Bikin lembut dan berkilau, ini cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak

Bikin lembut dan berkilau, ini cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak

Brilio.net - Rambut kering dapat terjadi karena beberapa faktor. Mulai dari paparan sinar matahari, polusi, atau faktor yang lain. Proses styling dengan peralatan yang mengeluarkan panas juga membuat rambut menjadi kering, mudah kusut, dan sulit diatur. Kondisi rambut ini dapat berlanjut menjadi masalah lain, seperti ketombe dan kerontokan rambut.

Biasanya, rambut kering ditandai dengan ujung rambut bercabang. Meski tidak membahayakan kesehatan, tapi kondisi itu bisa mengganggu penampilan. Rambut kering cenderung sulit diatur dan dirapikan.

Sering dianggap sepele, rambut kering sebenarnya adalah salah satu tanda kerusakan rambut yang patut segera diatasi. Salah satu cara mengatasinya adalah dengan menggunakan serum rambut kering yang mampu menutrisi dan mengunci kelembapan rambut.

Saat ini sudah banyak produk hair serum yang dijual di pasaran dengan berbagai kandungan pelembap di dalamnya. Namun, bagi sebagian orang harga hair serum cenderung mahal dan ada juga yang tidak cocok dengan kandungan di dalamnya. Hal tersebut justru membuat kondisi rambut jadi semakin parah. Nah, untuk solusinya lebih baik kamu membuat hair serum sendiri dengan memanfaatkan berbagai bahan alami yang ada.

Seperti yang dibagikan oleh salah satu pengguna TikTok dengan nama akun @swankylexiss. Dalam video tersebut pemilik akun membagikan cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak. Minyak yang digunakan di antaranya, grapeseed oil atau minyak biji anggur, rosehip oil atau minyak bunga mawar, argan oil, apricot oil, squalane oil, dan ylang-ylang essential oil.

"This DIY hair serum will leave your hair hydrated, soft, & shiny (Cara membuat serum rambut yang akan membuat rambutmu terhidrasi, lembut, & berkilau)," tulisnya sebagai keterangan video unggahan, yang telah briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @swankylexiss, Kamis (9/3).

Minyak biji anggur adalah salah satu minyak terbaik yang bermanfaat untuk perawatan rambut, kebaikan minyak ini dapat memelihara rambut hingga bagian dalam. Karena minyak biji anggur merupakan minyak yang lebih ringan dari minyak kelapa dan minyak zaitun serta tidak membuat rambut berminyak.

Cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak Berbagai sumber

foto: freepik.com

Minyak jenis ini dapat memperbaiki kondisi rambut dan kulit kepala seseorang. Salah satunya adalah mengatasi ketombe yang umumnya disebabkan oleh kulit kepala yang kering. Menariknya lagi, grapeseed oil juga dapat menambah kekuatan dan kilau rambut secara alami.

Begitupun dengan rosehip oil yang mengandung 80 persen essential fatty acids yang punya vitamin dan nutrisi. Berkat kandungan fatty acids tersebut, rosehip oil dipercaya dapat melembapkan ujung-ujung rambut yang kering dan kasar. Selain itu, penggunaan oil ini bisa merapikan dan menata rambut yang kurang lebih. Rambutmu juga bisa lebih harum juga lho.

Argan oil pun juga mampu membantu mengatasi rambut kusut dan mencegah rambut menjadi kering. Semua itu berkat kandungan vitamin E dalam minyak argan. Minyak ini juga dapat dimanfaatkan sebagai kondisioner atau hair serum agar rambut menjadi halus, berkilau, serta lebih mudah disisir dan diatur.

Sementara apricot oil mengandung vitamin E yang tinggi untuk membantu membuat rambut lembut dan berkilau dengan melembapkan dan memelihara akar rambut. Tak terkecuali dengan squalane oil dapat membantu menjaga dan mempertahankan kelembapan pada rambut, membuat rambut lebih lembut dan halus. Sedangkan ylang-ylang essential oil dipercaya memiliki kemampuan dalam memperkuat folikel rambut, serta menjaga keseimbangan minyak di kulit kepala.

Keenam bahan minyak tersebut bisa kamu manfaatkan untuk membuat hair serum untuk melembapkan sekaligus membuat rambutmu lembut dan berkilau. Berikut cara membuatnya.

Cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak Berbagai sumber

foto: TikTok/@swankylexiss

Bahan:

1. 2 sendok makan grapeseed oil.
2. 1 sendok makan rosehip oil.
3. 2 sendok makan argan oil.
4. 1 sendok makan apricot oil.
5. 1 sendok makan squalane oil.
6. 10 tetes ylang-ylang essential oil.

Cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak Berbagai sumber

foto: TikTok/@swankylexiss

Cara membuat:

1. Tuangkan 2 sendok makan grapeseed oil kedalam mangkuk.
2. Tambahkan rosehip oil, argan oil, apricot oil, squalane oil, dan ylang-ylang essential oil.
3. Aduk bahan-bahan tersebut sampai merata.
4. Pindahkan pada botol khusus serum.
5. Teteskan 2-5 tetes serum ini pada tangan kemudian aplikasikan pada rambut.

Cara membuat hair serum untuk lembapkan rambut pakai 6 jenis minyak ini menuai atensi warganet. Sampai saat ini, videonya sudah dilihat sebanyak 17,7 ribu kali dan lebih dari 480 tanda suka.

@swankylexiss This DIY hair serum will leave your hair hydrated, soft, & shiny #diyhair #diyhairoil #hairoil #hairoilforhairgrowth #diy #hairtok #hairgrowth #hairserum love nwantinti (ah ah ah) - CKay

(brl/lea)

tags

STORIES