Lebat tanpa hair serum, ini trik menguatkan akar rambut agar bebas rontok pakai 1 jenis protein

Lebat tanpa hair serum, ini trik menguatkan akar rambut agar bebas rontok pakai 1 jenis protein

Brilio.net - Rambut rontok merupakan kondisi di mana helai rambut mulai berguguran atau terlepas dari kepala. Kondisi ini hampir dialami semua orang dengan kasus yang berbeda-beda. Namun ketika rambut sudah melebihi 100 helai per harinya, maka kondisi kesehatan rambut sudah harus mendapatkan perhatian khusus.

Jika kerontokan tersebut terus diabaikan, maka dapat berakibat pada penipisan rambut dan kebotakan. Kondisi ini menunjukkan bahwa akar rambut sedang kurang sehat dan membutuhkan perawatan intensif. Pasalnya tak sedikit yang fokus melakukan perawatan rambut tetapi kerap mengabaikan kekuatan akar rambut.

Nah, akar rambut yang lemah menyebabkan rambut jadi rapuh dan mudah rontok. Ada banyak faktor yang menyebabkan masalah ini, seperti gaya hidup, kurang merawat rambut, seringnya melakukan styling, penggunaan haircare yang salah, hingga perubahan hormonal.

Jika kamu mengalaminya tak perlu risau, karena kamu bisa mengatasinya dengan perawatan yang tepat. Lebat tanpa hair serum, karena pemilik akun TikTok @aribasfoodmood pada 7 Juni 2023, justru menggunakan 1 jenis protein, yakni kuning telur. Dia juga menambahkan bahan lain yaitu madu.

Menguatkan akar rambut agar bebas rontok Berbagai sumber

Menguatkan akar rambut agar bebas rontok
freepik.com

Kuning telur adalah sumber protein hewani yang kaya akan nutrisi. Mengutip Healthline, kuning telur kaya akan vitamin A dan E, biotin, serta folat. Kandungan itu lah yang membuat telur dianggap mampu memberikan nutrisi untuk mencegah rambut rusak, salah satunya rambut rontok. Tak sedikit orang yang menggunakan kuning telur pada rambut dan kulit kepalanya sebagai perawatan rambut rontok, rapuh, atau mencoba membuat rambut tumbuh lebih cepat.

Sementara madu memiliki efek melembapkan yang juga punya beragam kandungan seperti antioksidan, vitamin, mineral, dan asam amino. Kandungan-kandungan ini dapat mengatasi berbagai permasalahan rambut. Bahkan kandungan antioksidan di dalamnya juga dapat mencegah rambut rontok. Vitamin dan mineral-nya dapat menutrisi folikel rambut, sehingga membuatnya lebih kuat.

Menguatkan akar rambut agar bebas rontok Berbagai sumber

Menguatkan akar rambut agar bebas rontok
TikTok/@aribasfoodmood

Hanya dengan dua bahan alami itu saja kamu bisa membuat masker rambut yang efektif untuk mengurangi rontok. Bahkan dengan pemakaian yang rutin, kamu akan mendapatkan rambut yang kuat dan lebat secara alami. Begini cara membuat dan menggunakannya, seperti yang telah briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @aribasfoodmood, Jumat (15/12).

Bahan:

1. 1 butir kuning telur
2. 1 sendok makan madu

Menguatkan akar rambut agar bebas rontok Berbagai sumber

Menguatkan akar rambut agar bebas rontok
TikTok/@aribasfoodmood

Cara membuat dan menggunakan:

1. Pecahkan telur dan ambil bagian kuningnya saja
2. Tambahkan madu kemudian aduk keduanya sampai tercampur merata
3. Aplikasikan masker ini pada bagian akar rambut dan kulit kepala secara menyeluruh
4. Gosok-gosok dan pijat dengan lembut agar masker meresap
5. Diamkan selama 1 jam lalu bilas menggunakan sampo dan kondisioner
6. Lakukan metode ini secara rutin 2 kali seminggu untuk mendapatkan rambut yang kuat dan bebas rontok.

@aribasfoodmood Egg yolk and honey Hair Mask For 1- Softens and moisturizes hair 2- Reduces hair fall. Promotes hair growth. 3- Nourishes hair follicles. 4- Fights off infections. 5- Cleanses scalp. 6- Makes hair shiny and silky. mix egg yolk & a tbsp of honey. Apply this mix to your scalp and hair with your fingertips. Leave it on for about 1 hour, then shampoo your hair. Twicea week. #hair #hairtok #hairtransformation #healthyhair #healthyhairtips #healthyhairtiktok #healthyhaircare #naturalhair #silkyhairhairtip #softhairsecret #hairfallsolution #hairgrowthtips #fy #fyp #fypviral DJ Rony Remix - Rony

(brl/ola)

tags

STORIES