Jangan asal, begini cara mudah memilih blush on sesuai warna kulit agar hasil makeup nggak menor

Jangan asal, begini cara mudah memilih blush on sesuai warna kulit agar hasil makeup nggak menor

Brilio.net - Blush on adalah salah satu elemen penting dalam makeup yang bisa memberikan tampilan wajah lebih segar, merona, dan bercahaya. Dengan sapuan yang tepat, blush on mampu menciptakan efek wajah yang lebih hidup dan tidak pucat. Selain itu, produk ini juga bisa digunakan untuk membentuk wajah, memberikan dimensi, serta menonjolkan fitur tertentu, terutama jika dipadukan dengan teknik makeup lainnya seperti contouring dan highlight.

Namun, pemilihan warna blush on yang kurang tepat justru bisa membuat tampilan makeup terlihat menor atau berlebihan. Misalnya, warna yang terlalu terang atau kontras dengan warna kulit bisa membuat pipi tampak mencolok secara tidak natural. Begitu juga dengan aplikasi yang terlalu tebal, yang bisa memberikan kesan wajah tampak seperti 'berlebihan' dan kurang harmonis dengan riasan lainnya.

Selain warna, tekstur blush on juga berpengaruh terhadap hasil akhir makeup. Blush on dalam bentuk cream atau liquid bisa memberikan efek natural dan menyatu dengan kulit, sementara blush on bubuk lebih cocok untuk tampilan yang matte. Oleh karena itu, memahami karakter kulit dan memilih warna yang sesuai sangat penting agar blush on bisa memberikan efek segar tanpa membuat riasan terlihat berlebihan.

Jika bingung, kamu bisa menilik trik dari pengguna Instagram @sidiyanti dalam memilih warna blush on. Dilansir briliobeauty.net dari akun tersebut pada Selasa (25/3), pemilihan warna blush on ini perlu disesuaikan dengan warna undertone kulit agar tampilan makeup lebih flawless, tidak kusam, atau menor.

cara memilih blush on sesuai warna kulit  Instagram

foto: Instagram/@sidiyanti

Trik memilih blush on sesuai warna kulit agar hasil riasan tak menor

Bagi pemilik undertone warm atau olive dengan kulit yang terang, blush on berwarna peach adalah pilihan terbaik. Warna peach memiliki kombinasi oranye dan sedikit pink yang dapat memberikan efek segar dan cerah pada wajah tanpa terlihat berlebihan. Karena undertone warm cenderung memiliki rona kuning alami, warna peach dapat menyatu dengan baik di kulit dan membuat wajah tampak lebih hidup.

cara memilih blush on sesuai warna kulit  Instagram

foto: Instagram/@sidiyanti

Bagi yang memiliki kulit sawo matang dengan undertone warm atau olive, blush on berwarna merah adalah pilihan yang bisa memberikan kesan segar dan menonjol. Warna merah bekerja dengan baik pada kulit yang lebih gelap karena bisa memberikan efek flushed alami, seolah pipi merona secara natural.

Namun, pemakaian blush on merah harus disesuaikan intensitasnya agar tetap terlihat elegan dan tidak berlebihan. Teknik pengaplikasian dengan cara di-tap perlahan menggunakan beauty sponge atau kuas fluffy bisa membantu mendapatkan hasil yang lebih menyatu dengan kulit.

Apabila setelah mencoba warna peach atau merah, wajah masih terlihat kusam dan kurang segar, bisa jadi undertone kulit kamu sebenarnya adalah cool. Undertone cool cenderung memiliki rona kebiruan atau pink alami pada kulit, sehingga warna-warna hangat seperti peach atau merah mungkin tidak memberikan efek yang diharapkan. Dalam kasus ini, sebaiknya beralih ke warna blush on yang lebih sesuai untuk undertone cool agar hasilnya lebih natural dan wajah tampak lebih berseri.

Memilih blush on untuk undertone cool untuk kulit sawo matang

cara memilih blush on sesuai warna kulit  Instagram

foto: Instagram/@sidiyanti

Bagi pemilik undertone cool dengan kulit terang, warna pink pucat atau deep pink adalah pilihan terbaik. Pink pucat memberikan tampilan natural seperti rona alami pipi setelah terkena udara dingin, sementara deep pink cocok untuk tampilan yang lebih berani dan fresh.

Warna-warna tersebut bekerja dengan baik karena sesuai dengan pigmen alami yang dimiliki kulit dengan undertone cool. Menggunakan blush on dengan formula yang sedikit sheer atau satin juga bisa memberikan efek yang lebih natural tanpa terlihat terlalu tebal.

cara memilih blush on sesuai warna kulit  Instagram

foto: Instagram/@sidiyanti

Untuk pemilik undertone cool dengan kulit sawo matang, blush on dengan warna dusty rose atau ungu adalah pilihan terbaik. Dusty rose memiliki campuran warna pink dan cokelat yang memberikan kesan mewah dan natural di kulit yang lebih gelap.

Sementara itu, warna ungu, seperti plum atau mauve, bisa memberikan efek lebih edgy dan unik tanpa membuat wajah terlihat kusam. Warna-warna ini juga sering digunakan dalam tampilan makeup glam karena memberikan kesan lebih berkelas dan menawan.

(brl/lea)

tags

STORIES