11 Rekomendasi produk skincare malam untuk remaja di bawah Rp 200 ribu
Brilio.net - Merawat kulit wajah tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa saja, namun para remaja juga perlu merawat kesehatan dan kecantikan kulitnya sejak dini. Kulit remaja rentan terkena berbagai permasalahan wajah seperti halnya kulit berminyak hingga berjerawat. Hal ini dikarenakan usia remaja yang berkisaran 11 hingga 15 tahun sedang dalam proses perubahan hormon. Maka dari itu diperlukan perawatan dengan menggunakan produk skincare yang disesuaikan dengan kebutuhan para remaja. Kamu bisa menggunakan skincare malam yang bisa membuat kulit kamu tampak sehat dan cerah di pagi hari.
Perlu kamu ketahui perawatan kulit wajah pada remaja ini sangat penting. Hal ini dikarenakan tubuh remaja masih dalam perubahan hormonal. Perubahan hormon ini bisa memunculkan berbagai masalah pada wajah. Masalah yang sering muncul pada wajah remaja yaitu jerawat dan kulit rusak karena paparan sinar matahari.
-
11 Rekomendasi skincare remaja untuk memutihkan wajah dan glowing merek lokal di bawah Rp 150 ribu Merawat kulit secara rutin sejak usia belasan tahun akan memberikan sejumlah keuntungan untuk ke depannya.
-
10 Rekomendasi night cream untuk remaja di bawah Rp 200 ribu, bikin kulit jadi lembap di pagi hari Untuk remaja, disarankan menggunakan night cream yang ringan dan tidak terlalu berat.
-
13 Rekomendasi skincare remaja pencerah wajah harga di bawah Rp 100 ribu, antikusam dan putih merata Umumnya, berbagai permasalahan wajah disebabkan oleh paparan sinar matahari berlebih.
"Anak-anak dididik sejak dini tentang bagian tubuh lain yang akan menjaga kesehatan jantung seperti makanan dan olahraga. Dan tidak terkecuali kebiasaan menjaga kesehatan kulit seumur hidup. Saya pikir belajar membersihkan, melembapkan, dan melindungi kulit dengan benar baik pada usia berapa pun," jelas Dr Agnes Ju Chang, MD ahli kulit Washington, dikutip brilio.net dari New Beauty, Minggu (08/05).
Nah, agar kulit wajah remaja terbebas dari permasalahan wajah, kamu bisa menggunakan skincare malam yang dijadikan rutinitas pada malam hari. Skincare malam yang bisa kamu coba ini memiliki harga yang cukup terjangkau yakni di bawah Rp 200.000. Penasaran dengan rekomendasi produk skincare malam untuk remaja? Yuk, simak ulasannya, sebagaimana brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Senin (9/5).
1. Mineral Botanica Face Brightening Toner
foto: Shopee/mineralbotanicaofficialshop
Mineral Botanica Face Brightening Toner merupakan toner yang bisa digunakan untuk remaja. Toner ini diformulasikan sebagai toner yang mampu membersihkan wajah secara mendalam dari berbagai kotoran yang menempel pada wajah.
Memberikan sensasi kesegaran pada wajah membuat toner ini membantu mengatasi kulit iritasi. Selain itu, toner ini memiliki bahan kandungan seperti hamamelis virginiana leaf extract yang bisa melembapkan kulit. Bahan kandungan lain seperti allantoin, grape, glutathione dapat mencerahkan menyamarkan noda hitam, mencegah pertumbuhan melanin dan menjadi antioksidan. Nah, memiliki begitu banyak manfaat Mineral Botanica Face Brightening Toner dibanderol dengan harga Rp 19.000.
2. Emina Bright Stuff Face Toner
foto: Instagram/@rossyrosegrosir
Nah, rekomendasi berikutnya datang dari brand Emina. Emina menjadi salah satu brand kecantikan yang cukup diminati oleh para remaja. Hal ini dikarenakan harganya yang terjangkau dan memiliki kegunaan sesuai dengan kulit remaja.
Emina Bright Stuff Face Toner merupakan toner yang diformulasikan mencerahkan kulit wajah karena memiliki pH balance. Bahkan tidak hanya bisa membuat kulit kamu jadi lembap, toner ini membantu melembapkan kulit dan mengurangi produksi minyak berlebih sehingga cocok digunakan bagi kamu yang memiliki kulit berminyak.
Penggunaan toner ini bisa kamu gunakan pada malam hari dengan cara menuangkan secukupnya pada kapas dan aplikasikan pada wajah secara merata. Hanya dengan harga Rp 21.000 kamu sudah bisa memiliki Emina Bright Stuff Face Toner.
3. Clean & Clear Essential Oil Control Toner
foto: cleanandclear.co.id
Kulit remaja rentan dengan jerawat dan kulit berminyak. Maka dari itu kamu bisa lho mencoba Clean & Clear Essential Oil Control Toner. Toner ini memiliki kemampuan membersihkan wajah secara mendalam dan membersihkan kotoran dan sisa-sisa makeup yang menempel. Oleh karena itu toner ini bisa membuat kulit kamu tampak lebih halus, bersih, cerah, dan segar. Nah, kamu bisa mendapatkan Clean & Clear Essential Oil Control Toner dengan harga Rp 15.000.
