Pernah gagal nikah gegara minta sertifikat rumah kini makin glowing, ini tutorial makeup Yessy Anitoma
Brilio.net - Kisah percintaan Yessy Anitoma sempat menjadi sorotan di media sosial TikTok pada 2023 lalu, ketika pernikahannya dengan Ryan Dono batal H-3 menjelang akad nikah. Pembatalan tersebut terjadi lantaran permintaan mahar berupa sertifikat rumah yang menuai kontroversi di kalangan warganet.
Gagalnya pernikahan mereka bahkan membuat keduanya banyak diundang ke berbagai acara untuk menceritakan kisah yang dialami. Termasuk saat Yessy dan Ryan Dono, ditemani oleh ibu masing-masing menghadiri podcast Denny Sumargo. Dari sanalah kemudian beberapa kisah yang sebenar-benarnya bisa terlihat.
Di luar kisah cintanya bersama Ryan Dono, Yessy sendiri dikenal sebagai karyawan pemerintahan yang cantik. Penampilannya kerap mengundang pujian, karena parasnya yang disebut cantik alami. Setelah hampir dua tahun berlalu, ternyata penampilan Yessy kini semakin glowing.
Nggak cuma itu saja, Yessy juga kerap tampil dengan riasan fresh minimalist tanpa kesan dempul di setiap kesempatan. Bahkan, dia pernah membagikan tutorial makeup sehari-harinya di media sosial TikTok-nya @kayeeesss_.
"yang suka minta tutorial, ini tutorial sebisa aku ya, Ala kadarnya dan Ala aku aja,jadi sebisa aku ya gais," tulisnya dalam keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net kutip pada Selasa (19/11).
Sebelum mulai merias wajah, Yessy mengaplikasikan moisturizer terlebih dahulu ke seluruh wajahnya. Setelah itu, ia memulaskan cushion, dan mengeset complexion-nya menggunakan bedak padat. Beralih ke bagian mata, Yessy memulaskan eyeshadow warna cokelat di ujung mata, dan menambahkan shimmer di sudut mata.
Lebih lanjut, Yessy memulaskan maskara untuk membuat bulu matanya terlihat lebih lentik. Tak lupa, dia juga menambahkan blush on warna pink di area pipinya untuk memberikan efek fresh dan merona. Mantan kekasih Ryan Dono ini juga mengaplikasikan lip serum untuk memberi kesan healthy pada bibirnya.
Selanjutnya, dia memasang lensa kontak warna cokelat untuk memberi kesan mata lebih berwarna. Kemudian, dia memulaskan highlighter untuk memberi kesan glowing, dan mengakhiri riasannya dengan memulaskan lipstik dengan teknik ombre lips. Hasilnya, riasan Yessy tampak flawless, glowing, dan fresh tanpa kesan dempul.
Recommended Article
- Tutorial makeup daily super simpel Richelle Skornicki ini cuma andalkan bedak lokal harga Rp 100 ribua
- Mengenal teknik underpainting makeup yang beri hasil akhir riasan super flawless, ini cara aplikasinya
- Makeup sendiri tanpa bantuan MUA buat manggung, wajah bare face Ghea Indrawari ini malah bikin salfok
- Tanpa pakai banyak produk, trik bikin aegyo sal natural ala cewek Korea ini cuma andalkan 1 alat
- Transformasi cewek wajah breakout penuh jerawat dirias jadi pengantin Jawa ini hasilnya flawless pol
- Pengantin berwajah mungil minta dimakeup ala Mahalini Look hasilnya di luar dugaan, bikin melongo