11 Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau di bawah Rp 150 ribu

11 Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau di bawah Rp 150 ribu

Brilio.net - Rambut yang sehat, wangi, dan berkilau adalah impian bagi banyak orang, terutama para wanita. Oleh karena itu rambut menjadi salah satu bagian tubuh yang wajib dirawat dengan baik. Namun terkadang karena padatnya aktivitas dan paparan debu serta sinar matahari membuat kepala rentan berkeringat hingga menyebabkan rambut menjadi lepek dan bau. Hal ini karena banyaknya produksi keringat akibat paparan sinar matahari yang bercampur dengan debu dan kotoran.

Seperti yang dilansir dari Healthline, rambut terdiri dari tiga lapisan. Jika rambut sehat, minyak alami di lapisan luar membantu melindungi lapisan dalam. Namun terkadang produksi minyak yang berlebih pada kulit kepala akan membuat rambut menjadi lepek dan bau.

Rambut lepek biasanya terjadi karena jumlah minyak berlebih pada kulit kepala sehingga rambut terlihat kurang bervolume, tipis, dan berminyak. Kulit kepala pada dasarnya memiliki minyak alami yang disebut dengan sebum. Minyak alami di kulit kepala ini diproduksi oleh kelenjar sebasea atau kelenjar minyak yang berfungsi untuk menjaga kulit tetap sehat. Akan tetapi, kelenjar minyak terkadang bekerja terlalu aktif sehingga memproduksi minyak berlebih yang menyebabkan rambut berminyak dan lepek.

Namun tak perlu khawatir, karena kamu bisa menggunakan hair mist untuk menjadi solusi cepat untukmu. Lantaran kotoran yang membuat rambut bau biasanya juga menempel di batang-batang rambut, bukan hanya di kulit kepala saja. Menariknya lagi, beberapa hair mist juga turut diperkaya dengan kandungan yang dapat meningkatkan kesehatan rambut.

Hair mist adalah wewangian atau parfum yang dirancang khusus untuk disemprotkan pada rambut. Jadi selain membuat rambut wangi, hair mist juga bermanfaat untuk meningkatkan kilau rambut secara instan dan memberikan perlindungan ekstra terhadap sinar UV. Tidak hanya itu, penggunaannya juga bisa membuat rambut menjadi ternutrisi, lebih mudah untuk diatur, dan terhindar dari lepek.

Seperti 11 hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau berikut ini, yang telah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (25/5).

1. Makarizo Hair Energy Scentsations.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: makarizo.com

Makarizo Hair Energy Scentsations merupakan hair mist yang didukung oleh teknologi ScenTech-F yang mampu menetralisir bau tak sedap pada rambut. Produk ini juga dilengkapi dengan UV protector untuk melindungi rambut dari paparan sinar matahari sehingga rambut akan terhindar dari lepek.

Hair mist Makarizo ini tidak akan meninggalkan noda pada rambut dan wanginya bisa bertahan hingga delapan jam. Produk ini juga diklaim aman untuk berbagai kalangan usia, bahkan untuk anak usia tiga tahun ke atas. Produk ini hadir dengan varian wangi yakni Cherry Blossom, Morning Dew, dan Ocean Breeze. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga Rp 20.000.

2. Safi Hair Xpert Perfume Mist.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: safiindonesia.com

Safi Hair Xpert Perfume Mist merupakan produk yang diformulasikan untuk menyegarkan rambut bagi perempuan berhijab sehingga menggunakan bahan-bahan yang dijamin halal. Produk ini berfungsi untuk menambah kelembapan, meningkatkan kehalusan, mengembalikan kilau, dan memberi sensasi ringan pada rambut.

Produk ini juga dibuat dengan formula yang cepat kering. Jadi kamu tidak perlu khawatir karena tidak akan ada noda yang tertinggal pada hijab. Tersedia dengan dua varian yaitu Rose dan Lavender, produk ini dibanderol dengan harga Rp 45.000.

3. Etude House Silk Scarf Moist Hair Mist.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: etudehouse.com

Etude House Silk Scarf Moist Hair Mist diformulasikan dengan Oil Complex yang diklaim mampu menutrisi dan mencegah rambut menjadi kering. Produk ini juga mengandung ekstrak Baobab Tree dan Camelia Oil untuk membersihkan dan meningkatkan elastisitas kulit kepala. Kandungan Argan Oil di dalamnya juga bisa melembapkan rambut.

Sementara Sunflower Seed Oil dapat mengontrol minyak berlebih pada rambut. Macadamia Nut Oil di dalamnya bertugas untuk melembutkan rambut. Dengan begitu rambut akan terhindar dari lepek dan rusak. Hair mist ini bisa kamu beli dengan harga Rp 145.000.

