Perjuangan cewek ingin mancung modal penjepit bulu mata ini sukses, hidung lancip dalam hitungan menit

Perjuangan cewek ingin mancung modal penjepit bulu mata ini sukses, hidung lancip dalam hitungan menit

Brilio.net - Memiliki hidung yang terlihat lebih mancung dapat meningkatkan kepercayaan diri dan menonjolkan fitur wajah dengan cara elegan. Namun, tidak semua orang dilahirkan dengan hidung yang memenuhi keinginan estetika tertentu. Untungnya, ada teknik makeup khusus yang memberikan solusi untuk mencapai tampilan hidung lebih mancung tanpa perlu menjalani prosedur bedah.

Salah satu teknik makeup yang paling populer adalah shading, yang dapat mengubah bentuk hidung secara visual sesuai keinginan. Teknik shading adalah salah satu trik makeup yang dapat secara efektif mengubah tampilan hidung pesek menjadi lebih mancung dengan permainan cahaya dan bayangan.

Teknik ini memanfaatkan prinsip dasar kontur dan highlight untuk menciptakan ilusi dimensi pada wajah. Dengan menggunakan produk kontur yang lebih gelap dan highlighter yang lebih terang, setiap orang dapat menambahkan kedalaman dan mempertegas bentuk hidung sesuai dengan keinginan.

Namun terkadang, proses pengaplikasian produk makeup saat melakukan shading hidung terkesan ngeblok dan nggak natural. Tak sedikit yang justru bikin makeup tampak dempul dan kurang sempurna. Namun hal itu bisa diatasi oleh salah satu pengguna TikTok dengan nama akun @itsshaaaxx, yang mengandalkan penjepit bulu mata guna bikin hidungnya mancung.

Perjuangan cewek ingin mancung modal penjepit bulu mata TikTok

foto: TikTok/@itsshaaaxx

"berhasil dongggg," katanya dalam keterangan video unggahan, briliobeauty.net kutip pada Kamis (12/9).

Melalui unggahannya itu, pemilik akun tampak meniru beauty hack untuk membuat hidung mancung namun tetap natural pakai penjepit bulu mata. Triknya cukup mudah, ia hanya menyiapkan penjepit bulu mata, liquid contour, dan concealer.

Pertama, pemilik akun yang diketahui bernama Sha itu menjepit bagian ujung hidungnya secara horizontal, menggunakan penjepit bulu mata. Setelah itu, ia membuat garis lurus horizontal di hidungnya menggunakan kontur, mengikuti jepitan yang dihasilkan.

Perjuangan cewek ingin mancung modal penjepit bulu mata TikTok

foto: TikTok/@itsshaaaxx

Lebih lanjut, ia memposisikan bagian melengkung pada penjepit bulu mata di bagian pinggir hidungnya. Sha lalu membuat garis secara vertikal mengikuti garis hidung dan lengkungan penjepit bulu mata. Ia juga melakukan hal yang sama di sisi hidung lainnya.

Perjuangan cewek ingin mancung modal penjepit bulu mata TikTok

foto: TikTok/@itsshaaaxx

Kemudian, Sha membuat garis vertikal tepat di tengah hidung menggunakan concealer. Lalu, ia mulai nge-blend area hidungnya tersebut menggunakan beauty blender yang lembap. Hasilnya, hidung Sha yang awalnya tampak kurang mancung jadi lancip dalam hitungan menit. Meski begitu, hasilnya tetap natural dan nggak ngeblok.

Perjuangan cewek ingin mancung modal penjepit bulu mata TikTok

foto: TikTok/@itsshaaaxx

(brl/lut)

tags

STORIES