Disikat bisa bikin rusak, ternyata begini cara bersihkan spons makeup cuma direndam pakai 2 bahan ini

foto: YouTube/DUcare
Brilio.net - Alat makeup adalah senjata utama di balik riasan yang flawless. Tapi sayangnya, meski sering digunakan, kebersihannya justru sering diabaikan. Padahal, alat-alat seperti kuas dan spons bisa menjadi sarang kuman dan bakteri jika tidak dibersihkan secara rutin. Akibatnya, kulit bisa mengalami iritasi, jerawat, hingga infeksi tanpa disadari.
Bukan tanpa alasan banyak orang malas membersihkan alat makeup, terutama spons. Teksturnya yang padat dan mudah menyerap membuat sisa foundation dan minyak wajah menumpuk di dalamnya. Ketika dicuci, sisa-sisa produk tersebut sering kali sulit hilang sepenuhnya, bahkan setelah direndam dan dipencet berkali-kali. Inilah yang membuat spons jadi salah satu alat makeup yang paling menantang untuk dirawat.
Padahal, kebersihan alat makeup sama pentingnya dengan kualitas produk yang digunakan. Tanpa peralatan yang bersih, hasil makeup bisa jadi kurang maksimal, dan risiko gangguan kulit makin besar. Maka dari itu, penting untuk mulai memberi perhatian lebih pada alat-alat kecantikan ini.
Tapi jika kamu masih kesulitan membersihkan spons, ada cara praktis yang bisa diterapkan, lho. Seorang pengguna YouTube DUcare pernah membeberkan cara membersihkan spons makeup dengan mudah. Bukan dengan sikat atau sabun mandi, dia justru punya trik lain yang lebih ampuh.
foto: YouTube/DUcare
Dilansir briliobeauty.net dari YouTube DUcare pada Selasa (22/4), trik yang diterapkan adalah dengan mengandalkan air panas. Jadi caranya, cukup siapkan air panas dalam mangkuk. Lalu tuang sabun cuci piring dan minyak zaitun secukupnya.
foto: YouTube/DUcare
Jika sudah, aduk-aduk semua bahan tadi menggunakan spons makeup. Barulah kemudian masukkan sponsnya dan rendam selama beberapa menit. Jika dirasa sudah mulai dingin, ambil spons dan remas-remas untuk menghilangkan sisa sabun serta seridu yang masih menempel.
Merendam spons makeup dalam air panas yang dicampur sabun cuci piring dan minyak zaitun terbukti efektif membantu mengangkat sisa-sisa makeup yang menumpuk di dalamnya. Air panas berfungsi membuka pori-pori spons, sehingga residu makeup yang sudah mengering dan menempel kuat di dalamnya menjadi lebih lunak dan mudah larut. Suhu panas juga membantu meluruhkan minyak atau bahan dasar krim dari produk makeup yang biasanya sulit dibersihkan hanya dengan air dingin.
foto: YouTube/DUcare
Sabun cuci piring dalam campuran ini bekerja sebagai agen pembersih yang kuat. Formulanya dirancang untuk memecah lemak dan minyak, sehingga sangat cocok untuk membersihkan spons yang dipenuhi sisa foundation, concealer, atau BB cream. Kandungan degreasernya mampu melarutkan kotoran membandel tanpa perlu digosok terlalu keras. Saat dicampur dalam air panas, efek pembersihnya jadi lebih maksimal, karena panas membantu melarutkan bahan-bahan berminyak lebih cepat.
Sementara itu, minyak zaitun berperan sebagai bahan pelarut tambahan untuk melonggarkan sisa makeup berbasis minyak yang menempel di serat spons. Meski terdengar kontra-intuitif, menambahkan minyak justru membantu "menarik keluar" kotoran berminyak dari dalam spons—mirip prinsip double cleansing pada wajah. Hasilnya, spons menjadi lebih bersih hanya dengan direndam, tanpa harus disikat atau diperas keras-keras, dan tetap terasa lembut setelah dibersihkan.
-
Foundation Jajal trik campur foundation dengan air, hasil makeup wanita ini flawless bak pakai primer high-end
Annathiqotul Laduniyah -
Maskara Mata monolid suka bikin maskara bleber? Ini trik mengatasinya agar bulu mata lentik dan lebih rapi
Annathiqotul Laduniyah -
Cara memakai eyeshadow Tak melulu pakai brush, ini trik blending eyeshadow agar hasilnya nggak ngeblok dan rapi
Annathiqotul Laduniyah -
Eyelash Extension Wanita ini pasang eyelash extension sendiri malah bikin kornea mata luka, ternyata ini penyebabnya
Anindya Kurnia -
Kecantikan Tak perlu beli blotting paper, alat pembersih ini bisa atasi minyak di wajah tanpa bikin makeup luntur
Anindya Kurnia -
Lipstik Jangan langsung dibuang, ini cara mudah atasi lip product habis agar tetap bisa digunakan
Anindya Kurnia