Nggak perlu bubuk henna, trik pudarkan tampilan uban agar kembali hitam ini cuma pakai 3 bahan dapur

Nggak perlu bubuk henna, trik pudarkan tampilan uban agar kembali hitam ini cuma pakai 3 bahan dapur

Brilio.net - Adanya uban di kepala memang hal yang wajar saat seseorang sudah memasuki usia lanjut. Ini terjadi karena produksi melanin dalam folikel rambut mengalami penurunan, sehingga helaian rambut yang tumbuh tidak mendapatkan pigmen rambut yang sempurna.

Tak hanya itu saja, di usia lebih dari 40 tahun, regenerasi sel rambut juga akan melambat, sehingga rambut rentan muncul uban. Namun nyatanya, tumbuhnya uban tak hanya disebabkan oleh faktor usia saja lho. Ada banyak faktor lain yang juga dapat memicu munculnya uban, bahkan uban bisa tumbuh di usia dini.

Beberapa faktor di antaranya adalah genetik, efek stres, gaya hidup, kurangnya perawatan rambut, sering melakukan styling menggunakan alat pemanas, mewarnai rambut memakai semir kimia, serta seringnya terpapar sinar matahari.

Meski menjadi kondisi yang umum dialami, namun banyak orang merasa kurang percaya diri dengan adanya uban. Sehingga, tak sedikit yang mencari cara untuk menyamarkan warnauban. Salah satu bahan alami yang banyak digunakan untuk menyamarkan uban adalah bubuk henna.

Memang efektif, namun terkadang bubuk henna sulit dicari dan didapatkan. Solusi lainnya, kamu bisa memanfaatkan bahan-bahan alami lainnya. Seperti yang dibagikan oleh salah satu pengguna TikTok dengan nama akun @eze_nwanyi1, yang menggunakan 3 bahan dapur. Bahan dapur yang dimaksud adalah bubuk kopi, gula pasir halus, dan minyak kelapa.

Pudarkan tampilan uban agar kembali hitam Berbagai sumber

foto: TikTok/@eze_nwanyi1

Manfaat bubuk kopi untuk memudarkan tampilan uban agar kembali hitam merata.

Menjadi bahan minuman yang dikenal dapat mencegah kantuk, nyatanya kopi juga bermanfaat untuk menyamarkan tampilan uban. Pasalnya kopi memiliki pigmen alami yang gelap, sehingga bisa bertindak sebagai noda pada rambut. Melansir dari Healthline, kandungan kafein dalam kopi dapat merangsang pertumbuhan rambut, melembutkan rambut, memberi kilau secara alami, hingga dapat mengurangi tampilan uban.

Gula pasir halus dapat membantu menyehatkan rambut dan mencegah uban.

Gula pasir nyatanya memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan rambut. Di antaranya adalah mengatasi ketombe, uban, dan mencegah rambut lepek. Ini berkat kandungan glycolic acid di dalamnya. Nah, teksturnya yang agak halus ini dapat membersihkan kulit kepala dan merangsang regenerasi kulit kepala untuk melancarkan peredaran darah. Hal inilah yang dapat mencegah tumbuhnya uban lebih cepat.

Kandungan minyak kelapa untuk menunda tumbuhnya uban.

Salah satu manfaat minyak kelapa adalah mengembalikan kesehatan rambut dan mengatasi uban. Ini berkat kandungan polifenol sebagai antioksidan dan vitamin E didalamnya yang bagus untuk regenerasi sel serta meningkatkan kolagen (kehitaman) rambut.

Asam lemak, vitamin, dan antioksidan didalam minyak kelapa juga efektif untuk mempertahankan kadar protein dan memberi asupan nutrisi untuk mencegah lunturnya melanin atau zat warna rambut.

Cukup dengan tiga bahan dapur tersebut, kamu bisa membuat masker penghitam rambut yang ampuh memudarkan tampilan uban. Berikut cara membuat dan menggunakannya, seperti yang telah briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @eze_nwanyi1, Minggu (19/5).

Pudarkan tampilan uban agar kembali hitam Berbagai sumber

foto: TikTok/@eze_nwanyi1

Bahan:

- 3 sendok makan bubuk kopi
- 3 sendok makan gula pasir halus
- 3 sendok makan minyak kelapa
- 3 sendok makan hair moisturizer

Cara membuat dan menggunakan:

1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah
2. Aduk bahan-bahan tersebut sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta
3. Aplikasikan pada bagian rambut yang terdapat uban secara menyeluruh
4. Pijat-pijat dengan lembut agar meresap
5. Diamkan selama 20 menit lalu bilas menggunakan sampo serta kondisioner
6. Lakukan dengan rutin 2 kali seminggu untuk mendapatkan rambut hitam merata secara alami.

Pudarkan tampilan uban agar kembali hitam Berbagai sumber

foto: TikTok/@eze_nwanyi1

@eze_nwanyi1 Eliminate grey hair naturally with this simple recipe #queenezenwanyi1 #foryoupage #homemaderemedies #healthy #homemaderecipes #foryou #diy #naturalrecipes #recipe #fypviral original sound - Queen ezenwanyi1

(brl/far)

tags

STORIES