10 Rekomendasi masker dengan kandungan madu di bawah Rp 150 ribu
Brilio.net - Memiliki wajah yang lembap, sehat, dan mulus adalah impian bagi banyak orang, terutama para kaum hawa. Namun terkadang seiring bertambahnya usia, wajah akan berkurang kelembapannya dan menyebabkan wajah menjadi kering. Hal inilah yang menyebabkan munculnya tanda-tanda penuaan. Seperti yang diketahui bahwa kulit kering adalah masalah yang terjadi ketika lapisan kulit paling atas atau epidermis tidak mendapatkan kelembapan yang cukup. Akibatnya, kulit terlihat seperti bersisik, mengelupas, hingga pecah-pecah.
Dilansir situs kesehatan Healthline, kulit kering atau disebut juga xerosis adalah kondisi kulit yang umum terjadi dan bisa disebabkan banyak faktor. Paparan cuaca yang kering, sering mandi menggunakan air panas, serta paparan bahan kimia tertentu dapat menjadi penyebab kulit kering. Memiliki kulit kering adalah tantangan bagi pemiliknya, karena merawat kulit yang kering dan dehidrasi tidak mudah. Disebut demikian, karena kamu harus menjaga supaya kulit tetap lembap dan terhidrasi sepanjang hari. Jika salah langkah, kulit pun akan semakin kering dan mengelupas. Siapapun bisa terkena kondisi kulit yang satu ini, tapi orang lanjut usia biasanya lebih rentan. Hal ini disebabkan karena lansia mengalami penurunan produksi sebum, yakni minyak alami yang berfungsi sebagai pelumas kulit.
-
8 Cara membuat masker dari madu untuk semua jenis kulit Madu bisa mengatasi jerawat, melembapkan, mencerahkan hingga menjadikan kulit awet muda.
-
Bukan pakai madu, ini trik atasi wajah kering dan kusam hanya dengan 2 bahan alami Tak hanya madu, ada bahan alami lain yang nggak kalah efektif agar wajah bebas kusam
-
Resep masker alami atasi 8 permasalahan kulit, mudah dan murah Sangat mudah dan bahan mudah ditemukan.
Oleh karena itu, kamu membutuhkan produk perawatan kulit yang diformulasikan untuk melembapkan kulit. Salah satunya adalah dengan menggunakan masker. Seperti yang diketahui bahwa saat ini sudah banyak sekali produk masker yang diformulasikan untuk kulit kering, dengan berbagai macam kandungan di dalamnya.
Produk masker yang kerap dicari kebanyakan orang adalah yang memiliki kandungan alami di dalamnya, salah satunya adalah madu. Di dalam madu, terdapat beberapa kandungan mineral dan vitamin, seperti natrium, asam amino, zinc, zat besi, kalsium, vitamin A dan vitamin D. Karena itu khasiat dari madu begitu banyak dan sangat baik untuk kesehatan tubuh.
Bukan hanya itu, madu juga ternyata bermanfaat untuk kesehatan kulit. Diketahui madu mengandung antioksidan yang tinggi serta sebagai agen pelembap yang mampu mengatasi kulit kering. Nah, berikut 10 rekomendasi masker dengan kandungan madu yang brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (26/5)
1. Emina Avocado Honey Face Mask.
foto: eminacosmetics.com
Emina Avocado Honey Face Mask merupakan masker wajah yang diformulasikan untuk membantu melembapkan kulitmu. Clay mask ini mengandung madu dan alpukat yang diklaim kaya akan vitamin E untuk membuat kulitmu lebih lembap dan sehat. Kandungan antioksidan pada madu juga akan membuat kulitmu terhindar dari berbagai masalah kulit. Di dalam masker ini juga terdapat triple hydration yang membantu menjaga kelembapan kulit. Kamu bisa mendapatkan masker ini dengan harga sekitar Rp 39.500.
2. Innisfree My Real Squeeze Mask EX.
foto: innisfree.com
Innisfree My Real Squeeze Mask EX merupakan produk Korea yang diformulasikan untuk menutrisi dan melembapkan kulit. My Real Squeeze Mask EX ini memiliki banyak varian yang dibedakan berdasarkan tipenya yakni, water, essence, and cream. Untuk masker yang mengandung madu memiliki tipe essence yang berfungsi untuk melembapkan kulit. Kamu bisa membeli dengan harga Rp 19.000.
3. Bioaqua Nourishing Moisturizing Facial Mask-Honey.
foto: thebioaqua.com
Bioaqua Nourishing Moisturizing Facial Mask-Honey diklaim mampu mengatasi masalah kulit kering. Face mask dari Bioaqua ini bisa memberikan kelembapan ke dalam kulit bahkan hingga ke lapisan dalam kulit. Selain itu, kandungan antioksidan di dalamnya juga bisa menutrisi kulitmu dan membuat kulit lebih kenyal serta terhindar dari permasalahan kulit seperti iritasi dan jerawat. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 32.000.
