Celana jeans disulap jadi gaun ini dibanderol Rp 5,9 juta lho
Brilio.net - Tren fashion 2017 sepertinya memang identik dengan inovasi pakaian nyeleneh namun dijual dengan harga selangit. Sama halnya dengan tren celana jeans yang setiap minggu ada saja model terbaru yang membuat semua orang garuk-garuk kepala.
Mulai dari celana jeans yang memiliki resleting tepat di belahan pantat seharga Rp 25 juta. Lalu ada jeans berbahan plastik dari Topshop dan yang berlanjut celana jeans lepas pasang yang dihargai sekitar Rp 5,7 jutaan.
-
Sobek di bagian pantat, celana jeans ini dijual ratusan ribu rupiah Makin nyeleneh aja nih model celana jeans.
-
7 Tren fashion nyeleneh tahun 2018, ada perhiasan 'daging tumbuh' Bikin melongo.
-
Kaus robek layaknya gembel ini dijual dan harganya fantastis, wah! Baju ini dikenal dengan istilah cut-ot shirt yang sempat dipopulerkan Selena Gomez.
Nah, kali ini muncul celana jeans yang disulap menjadi dress. Meski terlihat unik, namun desain dress dengan kantong celana yang menghadap ke bawah dianggap aneh oleh para pecinta fashion. Dan yang lebih mengejutkan lagi harga jeans dress yang diluncurkan oleh ShopBop ini dijual seharga Rp 5,9 juta.
Wah, mahal juga ya? Gimana nih ladies, tertarik untuk membeli dan memakainya?