11 Penyebab kulit wajah kering dan cara mengatasinya
Brilio.net - Ada banyak penyebab kulit wajah kering. Memiliki kulit yang sehat, lembut, halus, dan lembap merupakan impian setiap orang. Namun ada saja masalah kulit yang harus mereka hadapi, salah satunya adalah kulit kering. Kulit kering pada wajah tentu menimbulkan ketidaknyamanan bagi yang mengalami.
Dilansir dari Medical News Today, secara alami kulit memproduksi minyak yang disebut sebum. Sebum tersebut memiliki peran penting pada kulit untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dan melindungi sel kulit dari infeksi. Produksi sebum di kulit harus seimbang. Sebab bila terlalu banyak, kulit akan mengalami jerawat. Sedangkan bila produksi sebum tidak tercukupi, kulit akan mengalami kekeringan.
-
7 Cara mengatasi kulit wajah kering bersisik, mudah dan simpel Kosmetik yang tidak tepat, tingkat stres, dan ketidakseimbangan hormon dapat menjadi faktor munculnya permasalahan kulit kering.
-
9 Cara merawat kulit wajah kering secara alami, rutin gunakan pelembap Kondisi kulit kering bisa terjadi karena berkurangnya faktor pelembap alami seperti asam laktat dan gula di dalam lapisan kulit.
-
7 Urutan skincare untuk kulit kering, jangan lewatkan moisturizer Paparan cuaca yang kering, sering mandi menggunakan air panas, serta paparan bahan kimia tertentu dapat menjadi penyebab kulit kering.
Kulit kering bisa menyebabkan rasa gatal, kulit bersisik, hingga mengelupas. Kulit kering juga dapat membuat bakteri dengan mudah masuk ke lapisan kulit sehingga menyebabkan iritasi dan infeksi.
Penyebab kulit wajah kering dipicu oleh banyak hal. Ada yang memang keturunan, faktor eksternal, dan juga faktor internal. Namun tak perlu khawatir, masalah kulit kering bisa kamu atasi lho, mulai dari menjaga pola hidup yang sehat hingga rutin menggunakan skincare.
Nah kali ini brilio.net akan merangkum penyebab kulit wajah kering dan cara mengatasinya, seperti dilansir dari berbagai sumber, Rabu (23/3.
1. Genetik.
foto: Freepik/cookie_studio
Penyebab kulit wajah kering yang pertama adalah faktor genetik. Kondisi ini dialami oleh beberapa orang yang dari keluarganya memiliki kondisi kulit kering sehingga menurun ke generasi selanjutnya. Namun tak perlu khawatir, kamu bisa mengatasi masalah tersebut dengan rutin menggunakan skincare yang memiliki kandungan pelembap tinggi. Hal itu bisa membantu kamu dalam mengatasi masalah kulit kering.
2. Usia.
foto: Freepik/wayhomestudio
Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen dan minyak pada kulit tak bekerja secara maksimal. Hal itu membuat kulit terasa lebih kering, kusam, dan juga kendur. Untuk mengatasi masalah tersebut, kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan skincare secara rutin. Biasanya, kandungan skincare untuk masalah penuaan mengandung bahan aktif dan bahan alami yang dapat membantu merangsang produksi kolagen dan minyak pada kulit sehingga tetap terjaga kelembapan dan kekenyalannya.
3. Cuaca.
foto: Freepik/jcomp
Penyebab kulit wajah kering selanjutnya adalah faktor cuaca. Perubahan suhu yang ekstrem dan menyebabkan kulit menjadi mudah kering. Apalagi bagi kamu yang tinggal di negara tropis, kondisi cuaca ini dapat menurunkan tingkat kelembapan kulit sehingga menyebabkan kulit menjadi kering. Tak hanya itu, tinggal di negara dingin juga membuat kulit kamu gampang kering bahan bisa menyebabkan iritasi. Cara yang aman untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan rajin menggunakan pelembap wajah.
4. Terlalu sering mencuci muka.
foto: Freepik/wayhomestudio
Mencuci muka merupakan salah satu hal yang penting untuk mengangkat kotoran dan minyak di wajah. Banyak produk pembersih wajah terjual di pasaran dengan kandungan bahan alami dan bahan aktif yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kulit kamu. Namun ternyata, terlalu sering cuci muka bisa jadi penyebab kulit wajah kering lho.
