Cocok buat pemula, ternyata begini trik bikin garis hidung untuk contour agar mancung alami

Cocok buat pemula, ternyata begini trik bikin garis hidung untuk contour agar mancung alami

Brilio.net - Dalam dunia makeup, shading hidung sering kali dianggap sebagai sentuhan kecil yang punya dampak besar. Teknik ini memberikan ilusi bayangan pada area hidung, yang membuat tampilan wajah terlihat lebih tegas dan proporsional. Meski terlihat sederhana, shading hidung sebenarnya memegang peran penting dalam menciptakan riasan yang presisi dan tampak rapi secara keseluruhan.

Dengan shading yang tepat, struktur wajah bisa tampak lebih seimbang, terutama pada bagian tengah wajah yang menjadi pusat perhatian. Shading membantu menonjolkan kontur alami hidung, menyamarkan bagian yang lebar, dan menciptakan kesan lebih ramping. Hasilnya, hidung terlihat lebih tajam dengan cepat.

Untuk membuat shading hidung ini, sebagian besar orang biasanya akan menggunakan contour. Namun sayangnya, tidak semua orang bisa membuat garis contour yang presisi. Oleh sebab itu, ada yang menggunakan beberapa alat tambahan agar hasil garis contour lebih presisi dan menghasilkan shading yang pas.

Seorang pengguna Instagram @intankm09 pernah membagikan trik khusus dengan menggunakan alat untuk membuat garis contour ini. Dilansir briliobeauty.net dari akun tersebut pada Senin (21/4), alat yang dimaksud adalah penjepit bulu mata.

trik bikin garis hidung untuk contour © Instagram

foto: Instagram/@intankm09

Cara pakainya, penjepit bulu mata diletakkan di bagian tengah hidung dengan posisi terbuka, sehingga kedua lengkungan logamnya berada sejajar di sisi kanan dan kiri batang hidung. Posisi ini membantu membentuk batas bayangan contour secara presisi di kedua sisi hidung.

trik bikin garis hidung untuk contour © Instagram foto: Instagram/@intankm09

 



 

(brl/far)

tags

STORIES