Trik membuat wajah kenyal pakai serum malam dari 4 bahan alami, bikin auto glowing

12 April 2023 14:10 WIB

Brilio.net - Wajah kenyal, mulus, dan cerah merupakan salah satu tanda jika kamu memiliki kulit yang sehat. Seiring bertambahnya usia, perawatan kulit yang lebih intensif diperlukan karena kondisi kulit yang mulai menurun. Biasanya kulit akan mudah mengalami kendur dan muncul tanda-tanda penuaan dini.

Kondisi ini sering kali dialami seseorang yang berusia 25 tahun ke atas. Karena seiring bertambahnya usia, kandungan kolagen dan minyak di kulit semakin berkurang. Kulit wajah kendur bisa menyebabkan kepercayaan diri seseorang menurun. Karena kulit wajah terlihat lebih tua dan muncul banyak kerutan.

Selain faktor usia, kondisi kulit wajah kendur bisa disebabkan karena beberapa faktor, seperti gaya hidup yang tidak sehat. Oleh karena itu, merawat kulit sejak dini disarankan untuk mempertahankan kulit yang sehat dan kenyal. Masalah kulit ini bisa diatasi dengan cara alami, dan rajin menggunakan skincare yang mengandung antiaging.

Memang sudah banyak produk skincare di pasaran yang diformulasikan untuk membuat wajah kenyal. Bahkan dengan harga yang bervariasi dari yang mahal hingga murah. Namun sayangnya tak semua orang cocok dengan kandungan produk yang dijual. Sebagai alternatifnya kamu bisa kok membuat skincare sendiri dengan memanfaatkan bahan-bahan alami.

Salah satunya seperti yang dibagikan pengguna TikTok @wintwar19912tv pada 27 Februari 2023. Dalam video unggahannya tersebut dia memberikan trik membuat wajah kenyal pakai serum malam dari 4 bahan alami, yakni gliserin, almond oil, aloe vera gel, dan air mawar.

"DIY Face serum for glowing skin," tulisnya dalam video, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @wintwar19912tv, Selasa (11/4).

Manfaat gliserin untuk wajah salah satunya adalah kemampuannya dalam menjaga kekenyalan. Menggunakan skincare dengan kandungan gliserin di dalamnya mampu membuat dan menjaga kulit jadi kenyal dan lembut. Hal ini dikarenakan gliserin bertindak sebagai emolien, atau pelembut pada kulit. Bahan ini membuat kulit terhindar dari kasar atau bersisik, serta menjaga kekenyalan alami yang dimiliki kulit.

Trik membuat wajah kenyal pakai serum malam dari 4 bahan alami
freepik.com

Sementara almond oil kaya akan nutrisi untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit. Mulai dari protein, mineral, lemak tak jenuh, serta vitamin (A, B, D, dan E). Berkat kandungan tersebut minyak almond dipercaya bisa membantu melembapkan kulit dan mengecilkan pori-pori wajah, sehingga bisa membuat kulit lebih sehat dan awet muda.

Aloe vera gel juga merupakan bahan alami yang bisa kamu manfaatkan untuk membuat serum malam. Pasalnya aloe vera gel mengandung beragam nutrisi, seperti vitamin A, vitamin C, vitamin E, vitamin B12, enzim, mineral, serta antioksidan.

Aloe vera gel juga mengandung zat polisakarida dan sterol yang dapat membantu mempertahankan kelembapan kulit. Tidak hanya itu, lidah buaya juga dapat meningkatkan produksi kolagen di kulit dan mencegah tanda-tanda penuaan dini, seperti keriput dan garis halus.

Begitupun dengan air mawar yang salah satu manfaatnya adalah melembapkan kulit. Air mawar mengandung pelembap alami serta antioksidan yang dapat mencegah kulit kering. Selain itu, efek antioksidan pada air mawar ini juga diduga mampu menangkal radikal bebas dan menghambat kerusakan kulit yang dapat membuat kulit lebih cepat tua dan keriput.

Nah, dari bahan-bahan tersebut kamu bisa memanfaatkannya untuk membuat serum malam guna membuat wajah kenyal dan glowing. Yuk, simak cara membuatnya.

Trik membuat wajah kenyal pakai serum malam dari 4 bahan alami
TikTok/@wintwar19912tv

Bahan:

1. 1 sendok makan gliserin
2. 1/2 sendok makan almond oil
3. 1 sendok makan aloe vera gel
4. 3 sendok makan air mawar

Cara membuat:

1. Campurkan bahan-bahan yang sudah disebutkan pada wadah lalu aduk sampai merata
2. Pindahkan pada botol khusus serum agar lebih awet
3. Aplikasikan pada wajah yang sudah bersih setiap malam sebelum tidur
4. Simpan pada kulkas agar tidak mudah basi.

Trik membuat wajah kenyal pakai serum malam dari 4 bahan alami
TikTok/@wintwar19912tv

Video yang berisi trik membuat wajah kenyal pakai serum malam dari 4 bahan alami ini m, dan sampai saat ini sudah ditonton sebanyak 404,5 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 13 ribu likes.

(brl/ola)