Trik meratakan warna kulit wajah karena flek hitam cuma pakai 3 bahan dapur, mulus tanpa laser
Brilio.net - Flek hitam adalah kondisi yang ditandai dengan munculnya bercak-bercak kehitaman pada beberapa area kulit. Masalah ini biasanya muncul pada area kulit yang rentan terpapar sinar matahari. Seperti wajah, kulit tangan, lengan, hingga leher.
Banyak faktor yang memicu munculnya flek hitam. Seperti paparan sinar matahari, genetik, hormon, penggunaan kosmetik atau skincare yang tidak cocok, penuaan, dan penyakit tertentu. Namun, sinar UV matahari lah yang menjadi penyebab paling umum munculnya flek hitam.
-
Tak perlu facial dark spot, wanita ini bagikan cara hilangkan flek hitam di wajah pakai 3 bahan dapur Bahan-bahan dapur ini efektif untuk menghilangkan flek hitam di wajah.
-
Tak cuma kunyit, cara atasi flek hitam pakai tambahan 2 bahan alami ini bikin wajah cerah merata Dengan pemakaian rutin, cara ini ampuh membantu mendapatkan wajah yang cerah merata.
-
Tanpa kunyit, cara atasi flek hitam di wajah ala wanita berkulit sawo matang cuma pakai 2 bahan dapur Selain mengatasi flek hitam, penggunaan cara ini secara rutin juga akan bikin wajah cerah merata dan awet muda.
Seringnya beraktivitas di luar ruangan tanpa perlindungan ekstra dan penggunaan tabir surya, akan membuat kulit secara otomatis memproduksi melanin berlebih sebagai upaya perlindungan alami dari efek buruk sinar matahari. Melanin ini lah yang akan menyebabkan munculnya bercak-bercak kehitaman di area kulit. Sehingga warna kulit tidak merata.
Meski tak menimbulkan rasa sakit, tapi flek hitam dapat menurunkan kepercayaan diri seseorang. Maka tak heran jika banyak orang mencari cara untuk meratakan warna kulitnya agar lebih mulus dan cerah tanpa belang. Seperti unggahan dari akun TikTok @lifewjan pada 12 Maret 2023, yang menggunakan 3 bahan dapur untuk meratakan warna kulit dan memudarkan flek hitam. Bahan dapur yang digunakan adalah yoghurt, madu, dan bubuk kunyit.
"diy brightening mask (masker pencerah buatan sendiri)," tulisnya sebagai keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @lifewjan, Rabu (8/11).
Yoghurt merupakan salah satu bahan alami yang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh. Termasuk untuk mengatasi permasalahan kulit, seperti flek hitam. Pasalnya yoghurt memiliki kandungan seperti vitamin, zinc, dan lactic acid atau asam laktat.
Asam laktat akan membantu membuang lapisan kulit terluar yang akan membuat lapisan kulit di bawah untuk naik ke atas, sehingga akan menghilangkan noda atau flek pada wajah. Proses ini disebut dengan regenerasi kulit.
Sedangkan madu, juga dikenal manfaatnya untuk mengatasi flek hitam. Kandungan gula yang tinggi pada madu berperan sebagai eksfoliator kulit. Madu juga memiliki senyawa yang bersifat antioksidan sehingga dapat membantu mengatasi berbagai macam masalah kulit, salah satunya adalah flek hitam dan masalah kulit kering.
Tak terkecuali dengan kunyit yang memiliki manfaat untuk mencerahkan wajah. Kandungan curcumin di dalamnya ampuh meratakan warna kulit dan membuatnya efektif untuk memudarkan flek hitam.
Ketiga bahan dapur tersebut dapat kamu jadikan masker wajah yang efektif untuk meratakan warna kulit sekaligus memudarkan flek hitam. Penggunaan secara rutin akan membuat wajah lebih mulus. Yuk, simak cara membuat dan memakainya.
Bahan:
1. 1-2 sendok makan yoghurt plain
2. 1 sendok makan madu
3. 1 sendok teh bubuk kunyit
Cara membuat dan memakai:
1. Tuangkan bahan-bahan yang sudah disebutkan pada wadah
2. Aduk ketiganya sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta
3. Cuci wajah terlebih dahulu dan pastikan benar-benar bersih
4. Aplikasikan masker pada wajah secara menyeluruh
5. Diamkan selama 15-30 menit
6. Bilas menggunakan air sampai bersih
7. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer
8. Gunakan masker ini secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan wajah yang cerah merata bebas flek hitam.
Recommended Article
- Tak cuma gunakan yoghurt, ini cara bikin wajah mulus bebas flek hitam pakai 1 jenis buah-buahan
- Putih dalam 7 hari, ini trik cerahkan flek hitam pada kulit kusam pakai 1 produk fermentasi
- Tak cuma putih telur, ini cara pudarkan kerutan dan flek penuaan dengan tambahan 1 jenis buah-buahan
- 11 Rekomendasi skincare untuk flek hitam merek lokal harga di bawah Rp 150 ribu, wajah mulus antinoda
- Tanpa teh hijau dan lemon, ini trik bikin wajah bebas flek hitam dan kerutan hanya pakai 1 umbi-umbian