Tak perlu sampo khusus, ini cara hentikan rontok agar rambut tumbuh lebat pakai 1 rempah masak
Brilio.net - Rambut merupakan salah satu fitur penting dalam penampilan manusia. Rambut memiliki fungsi utama untuk melindungi kulit kepala dari sinar matahari dan menahan suhu ekstrem untuk langsung masuk ke dalam tubuh. Sementara dari sisi visual, rambut menjadi senjata banyak orang untuk memperlihatkan keindahan pribadi melalui berbagai gaya rambut yang bisa diubah-ubah sesuai selera.
Akan tetapi, poin-poin di atas akan terkesampingkan apabila rambut dihadapkan pada banyak masalah, salah satunya seperti kerontokan. Masalah ini merujuk pada kondisi di mana helai-helai rambut lepas secara berlebihan dari akar atau kulit kepala. Sebenarnya, kerontokan rambut adalah proses regenerasi alami yang dibentuk oleh sistem tubuh. Akan tetapi, apabila rambut rontok secara berlebihan, hal ini justru dapat menyebabkan penipisan dan kebotakan di kepala.
-
Uang keluar 0 rupiah, ini trik bikin rambut rontok beruban jadi hitam lebat cuma pakai 1 bumbu dapur Rambut memiliki fungsi utama untuk melindungi kulit kepala dari sinar matahari langsung.
-
Tumbuh lebat dalam seminggu, wanita ini bagikan cara atasi rambut rontok berlebih pakai 1 bahan rempah Kondisi rambut rontok berlebih bisa disebabkan berbagai faktor, perubahan hormon, stres, hingga penggunaan produk yang tidak tepat.
-
Bukan pakai daun rosemary, begini cara atasi rambut rontok dan rapuh dengan 1 jenis rempah dapur Penyebab utama rambut bisa mulai rontok adalah karena rambut rapuh akibat akar yang kurang kuat.
Salah satu penyebab utama dari kerontokan berlebih adalah melemahnya akar rambut akibat seringnya terpapar sinar UV matahari dan polusi udara. Kedua hal ini dalam prosesnya dapat membuat kelembapan alami di dalam rambut menguap sehingga kulit kepala dan batang rambut menjadi kering dan rapuh. Ujungnya, helai-helai rambut yang tidak mampu mempertahankan kekuatannya akan lepas dari kulit kepala satu per satu. Apabila tidak ditangani, kerontokan rambut ini dapat membuat kepala menjadi terkesan pitak.
Namun begitu, kamu bisa mengatasi masalah ini tanpa menggunakan sampo khusus. Pasalnya, ada solusi sederhana dengan menggunakan bahan-bahan alami yang bisa dicoba untuk mengatasinya. Salah satunya adalah menggunakan campuran bawang bombai dengan minyak zaitun dan aloe vera, seperti yang dilansir oleh briliobeauty.net padaSelasa (31/10) dari akun Instagram @simmi_bijalwan.
foto: freepik.com
Bawang bombai merupakan salah satu bahan masakan yang kaya akan kandungan sulfur. Senyawa ini dikenal memiliki kemampuan untuk meningkatkan sirkulasi darah ke folikel rambut. Dengan begitu, salah satu jenis bumbu dapur ini bisa menstimulasi pertumbuhan rambut baru. Selain itu, bawang bombai juga mengandung antioksidan yang membantu melindungi folikel rambut dari kerusakan akibat radikal bebas sehingga turut membantu mengurangi potensi kerontokan.
foto: freepik.com
Minyak zaitun mengandung banyak komponen vitamin A, E, dan K, serta antioksidan. Gabungan senyawa ini sangat efektif dalam membantu memperkuat rambut dan meningkatkan elastisitasnya dengan merangsang pertumbuhan sel rambut baru. Plus, kandungan lemak sehatnya dapat menambah kelembapan alami rambut dan mencegah kerusakan akibat kekeringan yang disebabkan oleh faktor-faktor eksternal.Untuk bahan minyak zaitun-nya, kamu bisa mencobanya dari Filippo Berio Extra Virgin Olive Oil. Produk ini diklaim bisa digunakan untuk kecantikan dan juga memasak, lho. Cek link di bawah ini untuk mendapatkan dengan harga terbaik.
foto: freepik.com
Gel di dalam aloe vera dikenal memiliki sifat penyembuhan yang dapat membantu merawat folikel rambut yang rusak. Gel aloe vera mengandung vitamin dan mineral penting yang dapat menguatkan akar rambut sekaligus merangsang regenerasi rambut baru. Selain itu, komponen enzim dalam aloe vera secara efektif membantu menjaga keseimbangan pH kulit kepala sehingga mendukung pertumbuhan rambut yang lebih sehat.
Penggunaan ketiga bahan di atas bisa kamu lihat pada petunjuk di bawah berikut.
Alat dan bahan:
1. 1 buah bawang bombai
2. 1 sendok teh minyak zaitun
3. 2 sendok teh gel aloe vera
4. Kapsul vitamin E (opsional, bila ada)
5. Wadah kecil
Langkah pengerjaan:
foto: Instagram/@simmi_bijalwan
1. Kupas 1 bawang bombai dan parut hingga halus.
2. Peras hasil parutan tersebut untuk mendapatkan ekstraknya dalam sebuah wadah.
3. Tambahkan 1 sendok teh minyak zaitun dan 2 sendok teh aloe vera.
4. Bila ada, masukkan pula 2 kapsul vitamin E ke dalam wadah tersebut (opsional).
5. Aduk seluruh bahan hingga rata.
6. Aplikasikan racikan tersebut ke area kulit kepala secara merata sembari dipijat-pijat.
7. Diamkan selama 1 jam sebelum dibilas dengan sampo hingga bersih.
8. Gunakan sebanyak 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan hasil terbaik.
View this post on Instagram