Tak gunakan teh hitam, ini cara menutupi uban prematur cuma pakai bubuk kunyit dicampur 1 jenis minyak

Tak gunakan teh hitam, ini cara menutupi uban prematur cuma pakai bubuk kunyit dicampur 1 jenis minyak

Brilio.net - Rambut beruban biasanya muncul pada usia senja karena faktor bertambahnya usia. Tak cuma terjadi pada orang-orang yang sudah berumur, uban juga bisa dialami pada seseorang yang usianya masih muda atau uban prematur.

Penyebab utamanya berasal dari rambut yang kekurangan vitamin B6, B12, biotin, vitamin D, dan vitamin E. Penyebab lainnya berasal dari faktor genetik. Jika ada anggota keluarga yang memiliki riwayat uban prematur, kemungkinan besar kamu juga mengalaminya.

Kemudian faktor lainnya berasal dari stres oksidatif, yang menyebabkan ketidakseimbangan ketika antioksidan tidak cukup menghalau efek kerusakan dari radikal bebas. Selain itu, stres oksidatif juga bisa merambah pada penyakit lainnya seperti vitiligo. Nah, vitiligo juga bisa membuat rambut memutih karena kematian sel melanin.

Nah, agar rambut beruban ini tidak mengganggu penampilan, kamu bisa menutupinya dengan ramuan dari bahan alami. Cara ini seperti yang dilakukan oleh seorang pengguna YouTube dengan kanal @jaigurucreations. Tampak dalam unggahan yang berdurasi beberapa menit, ia memanfaatkan kunyit dan minyak kelapa tanpa tambahan bubuk teh hitam. Hal ini dikarenakan kemampuan teh hitam sudah bisa digantikan oleh kunyit.

Kedua bahan tersebut diolah dengan proses yang cukup mudah. Bagi kamu yang tertarik menggunakannya, yuk simak langkah-langkah di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari kanal YouTube @jaigurucreations, Rabu (5/6).

Bahan:

tutupi uban prematur pakai kunyit. berbagai sumber

foto: YouTube/@jaigurucreations

- 2 sendok makan kunyit
- 1 cup minyak kelapa.

Cara membuat:

tutupi uban prematur pakai kunyit. berbagai sumber

foto: YouTube/@jaigurucreations

1. Siapkan wajan tanpa minyak
2. Masukkan kunyit ke dalam wajan dan masak hingga berubah warna menjadi hitam
3. Angkat kunyit dan pindahkan pada wadah baru
4. Campurkan minyak kelapa
5. Aduk hingga rata
6. Masker rambut siap kamu gunakan.

Cara menggunakan:

tutupi uban prematur pakai kunyit. berbagai sumber

foto: YouTube/@jaigurucreations

1. Aplikasikan pada rambut hingga merata
2. Tunggu selama 30 menit
3. Bilas menggunakan sampo dan air biasa
4. Dengan memakai cara tersebut uban prematur bisa tertutupi dengan sempurna tanpa semir.

Manfaat kunyit dan minyak kelapa untuk hilangkan uban.

Menutupi uban memang bisa menggunakan bahan alami, salah satunya adalah minyak kelapa dan uban. Dua bahan alami tersebut punya manfaatnya tersendiri bagi kesehatan rambut. Minyak kelapa diklaim bisa mencegah proses penuaan alami. Selain itu, melansir dari holmesplace, Rabu (5/6) adanya kandungan asam laurat dalam minyak kelapa mampu mendorong pembentukan monogliserida yang membunuh bakteri dan ragi. Kandungan asam laurat inilah yang diklaim bisa mencegah uban dan ketombe.

Sementara itu, kunyit punya kandungan berupa antioksidan dan kurkumin yang bisa merangsang folikel rambut. Maka dari itu, bisa menghasilkan rambut baru yang berpigmen hitam. Tak cuma itu, kandungan antioksidan juga mampu menghambat kemunculan uban.


(brl/far)

tags

STORIES