6 Rahasia wajah awet muda Donna Harun, rutin konsumsi teh hijau

6 Rahasia wajah awet muda Donna Harun, rutin konsumsi teh hijau

Brilio.net - Donna Harun merupakan salah satu selebritis yang dikenal karena memiliki paras wajah cantik dan awet muda. Perubahan wajahnya dari tahun ke tahun, tidak menunjukan adanya perubahan sama sekali, Ternyata tidak disangka-sangka kini Donna Harun sudah memasuki usia 54 tahun dan sudah memiliki empat cucu.

Pada umumnya wanita yang sudah memasuki usia kepala lima tanda-tanda penuaan mulai muncul di wajahnya. Namun hal itu, tidak terjadi pada Donna Harun. Wanita yang pernah membintangi banyak judul film ini tidak tampak adanya kerutan ataupun kulit mengendur sedikit pun. Bahkan, di usianya saat ini wajahnya justru menjadi lebih cantik bak wanita berusia 25 sampai 30 tahun. Tentunya hal ini dipadukan dengan gaya fashionable-nya. Bahkan Donna Harun tampak sepantaran dengan sang anak Ricky Harun saat berjalan bersama.

Tentunya di usianya yang sudah memasuki setengah abad terdapat sebuah rahasia yang membuat wajahnya awet muda. Rahasia awet mudanya ini terkadang dibagikan melalui media sosial Instagramnya @donnaharunofficial. Nah, penasaran dengan rahasia awet muda Donna Harun? Yuk, intip rahasia awet Donna Harun, sebagaimana brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Senin (20/6).

1. Rutin minum teh hijau.

6 Rahasia wajah awet muda Donna Harun Instagram

foto: Instagram/@donnaharunofficial

Rahasia awet muda ala Donna Harun yang pertama yaitu rutin mengonsumsi teh hijau. Saat mengonsumsi teh hijau, Donna Harun tidak menggunakan gula sembarangan. Donna memilih untuk mengguna gula yang rendah kalori karena dianggap lebih sehat.

Teh hijau memiliki sejumlah manfaat untuk kecantikan kulit. Jika dikonsumsi secara rutin, teh hijau dapat mengeluarkan racun dari dalam kulit. Hal itu, bisa membuat kulit jadi lebih sehat. Bahkan bisa membantu mengobati peradangan yang terjadi pada kulit, menyembuhkan noda hitam bekas luka, dan meningkatkan elastisitas kulit.

2. Rutin minum air putih hangat.

<img style=

foto: Instagram/@donnaharunofficial

Selain rutin mengonsumsi teh hijau, rahasia berikutnya yaitu rutin minum air putih hangat. Air putih hangat ini rutin Donna konsumsi pada pagi hari. Mengonsumsi air putih hangat secara rutin bisa mencegah penuaan dini. Bahkan air putih dipercaya bisa membantu memperbaiki elastisitas sel-sel kulit. Oleh karena itu kulit menjadi tampak lebih muda.

3. Pola makan yang teratur.

6 Rahasia wajah awet muda Donna Harun Instagram

foto: Instagram/@donnaharunofficial

Rahasia awet muda ala Donna Harun yaitu mengatur pola makan harian. Donna Harun menerapkan pola makan 6 kali dalam sehari. Artinya Donna tidak hanya mengonsumsi makanan berat saja, namun diimbangi dengan makanan ringan yang bernutrisi. Walaupun menerapkan pola makan 6 kali dalam sehari. Donna Harun tetap memperhatikan porsi makannya.

4. Rutin konsumsi vitamin C dan D.

6 Rahasia wajah awet muda Donna Harun Instagram

foto: Instagram/@donnaharunofficial

Tidak hanya merawat kulit wajah dari pola makan saja, Donna juga rutin mengonsumi vitamin C dan D. Donna rajin mengonsumsi vitamin, agar wajahnya tetap awet muda. Selain mengonsumsi vitamin C dan D, Donna juga mengimbanginya dengan mengonsumsi suplemen agar tubuhnya tetap sehat dan bugar.

5. Berhenti makan sebelum kenyang.

6 Rahasia wajah awet muda Donna Harun Instagram

foto: Instagram/@donnaharunofficial

Nah, rahasia yang satu ini berkaitan dengan pola makan Donna Harun. Donna Harun diketahui menggunakan pola makan 6 kali dalam sehari. Selain menggunakan metode makan tersebut, terdapat metode lainnya yaitu berhenti makan sebelum kenyang.

Metode berhenti makan sebelum kenyang, perlu kamu ketahui hal ini diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW. Sementara itu, di balik anjuran tersebut terdapat manfaat bagi kesehatan tubuh dan membantu mengontrol pola makan agar tidak berlebihan.

6. Rutin olahraga.

6 Rahasia wajah awet muda Donna Harun Instagram

foto: Instagram/@donnaharunofficial

Rahasia wajah awet muda ala Donna Harun yang terakhir yaitu rutin melakukan olahraga. Melalui unggahan di media sosial pribadi miliknya, Donna Harun tampak menekuni olahraga golf.

Nah, jika olahraga dilakukan secara rutin dapat memberikan sejumlah manfaat bagi kecantikan kulit. Salah satu manfaatnya yaitu membuat kulit tampak lebih bersih, mencegah munculnya jerawat, membersihkan pori-pori wajah, dan mencegah munculnya tanda-tanda penuaan.

(brl/lin)

tags

STORIES