Jangan dibuang, ini trik mengatasi lipstik habis agar bisa dipakai lagi dan lebih tahan lama

Jangan dibuang, ini trik mengatasi lipstik habis agar bisa dipakai lagi dan lebih tahan lama

Brilio.net - Saat lipstik favorit mulai habis, sering kali sisa produknya menempel di bagian dasar kemasan dan sulit dijangkau. Meskipun masih ada sedikit lipstik tersisa, banyak orang akhirnya menyerah karena merasa sulit menggunakannya. Akibatnya, lipstik yang sebenarnya masih bisa dimanfaatkan justru terbuang sia-sia.

Padahal, sisa lipstik yang menempel di dasar kemasan bisa jadi masih cukup untuk beberapa kali pemakaian. Sayangnya, tanpa alat yang tepat, menjangkau bagian tersebut memang terasa merepotkan. Tidak heran jika kebanyakan orang lebih memilih untuk langsung membuang lipstik yang sudah hampir habis daripada mencoba mengeluarkan sisa produknya.

Namun, tahukah kamu? Ada beberapa trik sederhana yang bisa dilakukan untuk memanfaatkan lipstik yang tersisa di dasar kemasan. Dengan sedikit usaha dan kreativitas, lipstik yang hampir habis bisa diubah menjadi produk baru yang praktis dan siap pakai lagi!

Seorang warganet pemilik akun TikTok @irmafrz pernah membeberkannya lebih lanjut melalui salah satu video yang diunggah. Dilansir briliobeauty.net dari akun tersebut pada Senin (17/2), dia memilih memindahkan sisa lipstik ini ke wadah lain agar lebih mudah digunakan. Siapa sangka, sisa lipstik yang sudah dipindahkan juga bisa dipakai berulang kali, sehingga lebih tahan lama.

trik mengatasi lipstik habis agar bisa dipakai  Instagram

foto: TikTok/@irmafrz

Nah, sebelum memindahkan sisa produk lipstik ini, ada beberapa alat yang perlu disiapkan, seperti tempat eyeshadow bekas, lilin, spatula foundation (alat untuk mengaduk), dan hand sanitizer. Jadi, hal pertama yang harus dilakukan adalah mensterilkan semua alat dan tangan menggunakan hand sanitizer. Setelah itu, lap dengan tisu hingga kering.

trik mengatasi lipstik habis agar bisa dipakai  Instagram

foto: TikTok/@irmafrz

Jika sudah, letakkan sendok di atas meja (alas datar). Lalu keruk sisa produk lipstik menggunakan spatula. Nah, keluarkan sisa produk ini dan letakkan di atas sendok.

Selanjutnya, nyalakan lilin yang sudah disiapkan. Kemudian letakkan sendok di atasnya. Di tahap ini, bakar sisa lilin sampai benar-benar meleleh. Sambil dibakar, jangan lupa aduk-aduk menggunakan spatula supaya sisa lipstik nya semakin mudah meleleh.

trik mengatasi lipstik habis agar bisa dipakai  Instagram

foto: TikTok/@irmafrz

Produk lipstik yang sudah meleleh bisa langsung dipindahkan ke dalam wadah eyeshadow kosong. Setelah itu, diamkan sampai lipstiknya dingin dan teksturnya jadi lebih padat. Dengan begitu, lipstik ini bisa digunakan lagi seperti biasa.

trik mengatasi lipstik habis agar bisa dipakai  Instagram

foto: TikTok/@irmafrz

Namun jika hendak diaplikasikan ke bibir, sebaiknya ambil produk lipstik menggunakan brush kecil. Barulah kemudian aplikasikan ke bibir secara merata. Nah, dengan begitu, warna lipstiknya akan lebih pigmented dan menempel di bibir.

"Jangan khawatir, warna lipstiknya nggak berubah sama sekali, kok," kata pengguna TikTok @irmafrz.

Selain warnanya yang nggak berubah, sisa produk lipstik ini juga lebih mudah dibawa kemana-mana, lho. Kemasan eyeshadow yang digunakan bisa membuat lipstik tidak mudah rusak atau hancur. Di sisi lain, teksturnya yang lebih padat dibandingkan sebelumnya, membuat lipstik jadi awet sekalipun sering dipakai.

(brl/far)

tags

STORIES