9 Cetaphil skincare untuk kulit berjerawat, harga mulai Rp 190 ribu
Brilio.net - Memilih produk perawatan kulit bisa jadi cukup sulit apalagi kulitmu tergolong sensitif dan mudah timbul jerawat atau acne-prone. Jerawat merupakan masalah kulit yang dikarenakan minyak dan sel kulit mati.
Penyebab timbulnya jerawat bermacam-macam, yang paling sering dijumpai penyebab timbulnya jerawat dikarenakan produksi minyak yang berlebihan, hormon atau saat masa menstruasi, pola makan, stress serta komedo.
-
Urutan basic skincare untuk kulit berjerawat, lengkap dengan rekomendasi produknya Basic skincare yang tepat bisa mempercepat proses penyembuhan jerawat.
-
9 Rekomendasi skincare untuk wajah berjerawat, ada masker hingga serum Persoalan jerawat di wajah dapat teratasi dengan teratur menggunakan produk skincare untuk wajah berjerawat.
-
10 Fakta jerawat dan cara mengatasinya, nggak perlu stres dan panik ya Selain karena adanya perubahan hormon, tidak jarang jerawat muncul karena gaya hidup dan rutinitas kebersihan yang salah
Tak hanya itu, kulit berjerawat sering kali sebenarnya sensitif terhadap bahan-bahan tertentu, khususnya yang keras, sehingga bisa membuat jerawat makin meradang atau memicu munculnya jerawat baru. Untuk itu, rawat kulit wajah yang berjerawat menggunakan produk yang aman.
Memiliki kulit wajah yang berjerawat adalah suatu masalah yang besar bagi sebagian orang. Karena selain menurunkan kepercayaan diri, jerawat juga akan mengganggu penampilan. Tak hanya itu saja, bekasnya yang sulit hilang juga menjadi tantangan bagi pemilik wajah berjerawat.
Kemunculan jerawat cenderung menjadi masalah kulit yang wajar. Tapi, jerawat terasa mengganggu karena sering kali memunculkan rasa sakit. Munculnya jerawat juga mempengaruhi tampilan wajah. Tak hanya karena sering terpapar sinar matahari dan radikal bebas, jerawat juga disebabkan karena penyumbatan folikel atau kantong kelenjar tempat tumbuhnya rambut yang biasa disebut pori-pori.
Seperti yang dilansir dari Healthline bahwa penyumbatan penyebab jerawat adalah minyak dan sel kulit mati. Biasanya jerawat muncul saat usia remaja. Walaupun, jerawat tak memandang usia, minyak yang diproduksi folikel terlalu banyak juga penyebab munculnya jerawat.
Nah, bagi kamu yang mempunyai kulit yang berminyak ataupun mudah berjerawat, kamu harus tahu produk yang tepat agar dapat mengatasi jerawat. Oleh karena itu kamu harus memilih produk yang diformulasikan untuk kulit berjerawat dengan kandungannya yang aman dan tidak menyebabkan iritasi.
Salah satu merek skincare yang bisa kamu gunakan adalah Cetaphil skincare. Formula yang digunakan oleh Cetaphil relatif aman bagi semua jenis kulit dan segala usia, seperti sembilan Cetaphil skincare untuk kulit berjerawat berikut ini, yang telah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (14/4).
1. Cetaphil Pro Acne Prone Oil Free Moisturising Lotion.
foto: cetaphil.co.id
Cetaphil Pro Acne Prone Oil Free Moisturising Lotion merupakan pelembap wajah yang khusus untuk pemilik wajah berjerawat. Produk pelembap ini mampu melembapkan kulit selama 24 jam sehingga kulit tidak kering dan ampuh mengatasi timbulnya jerawat.
Produk ini juga bebas pewangi dan bersifat non-comedogenic yang memberikan tekstur lebih ringan dan lebih sedikit memiliki kandungan minyak penyebab pori-pori tersumbat.
Cetaphil Pro Acne Prone Oil Free Moisturising Lotion juga mengandung SPF 25 untuk melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB serta mengandung ceramide yang dapat merawat skin barrier. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga Rp 300.000.
2. Cetaphil Extra Gentle Daily Scrub.
foto: cetaphil.co.id
Seperti yang telah diketahui bahwa kulit berjerawat biasanya disebabkan karena menumpuknya kotoran atau sel kulit mati di wajah karena kurang bersihnya dalam membersihkan wajah sehingga pori-pori tersumbat. Untuk itu, perlu scrub untuk mengangkat sel kulit mati dengan menggunakan Cetaphil Extra Gentle Daily Scrub yang lembut sehingga tidak membuat kulit menjadi iritasi.
Produk scrub dari Cetaphil ini bisa digunakan untuk semua jenis kulit, dan bagusnya juga bisa digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga Rp 250.000.
3. Cetaphil Gentle Foaming Cleanser.
foto: cetaphil.co.id
Cetaphil Gentle Foaming Cleanser memiliki busa lembut yang cocok untuk kulit yang berminyak. Gentle Foaming Cetaphil untuk jerawat ini bermanfaat untuk menghilangkan kelebihan minyak dan kotoran sembari membuat semua sisa riasan bersih dan tak yang tertinggal.
