Nggak perlu beli, ini cara bikin lip tato sendiri di rumah cuma pakai 1 bahan dapur

Nggak perlu beli, ini cara bikin lip tato sendiri di rumah cuma pakai 1 bahan dapur

Brilio.net - Bibir merupakan salah satu aset penting bagi wanita. Nggak salah, kalau banyak orang begitu memperhatikan kesehatan bibir, terutama bagi wanita. Bibir yang sehat ditandai dengan kondisi bibir yang lembap, merona dan terhindar dari segala permasalahan bibir seperti bibir kering, pecah-pecah, mengelupas hingga bibir menghitam.

Permasalahan-permasalahan pada bibir umumnya terjadi karena berbagai faktor, seperti penggunaan lip product yang tidak cocok, kurangnya konsumsi air yang membuat bibir kering, sering menggigit bibir, pola makan tidak sehat kebiasaan menjilat bibir, hinggs terlalu sering memakai lip product.

Sebenarnya ada satu solusi yang bisa dilakukan untuk membuat bibir tetap merah merona tanpa harus berulang kali mengaplikasikan lip product, yakni mengaplikasikan lip tato.Lip tato bisa menjadi pilihan jika kamu ingin menjaga bibir agar tetap merah merona tanpa menggunakan lipstik.

Lip tato merupakan sejenis gel yang dioleskan pada bibir dan didiamkan selama kurang lebih 20 menit hingga mengering. Gel pada lip tato ini akan membentuk lapisan yang bisa dikelupas dan akan meninggalkan warna setelahnya. Pemakaian lip tato akan membuat bibir tampak sehat natural seperti tidak memakai lip product apapun.

Meski kini sudah banyak brand yang mengeluarkan produk lip tato, namun sebenarnya lip tato bisa dibuat sendiri di rumah dengan mudah. lho. Salah satu akun TikTok yang kerap membagikan trik kecantikan @sarabeautycorner membagikan cara membuat lip tato dengan menggunakan 1 bahan dapur, yakni pewarna makanan.

"DIY Lip Tattoo! (Cara bikin lip tattoo!)," tulis pemilik akun dalam video unggahannya, seperti briliobeauty.net kutip dari akun Tiktok @sarabeautycorner, Minggu (16/4).

cara bikin lip tato sendiri di rumah cuma pakai 1 bahan dapur  berbagai sumber

foto: Tiktok/@sarabeautycorner

Pewarna makanan merupakan salah satu bahan alami yang bisa digunakan untuk menjadi perona bibir. Menggunakan pewarna makanan sebagai bahan baku lip tato akan membuat bibir menjadi tampak merah natural seperti tidak menggunakan lip product apapun.

cara bikin lip tato sendiri di rumah cuma pakai 1 bahan dapur  berbagai sumber

foto: Tiktok/@sarabeautycorner

Caranya cukup mudah. Kamu hanya perlu menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan. Di antaranya, pewarna makanan dan peel off mask. Langkah pertama, gunakan peel off mask yang transparan, campurkan peel off mask dengan sedikit pewarna makanan yang berwarna merah. Aduk sampai tercampur rata, lalu aplikasikan pada bibir seperti biasa seperti saat mengaplikasikan lipstik.

cara bikin lip tato sendiri di rumah cuma pakai 1 bahan dapur  berbagai sumber

foto: Tiktok/@sarabeautycorner

Diamkan sampai mengering, lalu kelupas perlahan lip tato kamu. Setelahnya, kamu akan mendapatkan hasil bibir yang tampak merah merona natural, seperti tidak memakai lip product apapun. Caranya sangat mudah bukan? Kamu bisa mencoba sendiri cara ini di rumah.

cara bikin lip tato sendiri di rumah cuma pakai 1 bahan dapur  berbagai sumber

foto: Tiktok/@sarabeautycorner

Cara membuat lip tato dari pewarna makanan ini berhasil mengundang antusias para pengguna TikTok lainnya. Nggak salah, kalau video berdurasi 60 detik tersebut sudah ditonton hingga 4 juta kali. Kolom komentarnya juga dipenuhi komentar warganet yang ingin mencobanya.

"Wow! Super smart (Wow! Sangat pintar)," tulis pemilik akun @1becca_the_love.

"Nice DIY (DIY yang bagus)," celetuk pemilik akun @jessicapawar292.

"Wow bagus banget," kata pemilik akun @emon_0937.

@sarabeautycorner DIY Lip Tattoo! Makeup Hacks and Beauty Tricks. #makeup #beauty #girls #redlips #diy #makeuphacks #howtodo #lipmakeup #lipstick #sarabeautycorner original sound - Sara

(mgg/Jessica Tosya)

(brl/mal)

tags

STORIES