Wajah halus bebas komedo, ini cara atasi pori tersumbat di area hidung pakai scrub dari 1 jenis tepung

4 Januari 2024 11:10 WIB

Brilio.net - Komedo adalah cikal bakal jerawat yang umumnya muncul di area T-zone, yaitu dahi, dagu, dan hidung. Area T-zone khususnya hidung menjadi bagian wajah yang rentan berminyak, sehingga lebih mudah mengalami sumbatan pori-pori. Pasalnya, kulit berminyak akan memiliki ukuran pori-pori besar dan kelenjar sebum lebih banyak. Hal ini akan menyebabkan kotoran seperti debu, sel kulit mati, polusi, dan sisa makeup mudah menempel.

Kotoran yang menyumbat pori tersebut, jika tak segera dibersihkan akan berubah menjadi komedo, baik itu komedo putih dan komedo hitam. Namun di antara keduanya, komedo hitam lah yang dapat mengganggu penampilan dan membuat kulit jadi kasar dan kusam.

Untuk mengatasinya kamu bisa menggunakan produk skincare, melakukan facial di klinik kecantikan, hingga memanfaatkan bahan-bahan alami.

Seperti unggahan dari akun TikTok @rayyan_zohaib pada 3 September 2023, yang membagikan tentang cara atasi pori tersumbat di area hidung pakai scrub dari 1 jenis tepung, terigu. Dia juga menambahkan bahan lain yaitu teh hijau dan susu.

"Try this face mask for open pores and smooth skin!!! (Coba masker wajah ini untuk pori-pori terbuka dan kulit halus!!!)," kata pemilik akun dalam keterangan video, yang telah briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @rayyan_zohaib, Rabu (3/1).

Atasi pori tersumbat di area hidung
freepik.com

Tepung terigu adalah bahan alami yang kerap kali dijadikan bahan dapat membuat makanan dan camilan. Namun, bahan ini ternyata juga memiliki manfaat untuk kecantikan kulit wajah lho. Salah satunya adalah mengatasi pori-pori tersumbat. Karena tepung terigu dapat bertindak sebagai eksfoliator alami yang bisa membantu mengangkat kotoran di pori wajah. Tepung terigu juga kaya akan komponen protein bernama gluten yang dapat mengecilkan ukuran pori-pori kulit.

Sementara teh hijau juga bisa kamu manfaatkan sebagai scrub wajah yang efektif untuk mengatasi pori wajah tersumbat. Melansir dari laman Healthline, teh hijau adalah minuman paling sehat yang sarat dengan antioksidan.

Teh hijau juga mengandung polifenol yang dipercaya dapat menurunkan produksi minyak di wajah, memperkecil pori-pori, mengangkat sel kulit mati, dan mengurangi sebum yang menjadi cikal-bakal munculnya jerawat.

Susu bisa kamu tambahkan untuk memaksimalkan perawatan wajah sebagai upaya untuk mengatasi pori-pori wajah yang tersumbat. Ini berkat kandungan asam, yang dapat membersihkan berbagai kotoran yang menyumbat pori-pori.

Atasi pori tersumbat di area hidung
TikTok/@rayyan_zohaib

Ketiga bahan alami tersebut bisa kamu jadikan scrub wajah yang efektif untuk mengatasi pori tersumbat di area hidung. Bonusnya, kamu juga akan mendapatkan wajah yang cerah merata lho. Ini cara membuat dan menggunakannya.

Bahan:

1. 1 sendok makan tepung terigu
2. 1 sendok makan teh hijau
3. Susu secukupnya

Atasi pori tersumbat di area hidung
TikTok/@rayyan_zohaib

Cara membuat:

1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah bersih
2. Aduk ketiga bahan tersebut sampai merata dan bertekstur seperti pasta
3. Cuci wajah terlebih dahulu hingga bersih
4. Aplikasikan scrub pada wajah secara menyeluruh
5. Gosok-gosok dengan lembut kemudian diamkan selama 15 menit
6. Gosok-gosok kembali selama 2 menit lalu bilas menggunakan air sampai bersih
7. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer
8. Lakukan cara ini secara rutin 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan wajah yang mulus, cerah, dan bebas komedo.

(brl/ola)