Foam lembut ini bisa melakukan fungsinya secara tepat tanpa menjadikan kulit kering atau jadi kencang. Setelah penggunaan teratur kulit wajah akan terasa halus dan bebas dari jerawat. Penderita jerawat bisa mencoba produk ini karena telah diuji secara dermatologis.
Produk ini juga diformulasikan anti komedo hingga tak membuat kulit berjerawat menjadi teriritasi. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 290.000.
4. Cetaphil Pro Acne Prone Oil Control Foam Wash.
foto: cetaphil.co.id
Cetaphil Pro Acne Prone Oil Control Foam Wash merupakan sabun pembersih wajah yang diformulasikan untuk pemilik kulit berminyak atau mudah berjerawat. Karena sabun pembersih wajah ini sangat efektif untuk meminimalisasi produksi minyak dan mengontrol minyak yang ada di wajah.
Produk Cetaphil ini memiliki kandungan Zinc Coceth Sulfate yang berfungsi untuk mencegah terjadinya peradangan sehingga efektif dalam mengatasi masalah jerawat. Produk ini juga akan membantu menyeimbangkan pH pada kulit dan membantu menjaga skin barrier. Kamu bisa membelinya dengan harga Rp 290.000.
5. Cetaphil Oily Skin Cleanser.
foto: cetaphil.co.id
Cetaphil Oily Skin Cleanser diformulasikan bagi pemilik wajah yang berminyak dan cenderung rentan terkena jerawat. Karena seperti yang diketahui bahwa wajah berminyak dapat memicu timbulnya jerawat. Oleh karena itu diperlukan pembersih wajah yang tepat untuk mengontrol minyak yang ada di wajah.
Produk ini tidak akan membuat kulit menjadi teriritasi dan kering setelah pemakaiannya. Cetaphil Oily Skin Cleanser bermanfaat untuk mengangkat kotoran dan sel kulit mati, menghambat pertumbuhan komedo hingga mengontrol minyak berlebih. Cleanser ini dibanderol dengan harga Rp 190.000.
6. Cetaphil Daily Facial Moisturizer.
foto: cetaphil.co.id
Cetaphil Daily Facial Moisturizer merupakan pelembap yang tidak membuat alergi. Kegunaannya adalah pelindung kulit dari berbagai hal yang membuat kulit menjadi kering.
Pelembap ringan mudah meresap dari Cetaphil ini bisa dipakai untuk kulit berjerawat dan sebenarnya cocok untuk untuk semua jenis kulit. Produk ini mengandung zat yang bernama gliserin yang mempunyai kegunaan untuk mempertahankan kekenyalan kulit wajah sekaligus mencegah keriput dan kulit kendur.
Daily Facial Moisturizer juga diperlengkapi dengan SPF 20 serta PA, dua kandungan yang bisa memproteksi kulit dari sinar UV penyebab kanker kulit. Produk ini juga memiliki tekstur ringan dan tak mengandung minyak. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 250.000.
7. Cetaphil Redness Relieving Night Moisturizer.
foto: cetaphil.co.id
Cetaphil Redness Relieving Night Moisturizer merupakan produk pelembap anti iritasi yang diformulasikan untuk merawat kulit saat malam hari. Pelembap khusus malam ini spesial dibuat untuk pemilik kulit sensitif yang mengalami kemerahan karena iritasi. Boleh pula dipakai untuk kulit sensitif yang berjerawat.
Produk Cetaphil ini mampu meredakan iritasi dan mengurangi kemerahan dalam waktu yang tidak terlalu lama. Selain mengatasi kemerahan pada kulit yang tak juga reda, produk ini juga mampu melembapkan dan mengecilkan pori-pori tanpa kandungan parfum dan paraben. Pelembap malam ini bisa didapat dengan harga sekitar Rp 300.000.
8. Cetaphil UVA/UVB Defense SPF 50+.
foto: cetaphil.co.id
Cetaphil UVA/UVB Defense SPF 50+ merupakan tabir surya dengan kandungan SPF tinggi yang khusus ditujukan bagi yang sering terkena sengatan matahari dan beraktivitas di luar ruangan. Cetaphil untuk jerawat yang berfungsi sebagai tabir surya ini bebas pewangi ataupun paraben dan tidak akan menimbulkan alergi.
Produk ini melindungi kulit baik dari UVA maupun UVB dan tetap membuat kulit menjadi lembap. Kemasan 50 ml bisa kamu beli dengan harga Rp 250.000.
9. Cetaphil Daily Advance Ultra Hydrating Lotion.
foto: cetaphil.co.id
Cetaphil Daily Advance Ultra Hydrating Lotion diformulasikan untuk pemilik kulit yang ekstra kering hingga bersisik. Produk ini juga dapat dipakai bagi pemilik kulit berminyak, normal, berjerawat, sensitif sampai kulit kombinasi. Segala macam kulit boleh menggunakan produk ini.
Hydrating lotion ini bertekstur creamy dan menurut beberapa kesaksian lebih cocok dipakai di daerah yang berhawa sangat dingin sehingga membuat kulit sangat kering sampai pecah-pecah, apalagi bagi kamu yang sering beraktivitas di dalam ruangan ber AC sangat cocok untuk menggunakan produk ini. Kamu hanya perlu merogoh kocek Rp 250.000 untuk mendapatkan produk ini.