Pada produk sabun cuci muka biasanya mengandung bahan aktif yang dapat mengangkat kotoran di wajah. Ketika kamu terlalu sering mencuci muka, minyak di wajah akan banyak yang terangkat dan mengurangi minyak alami di kulit. Efeknya, kulit akan menjadi kering dan bisa menyebabkan iritasi. Sebaiknya mencuci muka dua kali sehari. Hal itu untuk mengurangi risiko kulit kering.
5. Salah menggunakan skincare.
foto: Freepik/jcomp
Skincare merupakan perawatan yang sejak beberapa tahun ini digandrungi oleh masyarakat. Skincare memiliki beberapa rangkaian mulai dari pembersih wajah, toner, serum, pelembap, sunscreen, hingga masker wajah. Skincare sendiri memiliki manfaat untuk mengatasi masalah kulit di wajah. Namun sayangnya, ada beberapa orang yang justru tidak cocok menggunakan skincare dan menyebabkan kulit kering. Kondisi tersebut terjadi karena ada kandungan di dalam skincare yang tidak cocok dengan kulit kamu, penggunaan parfum atau pewangi pada skincare juga dapat menyebabkan kulit kering. Oleh sebab itu, sebaiknya pilih skincare yang sesuai dengan kondisi kulit. Cari skincare dengan kandungan bahan alami yang aman untuk kulit.
6. Memiliki riwayat penyakit tertentu.
foto: Freepik/valuavitaly
Penyebab kulit wajah kering selanjutnya karena memiliki riwayat penyakit tertentu. Bagi kamu yang memiliki riwayat penyakit diabetes, ginjal dan tiroid bisa menyebabkan kulit kering. Untuk itu, kamu perlu melakukan perawatan khusus untuk meringankan gejala dan kondisi kulit kering.
7. Melewatkan penggunaan pelembap.
foto: Freepik/lookstudio
Pelembap merupakan salah satu produk esensial yang wajib digunakan. Pelembap memiliki manfaat untuk menjaga kelembapan kulit, mengenyalkan, dan menjaga kulit tetap terhidrasi. Penggunaan pelembap ini harus dilakukan secara rutin saat pagi dan malam hari untuk membuat kulit tetap sehat dan terhindar dari masalah kulit kering.
8. Mandi dengan air hangat.
foto: Freepik/lifeforstock
Mandi dengan air hangat tentu sangat menyenangkan dan dapat membuat tubuh menjadi lebih rileks. Apalagi setelah seharian sibuk bekerja, berendam di air hangat bisa jadi solusi tubuh kembali fresh. Namun ternyata, mandi dengan air hangat yang terlalu sering dapat membuat kulit kamu menjadi kering lho. Air hangat dapat menghilangkan kadar minyak dalam kulit sehingga kulit kekurangan sebum dan menjadi kering. Jika memang membutuhkan relaxing, kamu bisa berendam di air hangat dua sampai tiga kali dalam seminggu saja.
9. Eksfoliasi.
foto: Freepik/wayhometsuio
Eksfoliasi merupakan salah satu perawatan wajah yang dapat membantu mengangkat kotoran dan sel kulit mati di wajah. Eksfoliasi ini dilakukan dengan dua metode, yakni dengan chemical peeling dan scrub. Manfaat eksfoliasi sendiri dapat membuat lebih cerah, lembap, dan bersih. Namun eksfoliasi wajah ini cukup dilakukan dua kali saja dalam seminggu. Sebab bila terlalu sering, bisa menjadi penyebab kulit wajah kering.
10. Merokok.
foto: Freepik/valuavitaly
Merokok salah satu hal yang sangat merugikan untuk diri sendiri dan orang lain. Seperti yang sudah diketahui, merokok dapat membahayakan untuk kesehatan. Selain itu, merokok juga dapat memperburuk kondisi kulit, salah satunya wajah. Kandungan nikotin [ada rokok mengandung banyak radikal bebas yang dapat merusak kolagen kulit, sehingga kulit menjadi kering dan kusam. Sebaiknya hindari kebiasaan merokok untuk menjaga kesehatan tubuh dan kulit kamu.
11. Kurang minum air putih.
foto: Freepik.com
Penyebab kulit kering yang terakhir adalah kurang minum air putih. Ya, air putih merupakan minuman yang wajib dikonsumsi setiap hari. Tak hanya bagus untuk pencernaan, air putih juga bagus untuk menghidrasi kulit. Air putih yang kamu konsumsi akan meresap ke dalam sel kulit mati sehingga membuat kulit menjadi lebih lembap. Namun sebaliknya, kalau kamu jarang minum air putih kulit akan terasa kering. Setiap orang dianjurkan untuk minum air putih minimal delapan gelas sehari untuk menyehatkan tubuh.