4. Natur Hair Mist Fantasy Flower.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

Natur Hair Mist Fantasy Flower mengandung tujuh natural oil dan vitamin E yang dapat melembutkan dan melembapkan rambut sekaligus memberikan kesejukan di kulit kepala. Produk ini tidak hanya berfungsi sebagai pewangi, tapi juga bisa merawat rambut kamu. Hair mist ini juga telah dilengkapi dengan UVA dan UVB filter yang bisa membantu melindungi rambut dari efek radiasi sinar matahari. Jadi rambut akan tampak lebih subur, berkilau, dan terhindar dari lepek dan bau. Kamu bisa mendapatkan hair mist ini dengan harga Rp 22.000.

5. Sariayu Hijab Hair Mist.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: sariayu.com

Sariayu Hijab Hair Mist diklaim mampu mengembalikan kesegaran rambut yang tertutup hijab atau penutup kepala lainnya. Parfum rambut dari Sariayu ini mengandung bahan-bahan alami terdiri dari ekstrak urang-aring, lidah buaya, mangkokan, cabai rawit, dan peppermint oil.

Bahan-bahan tersebut bisa membantu menjaga kekuatan helai rambut sekaligus mempertahankan warna hitam aslinya. Kandungan capsaicin dari cabai rawit mampu mengatasi kerontokan rambut dan berperan sebagai antiketombe karena sifat antimikroba yang dimilikinya. Produk ini bisa kamu beli dengan harga Rp 17.500.

6. Marina Hair Essence Mist.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: sahabatmarina.com

Marina Hair Essence Mist mengandung vitamin B5 yang berfungsi untuk menutrisi dan menguatkan akar rambut agar tidak mudah rontok. Ada pula mint yang menyegarkan kulit kepala dan menetralkan bau tak sedap pada rambut. Tak hanya itu, hair mist ini juga dilengkapi dengan formula volumizing karena didukung oleh keratin yang membantu rambut agar lebih halus dan bervolume. Sedangkan formula smoothing pada Marina Hair Essence Mist Smoothing didukung Argan Oil untuk rambut halus dan mudah diatur. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 20.000.

7. Sunsilk Hair Vitamin Mist.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: sunsilk.co.id

Sunsilk Hair Vitamin Mist diformulasikan dalam 3 in 1 hair vitamin mist yang bisa menyempurnakan penggunaan sampo dan kondisioner. Produk ini bermanfaat untuk membuat rambut yang kering dan kasar jadi lebih sehat, lembut, dan harum. Pewangi rambut ini pun bisa memberi kesegaran pada rambut dan aroma sedap yang instan dengan hanya beberapa kali semprot saja. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 16.000.

8. Tumbuh Lab Hair Mist Original.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: tumbuhlab.com

Tumbuh Lab Hair Mist Original dibuat dengan bahan ramah lingkungan dan tanpa bahan kimia berbahaya sehingga aman untuk digunakan dalam jangka waktu panjang. Hair mist dari Tumbuh Lab sebetulnya tidak hanya berguna sebagai pewangi, tapi juga berfungsi menutrisi serta menjaga warna rambut.

Tak hanya itu, produk ini juga mampu menjaga rambut dari polusi dan panasnya penggunaan alat styling rambut. Jadi rambut lebih mudah diatur, halus dan berkilau. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga Rp 105.000.

9. Marina Hair Essence Mist Smoothing.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: sahabatmarina.com

Marina Hair Essence Mist Smoothing mengandung argan oil yang menutrisi rambut menjadi lebih halus, kuat, dan terlindungi dari matahari. Aroma daun mint yang menyegarkan juga membuat rambut bebas dari bau apek setelah seharian beraktivitas. Ditambah dengan vitamin B5 di dalamnya, helai rambut jadi lebih terawat dan terhindar dari kerusakan. Selain itu, vitamin B5 dapat menguatkan akar rambut agar tidak mudah rontok. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 21.000.

10. Nu Skin Scion Hair Mist Single.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: nuskin.com

Nu Skin Scion Hair Mist Single dilengkapi dengan menthol sebagai cooling agent yang dapat menjaga kesegaran rambut sepanjang hari. Meski begitu, efek cooling-nya tidak berlebihan dan tidak menyebabkan kulit kepala terasa perih dan iritasi. Selain membuat rambut selalu fresh, produk ini juga berperan sebagai kondisioner sekaligus pemberi kelembapan pada rambut.

Bagi kamu yang doyan beraktivitas outdoor, rambut juga akan terlindungi dari sengatan matahari berkat ekstrak ginsengnya. Wangi dari produk ini segar dan nyaman untuk digunakan. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 113.000.

11. Azalea Hair Hijab Mist.

Hair mist untuk atasi rambut lepek dan bau Berbagai sumber

foto: shopee.co.id

Azalea Hair Hijab Mist mengandung bahan alami Zaitun Oil, Aloe Vera Extract, dan Menthol yang bermanfaat untuk kesehatan rambut. Kandungan lidah buaya di dalamnya mampu menutrisi rambut. Sementara itu, kandungan menthol serta minyak zaitun g akan membuat rambut serta kulit kepala terasa segar sepanjang hari, khususnya bagi kamu yang berhijab. Kamu pun akan terhindar dari yang namanya rambut lepek dengan harga produk yang terjangkau yaitu Rp 25.000.

(brl/jad)

tags

STORIES