Hanya pakai 1 jenis susu, begini trik mengatasi rambut kusam agar kembali lembut dan berkilau
Brilio.net - Rambut yang halus, lembut, dan berkilau berarti menandakan rambut yang sehat. Sementara itu, rambut yang kurang sehat biasanya terlihat kusam, kasar, atau bahkan bercabang. Rambut kusam terjadi akibat kurangnya kelembapan pada helai rambut. Karena kekurangan air dan minyak alami, kilau rambut pun hilang. Rambut juga jadi rentan patah, kasar, dan bercabang.
Kondisi ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor, misalnya sinar matahari atau kekurangan nutrisi. Melansir Healthline, rambut bisa menjadi kusam seiring waktu karena ada penumpukan residu dari penggunaan sampo, kondisioner, dan sebagainya yang selama ini digunakan.
-
Trik atasi rambut kusut dan kusam ini cuma pakai 2 jenis buah, bikin lebat dan berkilau Lakukan secara rutin setidaknya 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.
-
Trik kilaukan rambut kering cuma pakai 4 bahan alami, bikin lembut dan mudah diatur Penggunaan bahan alami lebih aman untuk kesehatan rambut.
-
10 Cara sederhana bikin rambut jadi berkilau, mudah dilakukan di rumah Yang pasti cara ini praktis dan nggak merogoh kocek terlalu dalam
Saat menggunakan sampo atau produk perawatan rambut dan kulit kepala, residu dapat menumpuk dan menghalangi aliran alami minyak yang menutrisi batang rambut. Jika itu terus terjadi, maka rambut bisa menjadi kurang kuat dan terlihat lebih kusam. Bahkan bagi kamu yang suka sekali mengganti warna rambut atau mengeringkannya dengan hair dryer bisa rentan mengalami masalah rambut, termasuk rambut kusam.
Jika kamu salah satu di antara banyaknya orang yang mengalami rambut kusam, tak perlu risau, karena kamu bisa mengembalikan kilaunya tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam dengan melakukan perawatan di salon kecantikan. Cukup manfaatkan bahan-bahan alami di sekitar, rambut bisa kembali berkilau.
Seperti yang dibagikan pengguna TikTok dengan nama akun @queensanitylv pada (31/1) lalu. Melalui video tersebut, pemilik akun membagikan trik mengatasi rambut kusam agar kembali lembut dan berkilau pakai susu almond. Selain itu, pemilik akun juga menambahkan bahan lain, di antaranya vanilla essential oil dan ekstrak aloe vera.
"Almond milk hair mask for silky hair (Masker rambut susu almond untuk rambut halus)," tulisnya dalam video unggahan, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @queensanitylv,Minggu (23/4).
foto: freepik.com
Susu almond memiliki banyak manfaat untuk tubuh dan kesehatan. Sering dijadikan pengganti susu sapi oleh orang yang memiliki alergi laktosa, susu almond juga memberikan banyak manfaat karena nutrisi yang dikandungnya. Tak hanya bagus bagi kesehatan tubuh, susu almond juga bisa dimanfaatkan untuk merawat kesehatan tubuh. Susu almond mengandung protein yang baik untuk memperbaiki kesehatan rambut.
Saat ini banyak merek susu almond yang dapat kamu gunakan untuk mengatasi rambut kusam. Salah satunya yakni Natura Almond Milk, produk ini dapat dengan mudah kamu beli di ecommerce loh. Langsung saja klik di bawah ini untuk mengetahui harganya dan beli produk ini.
Vitamin A, E, dan zinc yang terdapat dalam susu almond akan membantu kamu memiliki rambut yang lebih sehat. Khasiat lainnya adalah membantu menstimulasi pertumbuhan rambut dan membuat kulit kepala lebih bersih. Bahkan kandungan proteinnya juga mampu membuat rambut tampak berkilau alami.
Sedangkan vanilla essential oil mengandung vitamin A, B, E, mineral, dan serat yang sangat dibutuhkan oleh rambut. Memiliki banyak kandungan yang diperlukan rambut, memanfaatkan vanila dalam bentuk minyak esensial dapat merawat rambut bercabang, patah, dan kusam.
Begitupun dengan aloe vera yang mengandung banyak vitamin (termasuk, vitamin A, C, E, B12), asam amino esensial, asam lemak, serta mineral tembaga, dan zinc. Berkat berbagai kandungan baik tersebut, tak heran bila ada banyak manfaat aloe vera yang bisa kamu dapatkan. Mulai dari mengatasi rasa gatal, memperkuat helai rambut, hingga menambah kilau rambut.
Berkat manfaat dari ketiga bahan tersebut, kamu bisa membuat hair mask guna mengatasi rambut kusam. Berikut cara membuatnya.
foto: TikTok/@queensanitylv
Bahan:
1. Ekstrak aloe vera secukupnya.
2. 2 sendok makan susu almond.
3. 5-10 tetes vanilla essential oil.
Cara membuat:
foto: TikTok/@queensanitylv
1. Tuangkan ekstrak aloe vera pada botol spray.
2. Tambahkan susu almond dan vanilla essential oil lalu kocok sampai tercampur merata.
3. Aplikasikan pada rambut secara merata lalu gulung dan tutup menggunakan kain atau plastik selama semalaman.
4. Bilas menggunakan air sampai bersih dan lanjutkan dengan penggunaan sampo serta kondisioner.
5. Lakukan secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Video berisi trik mengatasi rambut kusam pakai 1 jenis susu ini lantas mengundang reaksi dari warganet. Video tersebut sudah ditonton sebanyak 4.983 kali dan memperoleh lebih dari 30 tanda suka.
@queensanitylv New Super Easy #diyhairmask for #moisture and #silkyhair made with #almondmilk #aloeverajuice #vanilla #essentialoils after #protectivestyles #prepoo #conditioner #naturalhair #beautyblogger #hairgrowthtiktok #blacktiktok #hairspray #wandcurl original sound - Q U E E N S A N I T Y