Trik cerahkan wajah kusam akibat pigmentasi ini cuma pakai 1 jenis bunga, auto glowing dalam semalam

28 November 2024 19:40 WIB

Brilio.net - Flek hitam adalah istilah untuk bintik-bintik gelap yang muncul di permukaan kulit. Biasanya, flek hitam muncul di wajah dalam berbagai bentuk, mulai dari bintik kecil hingga bercak berwarna cokelat kehitaman. Karena warnanya yang tidak merata dengan kulit alami, flek hitam membuat kulit tampak belang dan kotor.

Masalah flek hitam umumnya disebabkan oleh paparan sinar matahari yang berlebihan. Sinar UV merangsang sel melanosit untuk memproduksi melanin sebagai mekanisme perlindungan kulit. Ketika kulit terlalu sering terpapar sinar matahari, melanin menumpuk di lapisan atas kulit, membentuk flek hitam yang mengganggu.

Flek hitam sering muncul pada orang yang sering beraktivitas di luar ruangan. Selain terpapar sinar matahari, wajah mereka juga rentan terhadap polusi yang menempel, membuat kulit tampak gelap dan kusam. Masalah ini dapat mengurangi kepercayaan diri, sehingga diperlukan solusi yang tepat, seperti menggunakan bahan alami sebagai alternatif.

Salah satu adalah dengan memanfaatkan campuran bunga mawar dengan beras dan aloe vera, sebagaimana dibagikan oleh @beautywithsunanda0795 di Instagram, dilansir briliobeauty.net pada Kamis (28/11).

foto: freepik.com

Bunga mawar memiliki banyak komponen vitamin, seperti A, C, dan E yang bermanfaat untuk kulit. Vitamin E di dalamnya memiliki sifat antioksidan yang dapat melawan efek radikal bebas.

Sementara itu, vitamin A dapat merangsang proses regenerasi sel kulit yang membuat wajah terlihat lebih cerah. Tak hanya itu, vitamin C dalam bunga mawar membantu mengurangi produksi melanin, sehingga efektif mengurangi flek hitam.

foto: freepik.com

Beras sendiri sejatinya kaya akan vitamin B kompleks, mineral, dan asam amino yang dikenal dapat menutrisi dan memiliki efek pencerah kulit. Kandungan kojic acid yang terdapat dalam air beras membantu mengurangi produksi melanin sebagai pigmen yang menyebabkan hiperpigmentasi atau noda pada kulit. Selain itu, air beras juga memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan sehingga dapat membantu mengatasi kerusakan akibat radikal bebas.

foto: freepik.com

Gel di dalam daun aloe vera merupakan salah satu komponen yang banyak dimanfaatkan dalam skincare. Kandungannya yang kaya akan aloin, aloesin, dan enzim proteolitik dapat membantu mengurangi produksi melanin serta membantu menghilangkan noda hitam pada kulit. Semua manfaat ini membuat aloe vera efektif dalam menjadikan kulit terlihat lebih bersinar.

Ketiga bahan di atas ini bisa kamu gunakan dengan cara sebagai berikut.

Alat dan bahan:

1. Kelopak bunga mawar secukupnya
2. Beras secukupnya
3. 2 sendok teh gel aloe vera
4. Wadah kecil
5. Air bersih

Langkah pengerjaan:

foto: Instagram/@beautywithsunanda0795

1. Kumpulkan beberapa kelopak bunga mawar, lalu diamkan hingga mengering.
2. Dalam sebuah wajan di atas kompor, masukkan bunga mawar beserta sedikit beras.
3. Rebuslah kedua bahan tersebut dengan sedikit air bersih selama 2-3 menit di atas api sedang.
4. Setelah berubah warna, saring airnya dalam sebuah jar kecil.
5. Masukkan 2 sendok teh gel aloe vera setelahnya, lalu aduk hingga tercampur rata.
6. Aplikasikan racikan ini sebagai pelembap wajah secara rutin.
7. Oleskan secara merata di wajah dan leher, lalu pijat hingga menyerap.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by sunanda pradhan (@beautywithsunanda0795)

(brl/red)