5 Aroma parfum ini bisa menggambarkan kepribadianmu
Brilio.net - Parfum sebagai wewangian tubuh kita, tentu menjadi barang prioritas dalam tas sebagian orang. Alih-alih menutupi bau badan, parfum juga dapat menunjukkan kepribadianmu lho. Wah, kok bisa sih?
Hal ini dikarenakan, pilihan terhadap aroma parfum berada di bawah pertimbangan alam bawah sadar. Para psikologi pun berusaha mencari tahu hingga pemilihan wangi parfum dapat menggambarkan kepribadianmu. Yuk, cari tahu..
-
[KUIS] Aroma makanan apa yang paling cocok dengan karaktermu? Temukan jawabannya di sini Kenali sisi lain dirimu lewat cara sederhana, yuk.
-
10 Rekomendasi parfum aroma manis di bawah harga Rp 150 ribu, bikin wangi seharian Parfum aroma manis biasanya identik dengan pribadi yang kalem, elegan dan seksi.
-
[KUIS] Cari tahu rahasia wangi tubuh ala seleb yuk! Pilih 1 dari 5 publik figur ini buat tahu hasilnya Rahasia aroma tubuh wangi ala seleb.
1. Wangi kalem.
foto:fragrantica.com
Bagi kamu yang menyukai wangi yang tidak terlalu mencolok dan tidak terlalu lembut ini, berarti kamu memiliki kepribadian yang pendiam dan cenderung tertutup. Wangi kalem biasanya terdapat pada aroma bunga sakura yang juga bersifat relaksasi sehingga kamu merasa nyaman ketika berinteraksi dengan orang lain.
2. Ekstrak tumbuh-tumbuhan.
foto:carousell.com
Kepribadian yang pengen selalu menonjol ketika berada dalam keramaian biasanya menggunakan parfum dengan wangi ekstrak tumbuh-tumbuhan, seperti aroma musk dan vanila. Bagaimana tidak, ketika kamu lewat di depan banyak orang, mereka akan melihat kamu seketika seolah mencari asal wangi tersebut.
3. Aroma kayu.
foto: jurnalmaskoolin.com
Kamu termasuk orang yang suka memakai parfum aroma grape fruit, kayu manis atau cendana? Berarti kamu memiliki kepribadian yang easy going, orang yang suka banget bersosialisasi dan suka berbaur.
4. Aroma bunga.
foto: fragrantica
Kamu merasa jiwamu romantis? Orang yang merasa jiwanya romantis dan melankolis ini cocok banget memakai parfum aroma bunga rose dan jasmine. Aroma yang sedikit mencolok namun tenang ini seakan menjadi simbol keromantisan anak muda.
5. Aroma buah segar.
foto: danicaparfum.com
Ringan kaki melangkah, ringan tangan pula dalam membantu orang lain merupakan sifatmu banget? Kepribadianmu tak jauh dari kata easy going. Orang yang mempunyai sifat ini biasanya cocok banget dengan aroma buah segar seperti citrus atau lemon.
(mgg/chatarina lia)