4. Wardah Acnederm Pore Refining Toner
foto: wardahbeauty.com
Rekomendasi skincare malam yang bisa digunakan oleh remaja yaitu Wardah Acnederm Pore Refining Toner. Toner dari Wardah ini memiliki kegunaan multifungsi bagi kulit wajah kamu. Wardah Acnederm Pore Refining Toner dapat membantu membersihkan wajah sekaligus mengecilkan pori-pori wajah. Harga dari Wardah Acnederm Pore Refining Toner yaitu Rp 32.000.
5. Zoya Acne Facial Toner
foto: Instagram/@ dbc.shop_
Zoya Acne Facial Toner memiliki bahan kandungan utama berupa tea tree oilm salicylic acid, dan antibakteria. Semua bahan kandungan tersebut bisa mengatasi produksi minyak berlebih dan mencegah munculnya jerawat.
Manfaat lain yang bisa kamu dapatkan dari penggunaan toner ini sebagai skincare malam yaitu membuat kulit wajah kamu jadi segar. Nah, Zoya Acne Facial Toner bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 46.000.
6. La Tulipe Essential Whitening Serum
foto: Instagram/@afiatkosmetikbanjarharjo
La Tulipe Essential Whitening Serum bisa kamu coba sebagai skincare malam untuk remaja. Serum yang dibekali dengan bahan kandungan seperti forysthia suspensa fruit extract, membuat serum ini bisa mencerahkan wajah. Manfaat lainnya yaitu dapat memberikan sensasi segar pada saat digunakan. Serum yang bisa dijadikan sebagai rangkaian skincare malam, bisa kamu dapatkan dengan mulai dari Rp 90.000 sampai dengan Rp 150.000.
7. Pixy White Aqua Concentrated Brightening Serum
foto: pixy.co.id
Rekomendasi skincare malam berikutnya ada Pixy White Aqua Concentrated Brightening Serum yang bisa kamu coba. Serum Pixy diperkaya dengan skin bright activator sehingga memiliki bahan kandungan brightening agent yang mampu menjaga kulit kamu tetap lembap.
Mengandung vitamin E dan vitamin C bisa menjadi antioksidan. Selain itu, serum ini juga mudah menyerap ke dalam lapisan kulit karena memiliki tekstur yang ringan. Pixy White Aqua Concentrated Brightening Serum bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 85.000.
8. Emina Bright Stuff Face Serum
foto: eminaofficial
Skincare malam untuk remaja yang bisa kamu dijadikan pilihan utama yaitu Emina Bright Stuff Face Serum. Serum ini mengandung niacinamide dan ektrak summer plum yang bisa membantu mengatasi kulit kusam. Tidak hanya mampu mengatasi kulit kusam, serum ini bisa membantu mencerahkan wajah dan menyamarkan noda hitam. Nah, dengan harga Rp 50.000.
9. Envygreen Night Extra Whitening
foto: Instagram/@chazel.id
Evergreen Night Extra Whitening merupakan pelembap wajah yang bisa digunakan pada malam hari. Pelembap ini cocok digunakan bagi remaja yang memiliki jenis kulit kering, kusam, dan normal. Krim malam ini mengandung glutathione dan glycolic acid sehingga dapat mencegah produksi melanin dalam kulit. Sementara itu adanya kandungan AHA sebanyak 2% memberikan manfaat bagi wajah seperti menyamarkan flek hitam, dan mengatasi hiperpigmentasi. Harga dari Evergreen Night Extra Whitening yaitu Rp 120.000.
10. Azarine C White Perfect Radiance Night Moisturizer
foto: Instagram/@chazel.id
Azarine C White Perfect Radiance Night Moisturizer merupakan krim malam yang cocok digunakan untuk semua jenis kulit. Mengandung vitamin C yang tinggi membuat krim malam ini bisa berperan sebagai antiaging, menyamarkan noda hitam, dan mengatasi kulit kusam.
Bahkan tidak hanya itu, teksturnya yang ringan membuat krim malam ini bisa menyerap dengan mudah dan membuat kulit kamu tampak cerah di pagi hari. Kamu bisa mendapatkan Azarine C White Perfect Radiance Night Moisturizer dengan harga Rp 61.750.
11. Y.O.U Dazzling Glow Up Serum Night Cream
foto: Shopee/youbeautyofficial
Rekomendasi skincare malam untuk remaja yang terakhir yaitu ada Y.O.U Dazzling Glow Up Serum Night Cream. Serum yang dibanderol dengan harga Rp 50.000 sehingga ramah untuk kantong remaja.
Y.O.U Dazzling Glow Up Serum Night Cream memiliki tiga bahan kandungan utama berupa ekstrak beras, tranexamide acid, serta niacinamide yang bisa membantu mencerahkan dan membuat kulit jadi halus.
Serum ini bisa kamu gunakan pada malam hari setelah membersihkan wajah. Agar kulit kamu menjadi glowing, cerah, dan sehat, gunakan Y.O.U Dazzling Glow Up Serum Night Cream secara rutin pada malam hari.