.
7. Bilas wajah dari residu masker hingga bersih, lalu lanjutkan dengan pemakaian skincare lainnya.
Recommended Article
- 13 Serum yang mengandung Niacinamide, cocok untuk semua jenis kulit
- Tanpa lemon dan pisang, ini cara samarkan bekas jerawat menghitam pakai serum dari 1 jenis kulit buah
- 16 Rekomendasi serum retinol lokal harga mulai Rp 20 ribu, bantu samarkan garis halus dan kerutan
- 14 Rekomendasi serum hempas beruntusan mulai harga Rp 20 ribu, wajah halus tanpa treatment klinik
- Tanpa serum ceramide, ini cara pudarkan garis halus dan kerutan pakai masker dari 1 bahan alami
- Nggak perlu serum antiaging, ini trik pudarkan garis halus pakai masker botoks dari 1 jenis protein
- Bukan suntik kolagen, begini trik meremajakan kulit wajah pakai night serum dari 3 jenis minyak