Bantu rambut subur dan cegah ketombe, ini trik merawat kulit kepala pakai hair oil dari 2 jenis minyak
Brilio.net - Kulit kepala adalah tempat folikel rambut yang juga berfungsi melindungi lapisan kepala bagian dalam. Kebersihan kulit kepala sangat erat kaitannya dengan kesehatan rambut. Setiap jenis nutrisi yang berasal dari produk perawatan rambut akan diserap kulit kepala kemudian disalurkan pada rambut.
Oleh sebab itu, kondisi kulit kepala harus bersih supaya dapat menyerap nutrisi secara maksimal. Kalau kamu ingin memiliki rambut sehat dan indah, maka kamu juga harus telaten merawat kulit kepala. Salah satu masalah kulit kepala yang umum terjadi adalah kulit kepala kering.
-
Tak perlu rosemary, ini cara mudah atasi ketombe kering hanya pakai hair oil dari 1 jenis bumbu dapur Ketombe terjadi lantaran kelembapan pada kulit kepala mulai berkurang.
-
Cara atasi ketombe dan kulit kepala kering dengan 5 bahan dapur, bikin rambut tumbuh lebat Meski tak menular, masalah ketombe dan kulit kepala kering bisa menurunkan rasa percaya diri pengidapnya.
-
Trik membersihkan ketombe kering ini hanya butuh 2 jenis minyak alami, bantu atasi gatal di kepala Ketombe kering biasanya akan menimbulkan rasa yang gatal dan berbentuk serpihan seperti kerak yang mudah berguguran
Kondisi kulit kepala yang kering dapat menyebabkan rasa gatal, iritasi, dan pengelupasan. Dry scalp yang terus-menerus kamu alami tentu membuat tidak nyaman dan berisiko memicu masalah yang lebih parah. Dilansir dari laman Byrdie, sederhananya, kulit kepala yang mengering disebabkan oleh kurangnya kelembapan. Hal ini disebabkan mulai dari kebiasaan keramas memakai shampo yang keras dan paparan sinar matahari yang bisa mengiritasi kulit kepala. Faktor cuaca dingin juga dapat memperparah kulit kepala yang kering.
Kulit kepala kering selalu dikaitkan dengan masalah ketombe. Hal ini karena kulit kepala kering juga membuat kepala penderitanya memunculkan serpihan putih layaknya ketombe. Jika masalah ini terus dibiarkan, maka kesehatan rambutmu akan terganggu. Hal terparahnya adalah pertumbuhan rambut jadi terganggu dan mengakibatkan kerontokan.
Nah, sebelum hal itu terjadi, sebaiknya kamu mulai melakukan perawatan untuk menjaga kesehatan kulit kepala. Salah satunya dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Salah satunya seperti unggahan yang dibagikan oleh akun TikTok @nessa.ames pada 10 November 2022. Dalam video yang dibagikan, pemilik akun memberikan trik merawat kulit kepala pakai hair oil dari 2 jenis minyak. Minyak yang digunakan adalah castor oil dan rosemary oil.
foto: freepik.com
"My new routine! I usually do this 1 hour before I shower however you can also apply it the night before (Rutinitas baru saya! Saya biasanya melakukan ini 1 jam sebelum saya mandi namun kamu juga bisa menerapkannya pada malam sebelumnya)," katanya sebagai keterangan video, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @nessa.ames, Rabu (12/7).
Castor oil adalah minyak nabati serbaguna yang telah digunakan sejak lama untuk perawatan kulit dan rambut. Castor oil atau dikenal juga sebagai minyak biji jarak, mengandung enzim yang disebut risin. Proses pemanasan membuat risin aman digunakan dan bermanfaat untuk kecantikan.
Selain itu, minyak jarak kaya akan asam risinoleat, asam lemak tak jenuh tunggal yang dapat melembapkan kulit. Asam risinoleat bertindak sebagai humektan, yang mempertahankan kelembapan dengan mencegah kehilangan air melalui lapisan luar kulit.
Castor oil mengandung asam risinoleat dan asam lemak esensial Omega-6 yang mampu meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala. Kandungan ini juga memberi nutrisi pada kulit kepala dan memperkuat akar rambut. Dengan demikian rambut tidak mudah rontok maupun patah. Castor oil memiliki sifat antimikroba, karena itu bisa melawan kuman penyebab ketombe. Sementara kandungan risin di dalamnya berfungsi sebagai pembunuh jamur.
Begitupun dengan rosemary oil yang juga memiliki beragam manfaat untuk kesehatan rambutmu. Rosemary oil dapat meningkatkan sirkulasi dan berfungsi sebagai vasodilator, yakni membuka dan melebarkan pembuluh darah. Ini membuat darah mengalir lebih mudah melalui pembuluh.
Adanya peningkatan aliran darah ke kulit kepala punya banyak manfaat bagi rambut dan kulit kepala. Salah satunya dapat membantu folikel rambut tumbuh dengan subur. Minyak rosemary atau rosemary oil juga mengandung carnosic acid yang dikenal dapat memperbaiki jaringan kulit akibat iritasi kulit kepala sekaligus meningkatkan kesehatan kulit kepala secara keseluruhan.
foto: TikTok/@nessa.ames
Nah, dengan kedua jenis minyak tersebut kamu bisa membuat hair oil yang dapat kamu manfaatkan untuk merawat kulit kepalamu. Hair oil ini bisa kamu gunakan secara rutin jika kamu ingin mendapatkan rambut yang sehat, lebat, dan bebas ketombe. Berikut cara membuatnya.
Bahan:
1. 3 sendok teh castor oil
2. 15 tetes rosemary oil
foto: TikTok/@nessa.ames
Cara membuat:
1. Campurkan kedua bahan tersebut pada jar khusus serum
2. Kocok-kocok keduanya agar tercampur merata
3. Aplikasikan hair oil ini keseluruh rambut, utamakan bagian kulit kepala
4. Gunakan scalp massager atau jari-jarimu untuk memijat-mijat kulit kepala agar hair oil meresap
5. Pijat-pijat selama 5 menit
6. Diamkan selama 1-2 jam sebelum keramas atau selama semalaman
7. Lanjutkan dengan penggunaan sampo serta kondisioner yang lembut
8. Gunakan secara rutin setiap sebelum keramas atau 2-3 kali seminggu untuk hasil yang maksimal.
@nessa.ames My new routine! I usually do this 1 hour before I shower however you can also apply it the night before. #rosemaryoil #miellehairoil #hairtips #miellerosemarymintoil #hairgrowthoil #hairhack #rosemaryhairgrowthoil original sound - yana