5 Perawatan rambut panjang ala Agatha Chelsea, lembut dan berkilau
Brilio.net - Seleb cantik pemilik nama asli Agatha Chelsea Terriyanto ini adalah seorang penyanyi, pemeran, dan model yang namanya mungkin tak asing lagi di telinga. Chelsea, panggilan akrabnya, pertama kali dikenal saat mengikuti Idola Cilik Musim Keempat dan keluar di posisi ketiga. Dirinya berhasil menjadi juara tiga Idola Cilik serta menjadi finalis perempuan terakhir yang tereliminasi.
Setelah lulus dari Idola Cilik, Chelsea merilis singel yang tergabung dalam album kompilasi Kids From The Star pada tahun 2014. Ia kemudian mendapat penghargaan Artis Cilik Terdahsyat di Dahsyatnya Awards 2014 untuk pertama kalinya.
-
5 Cara curly rambut Agatha Chelsea, hair moisturizer jaga kelembapan Hanya butuh waktu 5 menit saja lho mendapatkan curly indah seperti jebolan Idola Cilik ini.
-
5 Perawatan rambut kering Chelsea Islan, hindari gunakan hair dryer Chelsea lebih suka membiarkan rambutnya untuk kering dengan sendirinya.
-
5 Perawatan rambut berkilau ala Natasha Wilona, gunakan hair oil Untuk mendapatkan rambut yang indah dan berkilau Natasha Wilona memiliki cara tersendiri dengan perawatan khusus.
Tak hanya pada dunia tarik suara saja, Chelsea juga mulai melebarkan sayapnya di dunia seni peran. Dalam dunia seni peran, Chelsea pertama kali bermain dalam film Suka Suka Super Seven dan Idola Cilik dalam Habis Gelap Menuju Terang di mana ia memerankan dirinya sendiri. Karier aktingnya mulai dikenal luas saat ia memerankan Bella di film Ada Cinta di SMA.
Bahkan, nama seleb cantik ini hingga kini masih menjadi perbincangan berkat talentanya di dunia hiburan Tanah Air. Selain prestasi dan talentanya, Agatha Chelsea dikenal memiliki wajah yang cantik layaknya artis Korea. Tak hanya itu saja, rambutnya yang panjang selalu ia gerai dan tampak indah. Ia mengungkapkan bahwa selain perawatan wajah, rambut juga harus diperhatikan, karena rambut adalah mahkota.
Nah, bagi kamu yang memiliki rambut panjang dan ingin tetap tampak indah, sehat, dan berkilau seperti Chelsea, tak perlu khawatir. Karena brilio.net telah merangkum lima perawatan rambut Agatha Chelsea, dari berbagai sumber, Jumat (2/9).
1. Mencuci rambut secara rutin.
foto: freepik.com
Untuk merawat kebersihan rambut dan mencegahnya menjadi lepek, Chelsea rutin keramas setiap dua hari sekali. Selain untuk menjaga kebersihan dan mencegah lepek, keramas dengan rutin juga membuat rambutnya jadi mudah diatur. Selain itu, menurut Chelsea kunci utama punya rambut sehat adalah dari kulit kepala yang selalu terjaga kebersihannya. Karena kulit kepala yang kotor merupakan sarang bakteri dan kuman yang memicu kerusakan seperti rontok dan ketombe. Ia juga menganjurkan untuk menggunakan sampo yang menutrisi, lengkap dengan kandungan vitamin di dalamnya untuk menjaga kesehatan rambut.
2. Selalu gunakan kondisioner.
foto: freepik.com
Selain sampo, kondisioner juga merupakan produk yang Chelsea selalu gunakan setelah keramas. Pemakaian kondisioner yang rutin mampu menjaga kelembapan alami yang dibutuhkan rambut supaya selalu sehat, memperbaiki vitalitas, sekaligus melengkapi kebutuhan nutrisi. Chelsea juga menjelaskan jika dirinya mengaplikasikan kondisioner dari batang hingga ujung rambut untuk membuat rambutnya menjadi lebih lembut dan terhindar dari lepek. Dengan penggunaan kondisioner, rambut Chelsea menjadi tampak lembut dan berkilau.
3. Tidak menyisir rambut dalam keadaan basah.
foto: freepik.com
Memiliki rambut yang panjang, ternyata Chelsea kerap mengalami rambut kusut. Oleh karena itu, ia harus benar-benar merawat rambutnya agar terhindar dari kusut dan rontok. Salah satunya dengan menyisir rambut secara benar.
Chelsea selalu menghindari menyisir rambut saat keadaannya masih basah. Hal ini karena kulit kepala dalam keadaan basah sangat rapuh, maka menyisir dalam keadaan ini justru akan menambah helaian rambut rontok. Sebaiknya, tunggu sampai rambut kering baru menyisir rambut. Tak hanya itu, Chelsea juga memperhatikan pemilihan sisir yang disesuaikan dengan jenis rambutnya yang panjang dan tebal.
4. Menggunakan hair oil sebelum styling rambut.
foto: freepik.com
Sebelum melakukan styling rambutnya, Chelsea selalu mengaplikasikan hair oil ke rambut yang agak basah. Biasanya, produk ini dipakaikan sebelum menggunakan hair dryer atau catokan. Produk ini dipakai Chelsea untuk melindungi rambut dari suhu panas yang dikeluarkan hair dryer dan catok.
Seperti yang diketahui bahwa hair oil adalah minyak khusus rambut yang berfungsi untuk menjaga kelembapan, melembutkan, dan memberi kilau pada rambut. Salah satu produk perawatan rambut ini memiliki beragam manfaat untuk kesehatan dan kecantikan rambutmu.
Selain itu, hair oil juga mampu membantu memperkuat akar, meningkatkan sirkulasi darah, dan mempercepat pertumbuhan rambut. Kandungan minyaknya dipercaya dapat memperbaiki kutikula pada rambut. Pilihlah produk minyak rambut yang mengandung vitamin E. Kandungan ini dipercaya mampu melindungi rambut dari paparan panas, mencegah rambut bercabang, dan memperkuat rambut.
5. Lakukan creambath.
foto: freepik.com
Creambath juga merupakan salah satu perawatan yang Chelsea lakukan untuk membuat rambutnya lembut, berkilau, sekaligus menutrisi rambutnya. Chelsea juga mengungkapkan jika ia melakukan creambath di salon langganannya setidaknya sebulan sekali. Creambath adalah perawatan rambut dan kulit kepala untuk melembapkan rambut yang kering, melembutkan dan memberi nutrisi pada rambut, serta mencegah rambut dari kerusakan. Karena seperti yang diketahui bahwa rambut yang kerap di styling akan rentan mengalami kusut, kering, hingga patah. Oleh karena itu, dengan rutin melakukan creambath, rambut akan lebih mudah diatur, lembap dan lembut meskipun digerai saat beraktivitas seharian.