Kombinasi sampo dicampur bubuk minuman ini bisa atasi rambut kasar jadi lembut, begini cara pakainya
Brilio.net - Rambut kasar sering kali menjadi tantangan bagi banyak orang yang berusaha mendapatkan tampilan rambut halus dan terawat. Rambut kasar biasanya memiliki kutikula yang lebih menonjol. Ketika kutikula ini tidak rata atau rusak, rambut bisa terlihat kusut dan sulit diatur.
Salah satu penyebab umum rambut kasar adalah kurangnya kelembapan. Kondisi ini dapat disebabkan oleh paparan sinar matahari berlebih, penggunaan produk styling yang keras, atau frekuensi mencuci rambut yang terlalu sering.
-
Tinggal dicampur 1 jenis minuman, ini trik optimalkan sampo agar rambut jadi lembut dan tumbuh lebat Masalah ini pun dapat disebabkan oleh beberapa hal, mulai dari paparan sinar matahari dan polusi berkelebihan.
-
Kombinasi bubuk kopi dan 1 jenis minyak ini bisa lebatkan rambut secara alami, begini cara pakainya Penyebab rambut tipis bisa bervariasi, mulai dari faktor genetik, perubahan hormon, hingga kekurangan nutrisi.
-
Bukan dengan daun jambu biji, ini cara atasi rambut kusut dan mengembang hanya pakai 1 jenis minuman Bahan yang sering dijadikan untuk membuat minuman ini bisa diramu jadi hair toner.
Produk perawatan rambut yang tidak sesuai, seperti shampo dengan bahan kimia keras, juga dapat menghilangkan minyak alami dari rambut, membuatnya lebih kering dan kasar. Selain itu, faktor genetik juga memainkan peran penting, pasalnya beberapa orang memang memiliki struktur rambut yang lebih kasar secara alami.
Untuk mengatasinya, kamu bisa meniru trik yang dibagikan oleh pengguna TikTok dengan nama akun @cels_73. Lewat unggahannya, dia memakai kombinasi sampo yang dicampur dengan bubuk minuman untuk bikin rambut kasar jadi lembut. Bubuk minuman yang dimaksud adalah bubuk kopi.
"WAJIB COBA!! Hair hacks yang bikin rambut kering jadi sehat & super lembut," tulisnya dalam keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @cels_73, Rabu (7/8).
Usai mengetahui bahan-bahan yang akan digunakan, yuk, simak cara membuat dan memakainya berikut ini.
Bahan:
- 3 sendok makan bubuk kopi
- 4 sachet sampo merek bebas
Cara membuat dan memakainya:
1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah
2. Aduk keduanya sampai tercampur merata dan pastikan bubuk kopi tidak ada yang menggumpal
3. Aplikasikan pada rambut secara menyeluruh
4. Pijat-pijat dengan lembut selama beberapa menit
5. Bilas menggunakan air sampai bersih
6. Lanjutkan dengan menggunakan sampo seperti biasanya
7. Bilas kembali menggunakan air sampai benar-benar bersih
8. Lakukan cara ini dengan rutin 2 kali seminggu untuk mendapatkan rambut lembut bebas kasar.
Manfaat bubuk kopi untuk melembutkan rambut kasar.
Bubuk kopi dapat melembutkan rambut kasar karena beberapa alasan utama. Pertama, bubuk kopi bertindak sebagai exfoliant alami, membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan sisa produk perawatan yang dapat menempel pada kulit kepala, sehingga membuka pori-pori dan meningkatkan sirkulasi darah. Ini membantu menciptakan lingkungan yang lebih sehat bagi pertumbuhan rambut, yang dapat mengurangi kekasaran.
Kedua, kafein dalam kopi memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat meredakan iritasi pada kulit kepala, memperbaiki kondisinya, dan membuat rambut tumbuh dengan lebih baik. Selain itu, bubuk kopi kaya akan antioksidan yang melindungi rambut dari kerusakan akibat radikal bebas dan faktor lingkungan, serta memberikan kelembutan dan kilau secara alami.