Trik enyahkan iritasi dan wajah kering pakai masker dari 1 jenis buah, kulit auto kenyal seharian
Brilio.net - Kulit manusia pada dasarnya memiliki berbagai jenis dan tipe, beberapa di antaranya adalah kulit normal, kulit berminyak, kulit kombinasi, dan kulit kering. Nah, salah satu jenis kulit yang sering ditemui ini adalah kulit kering dan sensitif.
Kulit kering merupakan kondisi kulit yang cenderung kehilangan kelembapan dengan cepat, sehingga lapisan pelindung kulit menjadi begitu lemah dan akhirnya mudah teriritasi. Orang-orang dengan tipe kulit ini seringkali mengalami ketidaknyamanan seperti rasa tertarik, kemerahan, gatal, hingga rasa terbakar pada kulit mereka. Selain itu, orang dengan tipe kulit kering dan sensitif seringkali menjadi lebih rentan terhadap penuaan dini, seperti munculnya kerutan.
-
Tanpa yoghurt, trik lembapkan kulit kering bersisik ini cuma pakai madu dan tambahan 1 jenis buah Penggunaan produk perawatan kulit yang mengandung bahan kimia keras juga menjadi penyebab kulit kering bersisik
-
5 Cara mengatasi wajah mengelupas dan perih pakai masker alami Kamu bisa memanfaatkan berbagai bahan alami yang dijadikan masker wajah. Seperti madu, alpukat, minyak zaitun dan lainnya.
-
Bukan pakai madu, ini cara atasi kulit wajah kering yang mengelupas pakai 1 jenis buah Cara ini cocok banget diaplikasikan selama musim kemarau.
Terdapat beberapa faktor yang dapat menyebabkan seseorang memiliki jenis kulit kering dan sensitif selain faktor genetika. Salah satu alasan utamanya adalah paparan kondisi tajam dari lingkungan seperti angin kering, sinar matahari yang berlebihan, hingga hawa dingin sekalipun yang dapat memicu hilangnya kelembapan alami kulit. Selain itu, beberapa kondisi medis kulit seperti dermatitis, eksim, dan rosacea juga dapat menyebabkan kulit menjadi kering dan iritasi.
Ketika dihadapkan pada masalah ini, tentunya solusi yang harus dicari adalah mendapatkan produk yang dapat memberikan hidrasi dan kelembapan penuh pada kulit. Nah, di samping kamu bisa membeli berbagai produk skincare komersil, kamu juga bisa lho memanfaatkan berbagai bahan alami seperti buah-buahan. Salah satunya seperti yang ditunjukkan oleh @_tylerflanagan di Instagram yang dilansir briliobeauty.net pada Jumat (7/7) yang menggunakan buah alpukat, yogurt, beserta madu sebagai solusinya.
foto: freepik.com
Buah alpukat merupakan buah yang kaya akan lemak sehat dan antioksidan yang bermanfaat bagi kulit. Kandungan lemak alami pada alpukat bekerja dengan menjaga kelembapan kulit dan kekenyalannya.
Sementara itu, kandungan dalam alpukat berfungsi melindungi kulit dari kerusakan radikal bebas. Alpukat juga mengandung vitamin E, yang memiliki sifat penyembuhan dan turut membantu melembapkan kulit yang iritasi.
foto: freepik.com
Makanan hasil fermentasi susu ini mengandung asam laktat alami yang membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan merangsang regenerasi kulit baru. Kandungan bakteri baik dalam yogurt bekerja dengan menjaga keseimbangan pH kulit, mencegah infeksi, dan mengurangi peradangan. Selain itu, yogurt memiliki sifat melembapkan dan menenangkan kulit yang sensitif, sehingga baik untuk menangani masalah iritasi dan kulit kering.
foto: freepik.com
Madu merupakan bahan alami yang telah diketahui memiliki sifat antibakteri dan antiinflamasi. Kandungan nutrisi enzim dan vitamin dalam madu membantu memberi kelembapan pada kulit sekaligus mempercepat proses penyembuhan luka. Selain itu, madu juga dapat mengurangi kemerahan dan iritasi pada kulit sensitif.
Menarik bukan? Nah, untuk mendapatkan manfaat dari ketiga bahan itu, kamu bisa membuatnya sebagai masker hanya dengan beberapa langkah simpel di bawah ini:
Alat dan bahan:
1. 1 buah alpukat matang
2. 2 sendok makan yogurt murni
3. 1-2 sendok makan madu murni
4. 1 wadah/mangkuk kecil
Langkah pengerjaan:
foto: Instagram/@_tylerflanagan
1. Kupaslah buah alpukat terlebih dahulu, kemudian haluskan menggunakan garpu hingga dagingnya tidak lagi padat.
2. Setelahnya, campurka yogurt plain dan madu alami masing-masing 2 sendok makan ke dalam wadah berisi alpukat tadi.
3. Aduk rata dengan baik hingga membentuk pasta yang kental.
4. Aplikasikan masker secara merata ke seluruh wajah yang telah dibersihkan.
5. Biarkan masker bekerja selama 15-20 menit atau hingga mengering.
6. Setelah itu, bilas wajah dengan air hangat dan keringkan.
7. Lanjutkan dengan penggunaan skincare lainnya.
Recommended Article
- Kulit kenyal seperti bayi, begini trik menghaluskan telapak tangan kasar hanya pakai 1 bahan dapur
- Bantu cegah kulit keriput, ini trik menghaluskan tangan kering dan kasar pakai 1 jenis buah
- Cegah kering dan keriput di area tangan, ini trik membuat body scrub pakai 2 bahan makanan
- Jangan dicabut, begini trik atasi kulit kering di sekitar kuku hanya pakai 1 bahan minuman
- Auto kenyal seperti kulit bayi, begini cara atasi tumit pecah-pecah hanya pakai 1 jenis bunga
- Antikasar dan bebas kapalan, ini trik menghaluskan tumit pecah-pecah pakai 2 jenis minyak