10 Cara membuat wajah glowing secara alami hingga teknologi canggih
Brilio.net - Ada banyak cara membuat wajah glowing. Memiliki kulit glowing atau bercahaya merupakan impian setiap orang. Banyak dari mereka yang menganggap memiliki kulit glowing sebagai tanda kesehatan dan juga vitalitas.
Bagi orang-orang yang memiliki wajah glowing biasanya tidak memiliki masalah di wajah seperti flek hitam, jerawat, kulit kering, dan lainnya. Kulit wajah terlihat lebih sehat dan lembap sesuai dengan dambaan setiap orang.
-
Budget irit tapi ingin kulit glowing? Ini tipsnya Demi glowing, biasanya harus melalui perawatan dengan skincare dengan harga mahal.
-
19 Cara glow up dalam 1 minggu tanpa skincare, bisa dilakukan di rumah dan bikin hemat pengeluaran Mengandalkan metode alami untuk glow up tidak hanya lebih ramah di kantong, tetapi juga lebih sehat bagi tubuh.
-
11 Manfaat air putih untuk wajah, bantu menghidrasi kulit Setiap manusia dianjurkan mengonsumsi air putih sebanyak 1 sampai 2,5 liter atau setara dengan 6-9 sehari.
Beberapa orang memiliki kulit glowing dengan menggunakan makeup. Padahal kamu bisa lho mendapatkan kulit glowing secara alami. Caranya dengan mengubah pola makan dan gaya hidup yang lebih sehat. Selain itu, kamu juga bisa gunakan skincare yang dapat membuat wajah glowing.
Membahas mengenai kulit glowing, setiap orang pastinya memiliki jenis kulit yang berbeda. Ada yang secara alami memiliki kulit sehat, ada juga yang harus melakukan beberapa cara untuk mendapatkan kulit seperti itu. Pasalnya ada beberapa faktor yang mempengaruhi kesehatan kulit, seperti genetik, hormon, kondisi kesehatan dan obat-obatan, lingkungan, serta gaya hidup.
Kamu bisa mendapatkan kulit glowing dengan berbagai cara, mulai dari menggunakan skincare, menggunakan bahan alami, hingga teknologi canggih di klinik kecantikan. Kali ini brilio.net akan merangkum cara membuat wajah glowing. Apa saja yah? Berikut ulasannya yang disarikan dari berbagai sumber, Selasa (22/2).
1. Konsumsi air putih.
foto: freepik.com
Cara membuat wajah glowing yang pertama adalah dengan mengonsumsi air putih. Setiap orang dianjurkan untuk mengonsumsi air putih dua sampai tiga liter dalam sehari. Air putih tak hanya bagus untuk kesehatan tapi juga kecantikan.
Air putih dapat meningkatkan hidrasi kulit sehingga tetap terjaga kelembapannya. Rutin mengonsumsi air putih juga membuat kulit kamu terlihat lebih sehat dan bercahaya.
2. Istirahat yang cukup.
foto: Freepik/drobotdean
Istirahat yang cukup juga mempengaruhi kulit, khususnya wajah. Kamu dianjurkan untuk memiliki kualitas tidur 7-9 jam setiap harinya.
Ketika tidur, kita memberikan banyak waktu untuk kulit mengalami regenerasi sehingga kulit lebih segar, kencang, glowing, dan sehat. Namun bila waktu tidur kamu kurang dari itu, wajah akan terlihat lebih kusam dan tidak sehat. Kulit juga justru akan memproduksi hormon kortisol yang dapat menyebabkan peradangan pada kulit.
3. Rutin menggunakan skincare.
foto: freepik.com
Hal yang tak boleh dilewatkan untuk menjaga kesehatan kulit adalah dengan rutin menggunakan skincare. Skincare ini memiliki banyak manfaat untuk kulit, seperti membantu mencerahkan kulit, melembapkan, membuat wajah glowing, hingga mengatasi berbagai permasalahan kulit seperti, kulit kusam, kering, berjerawat, berminyak, dan sensitif.
Penggunaan skincare ada tahap-tahapnya. Saat pagi hari, skincare digunakan untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan juga radikal bebas, sehingga butuh skincare yang memiliki kandungan untuk menangkal faktor eksternal.
Sementara itu, saat malam hari skincare berfungsi untuk memperbaiki kondisi kulit akibat paparan faktor eksternal selama seharian beraktivitas. Produk skincare ini harus digunakan secara rutin dan sesuai dengan urutan yang benar.
4. Jangan lewatkan penggunaan sunscreen.
foto: Freepik/gpontstudio
Sunscreen masuk dalam perawatan harian yang tak boleh dilewatkan. Sunscreen memiliki manfaat untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Ada banyak jenis sunscreen dan kandungan SPF yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Namun ketika kamu banyak melakukan aktivitas di luar ruangan, sebaiknya gunakan sunscreen dengan SPF minimal 50+++. Selain itu, reapply sunscreen setiap dua sampai tiga jam sekali ketika kamu banyak beraktivitas di luar ruangan.
