Tanpa serum retinol, cewek ini bagikan cara bikin wajah glowing dan bebas kerutan pakai 1 jenis buah
Brilio.net - Hampir semua orang ingin memiliki wajah yang glowing dan awet muda, terutama kaum hawa. Namun sayangnya, untuk mendapatkan wajah impian tersebut bukanlah perkara mudah. Pasalnya, banyak faktor yang justru membuat wajah jadi terlihat kusam dan penuh tanda penuaan. Apalagi jika usia sudah memasuki 30 tahun ke atas, maka berbagai tanda penuaan akan menghiasi wajah.
Perlu diketahui bahwa seiring bertambahnya usia seseorang, kulit wajah akan rentan mengalami berbagai masalah, terutama munculnya beragam tanda penuaan. Seperti keriput, kerutan, garis halus, wajah yang mengendur, hingga flek hitam di beberapa area wajah. Ini terjadi karena produksi kolagen dan elastin pada kulit akan mengalami penurunan, sehingga kulit akan kehilangan kemampuan dalam menjaga kekencangan dan kekenyalannya.
-
Tanpa serum retinol, wanita ini bagikan cara menunda wajah kendur dan keriput pakai 2 bahan alami Kandungan dalam dua bahan alami pengganti retinol ini diklaim mampu menunda penuaan di wajah
-
Tanpa serum retinol, content creator ini punya trik hempas keriput pakai masker dari 1 jenis minuman Gunakan trik hempas keriput pakai masker ini secara rutin untuk mendapatkan hasil wajah yang minim keriput dan tanda penuaan lainnya.
-
Wajah awet muda di usia 65, ini cara membuat serum kolagen agar kulit bebas kerutan pakai 1 jenis buah Tak perlu beli produk serum kolagen, kamu bisa membuat sendiri agar wajah awet muda
Tak hanya itu saja, di usia lanjut, produksi sebum atau minyak alami kulit juga akan mengalami penurunan. Hal inilah yang akan membuat kulit cepat keriput, kering, dan kehilangan cahaya alaminya. Kondisi ini cukup mengganggu penampilan dan menurunkan kepercayaan diri. Tak heran jika banyak orang yang mencari cara untuk mengatasinya agar memiliki wajah yang glowing dan bebas keriput.
Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi berbagai tanda penuaan kulit, khususnya kusam dan keriput. Di antaranya adalah melakukan perawatan di klinik kecantikan, menggunakan produk skincare antiaging, hingga memanfaatkan bahan-bahan alami. Salah satu produk skincare yang biasanya dijadikan andalan untuk mengatasi masalah kulit ini adalah serum retinol.
Serum retinol adalah produk skincare yang mengandung retinol, yaitu bentuk vitamin A. Retinol adalah bahan aktif yang telah terbukti efektif dalam meningkatkan tekstur kulit dan mengurangi kerutan. Selain itu, serum ini juga memiliki manfaat lain yaitu merangsang produksi kolagen agar kulit tetap kenyal dan awet muda. Tak sampai di situ, serum ini juga bisa membantu memudarkan noda hitam, meratakan warna kulit, dan meningkatkan tekstur.
Penggunaan serum retinol memang efektif untuk bikin wajah glowing dan bebas kerutan. Namun sayangnya, tak semua orang cocok menggunakan serum retinol yang dijual di pasaran. Pasalnya, kandungan aktif di dalamnya cukup keras bagi sebagian orang, sehingga justru dapat mengiritasi kulit.
Solusi lainnya, kamu bisa memanfaatkan bahan-bahan alami yang tak kalah efektif dari serum retinol. Seperti yang dibagikan oleh seorang cewek melalui akun TikTok pribadinya @sunainamalik_ pada 26 Mei 2020. Postingan tersebut berisi tentang cara bikin wajah glowing dan bebas kerutan pakai 1 jenis buah. Buah yang dimaksud adalah nanas.
"Pineapple face mask for glowing skin (Masker wajah nanas untuk kulit bercahaya)," tulisnya dalam keterangan video unggahan, yang telah briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @sunainamalik_, Jumat (15/3).
Kandungan dan manfaat nanas untuk bikin wajah glowing dan antikerutan.
foto: freepik.com
Di balik kulitnya yang sedikit tajam, nanas memiliki beragam nutrisi, seperti vitamin, dan mineral penting yang dibutuhkan tubuh untuk bekerja optimal. Berkat kandungannya, manfaat nanas untuk kesehatan dan kecantikan kulit cukup banyak. Nanas dapat membantu membuat tampilan wajah kamu lebih glowing dan terlihat muda. Manfaat ini berasal dari kandungan vitamin C dan antioksidan di dalam nanas.
Antioksidan berperan penting dalam perawatan wajah. Tak heran jika komponen ini banyak ditemukan dalam produk skincare. Bahkan vitamin C di dalamnya juga berfungsi untuk membuat kulit tampak lebih cerah dan mencegah munculnya kerutan-kerutan di kulit wajah. Sementara antioksidan berfungsi untuk menangkal radikal bebas yang dapat memunculkan berbagai tanda penuaan pada kulit.
Hanya dengan nanas saja kamu bisa membuat masker wajah yang diklaim efektif untuk mencerahkan, bikin wajah glowing, dan bebas kerutan. Ini cara membuat dan menggunakannya.
foto: TikTok/@sunainamalik_
Bahan:
- Nanas segar secukupnya
Cara membuat dan menggunakannya:
foto: TikTok/@sunainamalik_
1. Kupas nanas lalu cuci sampai bersih
2. Haluskan nanas dengan menggunakan blender atau menumbuknya sampai hancur
3. Cuci wajah terlebih dahulu dan pastikan bersih dari kotoran serta sisa makeup
4. Aplikasikan nanas pada wajah secara menyeluruh
5. Diamkan selama 10 menit lalu bilas menggunakan air hangat
6. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer andalan kamu
7. Lakukan cara ini dengan rutin 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan wajah yang glowing dan antikerutan
8. Jangan lupa lakukan patch test terlebih dahulu untuk mencegah terjadinya iritasi kulit.