4. Sensatia Botanicals Wild Honey Facial Mask.
foto: sensatia.com
Sensatia Botanicals Wild Honey Facial Mask memiliki kandungan utama madu dari bunga liar asli yang berasal dari Bali. Memiliki antioksidan yang tinggi, masker ini mampu mencegah tanda-tanda penuaan pada kulit. Tak hanya itu saja, face mask dari Sensatia ini juga mengandung argan oil, ekstrak seabuckthorn dan kakadu plum yang membantu meremajakan kulit dan memberikan kelembapan pada kulit. Masker ini dibanderol dengan harga Rp 120.000.
5. I'M FROM Honey Mask.
foto: shopee.co.id
Sesuai dengan namanya, I'M FROM Honey Mask merupakan masker wajah yang berjenis wash-off mask dengan kandungan madu alami. Sehingga produk ini bermanfaat untuk menjaga elastisitas kulit, masker ini juga diklaim bisa membersihkan komedo dan bisa digunakan sebagai eksfoliasi. Tak hanya itu, kandungan antioksidan dan zat emolien dari madu di dalam masker ini juga bermanfaat untuk menutrisi dan menjaga kelembapan kulit secara optimal. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga Rp 76.000.
6. Beauty Buffet Scentio Nutrient Lemon Honey Queen Brightening Mask Sheet.
foto: shopee.co.id
Beauty Buffet Scentio Nutrient Lemon Honey Queen Brightening Mask Sheet diformulasikan dengan kandungan lemon dan madu. Lemon merupakan buah yang dikenal memiliki kandungan vitamin C yang bermanfaat untuk mencerahkan wajah. Kombinasi dari ekstrak lemon dan madu dalam masker dari Beauty Buffet Scentio ini akan membuat kulitmu semakin berseri. Masker ini juga dapat mengeksfoliasi kulit dengan lembut untuk mengangkat kulit mati. Selain itu, masker ini diperkaya dengan vitamin B3 dan B5 untuk merevitalisasi kulit agar terlihat bercahaya secara alami. Kamu bisa membelinya dengan harga Rp 35.000.
7. Frudia Blueberry Honey Overnight Mask Sachet.
foto: frudia.ae
Frudia Blueberry Honey Overnight Mask Sachet dibuat untuk membantu mengatasi kulit kering dan kusam. Kombinasi blueberry dan madu dalam masker mampu melembapkan dan menjaga elastisitas kulit. Selain digunakan di wajah, kamu juga bisa mengoleskannya di bagian yang terasa kering seperti leher. Kamu juga bisa menggunakan masker ini sebelum tidur sehingga wajahmu akan terasa lebih lembap, halus, dan terlihat cerah keesokan harinya. Produk ini dijual dengan harga Rp 14.000.
8. Pond's Instabright Tone Up Milk Mask with Honey.
foto: ponds.com
Pond's Instabright Tone Up Milk Mask with Honey bisa menjadi solusi buat kamu yang mencari masker pencerah untuk mengatasi jerawat. Hal ini berkat kandungan Thymo-T Essence and teknologi Lock + Clear yang diklaim mampu menghilangkan bakteri penyebab jerawat langsung pada sumbernya. Kandungan madu dalam masker akan membantu menenangkan, meregenerasi, melembapkan, dan menutrisi kulit. Selain itu, masker ini mengandung Milk Essence yang membuat kulit tampak bercahaya dan sehat. Ekstra vitamin C di masker keluaran Pond's ini membantu menyamarkan noda hitam serta noda bekas jerawat. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga Rp 18.000.
9. Skinfood Black Sugar Honey Mask Wash Off.
foto: shopee.co.id
Skinfood Black Sugar Honey Mask Wash Off merupakan masker sekaligus eksfoliator yang mampu menutrisi sekaligus mengangkat sel kulit mati yang menempel pada wajah. Kandungan organic black sugar dan madu akan membersihkan dan mengeksfoliasi kulit dengan lembut. Masker ini juga diperkaya vitamin dan mineral untuk menghidrasi serta menutrisi kulit. Sehingga dengan pemakaian yang rutin, wajahmu akan tampak lebih cerah, lembap dan halus. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 100.000.
10. Freeman Beauty Deep Clearing.
foto: shopee.co.id
Freeman Beauty Deep Clearing merupakan masker yang diformulasikan untuk pemilik wajah berminyak yang rentan berjerawat. Kamu dapat membersihkan kulit secara mendalam dan mengangkat minyak berlebih tanpa membuatnya kering. Kandungan madu Manuka membantu mencerahkan dan memelihara kulit. Selain itu, kandungan tea tree oil yang bersifat antibakteri akan mengontrol minyak serta pori-pori di wajah. Tak hanya itu, kandungan madu di dalamnya juga mampu menutrisi sekaligus menjaga hidrasi pada kulitmu sehingga wajah akan terasa lebih kenyal dan halus. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga Rp 98.000.