Banyak orang yang masih salah dalam mengaplikasikan sunscreen. Gunakan sunscreen sebanyak dua ruas jari. Aplikasikan ke wajah secara merata hingga ke bagian mata dan juga bibir, sebab mata dan bibir memiliki kulit yang sangat tipis dan rentan iritasi bila terpapar sinar matahari.
5. Rutin eksfoliasi.
foto: Freepik/wayhomestudio
Eksfoliasi juga sebagai salah satu cara membuat wajah glowing. Eksfoliasi memiliki manfaat untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan juga flek hitam di wajah sehingga wajah terasa lebih halus, lembut, cerah, dan bercahaya.
Kamu bisa menggunakan produk eksfoliasi yang dijual di pasaran atau membuat sendiri di rumah dengan bahan alami. Eksfoliasi ini dilakukan secara rutin setiap dua kali dalam seminggu untuk hasil yang maksimal.
6. Rutin menggunakan masker.
foto: freepik.com
Selain melakukan eksfoliasi, kamu juga perlu menggunakan masker wajah. Masker wajah juga digunakan dua kali dalam seminggu. Masker wajah ada banyak macamnya yang disesuaikan dengan jenis kulit. Ada yang untuk mencerahkan wajah, membuat wajah glowing, melembapkan, mengangkat kotoran di wajah, hingga mengatasi jerawat.
Bagi kamu yang ingin memiliki kulit glowing, bisa gunakan masker wajah khusus untuk kulit glowing. Biasanya masker tersebut mengandung ekstrak alami dan bahan aktif yang dapat membuat wajah glowing.
7. Perawatan dengan bahan alami.
foto: Freepik/drobotdean
Cara membuat wajah glowing juga bisa menggunakan bahan alami. Ada beberapa bahan alami yang bisa kamu manfaatkan sebagai masker wajah yang memiliki manfaat untuk mencerahkan dan membuat wajah glowing.
Bahan alami tersebut seperti masker alpukat, lemon, pepaya, putih telur, kunyit, yogurt, dan masih banyak lagi. Semua bahan tersebut pastinya aman digunakan karena tidak mengandung bahan kimia yang dapat merusak kulit, apalagi bagi kamu yang memiliki kulit sensitif.
8. Konsumsi makanan bergizi.
foto: freepik.com
Mengonsumsi makanan bergizi juga salah satu cara kamu mendapatkan kulit glowing, sebab apa yang kamu makan dapat berpengaruh pada kulit. Sebaiknya, banyak konsumsi buah dan sayur yang mengandung vitamin A, C, E, B kompleks, kalsium, zat besi, dan nutrisi lainnya yang bagus untuk kulit. Kamu bisa konsumsi sayur seperti brokoli dan bayam. Sementara untuk buah kamu bisa konsumsi jeruk, pisang, stroberi, blueberry, dan lainnya.
9. Olahraga secara teratur.
foto: Freepik/pressfoto
Siapa sangka, olahraga tak hanya bagus untuk kesehatan tapi juga untuk kecantikan kulit lho. Olahraga dapat membuang kotoran dan racun dalam tubuh yang menghambat regenerasi kulit.
Ketika racun dan kotoran terbuang, kulit akan terlihat lebih sehat dan segar. Olahraga secara teratur juga dapat membuat wajah kenyal, halus, cerah, dan glowing.
10. Perawatan di klinik kecantikan.
foto: freepik.com
Cara membuat wajah glowing yang terakhir adalah dengan melakukan perawatan di klinik kecantikan. Perawatan ini bisa dilakukan cukup satu kali dalam sebulan.
Ada banyak perawatan yang bisa dilakukan mulai dari facial wajah hingga laser. Banyak klinik kecantikan yang menawarkan perawatan kecantikan untuk membuat wajah glowing, salah satunya adalah B Clinic. Klinik ini memiliki perawatan unggulan, yakni Laser Glass Skin Perawatan laser ini menggunakan teknologi canggih dan aman untuk dilakukan tanpa adanya downtime dan bisa membuat wajah glowing dalam waktu 20 menit.
Yang membedakan Glass Skin dengan prosedur laser lainnya adalah, laser ini memiliki energi tinggi untuk memaksimalkan penetrasi spektrum sinar yang dihasilkan ke dalam lapisan kulit tanpa merusak jaringan apapun, dan mampu mengurangi produksi sebum penyebab jerawat dan dapat menghilangkan spot hitam pada wajah, ujar Dokter Kecantikan B Clinic Kemang, dr Renny Indratama saat ditemui beberapa waktu lalu.
Selain itu, kelebihan dari perawatan ini adalah dapat memperbaiki jaringan kulit, perawatan produksi sebum, meremajakan kulit, merangsang kolagen, dan membantu mengencangkan kulit.